Yeremia 5:7-11
5:7 Bagaimana, kalau begitu, dapatkah Aku mengampuni engkau? Anak-anakmu telah meninggalkan Aku, dan bersumpah
demi yang bukan allah.
Setelah Aku mengenyangkan mereka, mereka berzinah
dan bertemu ke rumah persundalan.
5:8 Mereka adalah kuda-kuda jantan yang gemuk dan gasang, masing-masing meringkik menginginkan isteri
sesamanya.
5:9 Masakan Aku tidak menghukum mereka karena semuanya ini?,
demikianlah firman TUHAN. Masakan Aku tidak membalas dendam-Ku
kepada bangsa yang seperti ini?
5:10 Naiklah ke kebun anggurnya yang bertangga-tangga, rusakkanlah, tetapi jangan membuatnya habis lenyap.
Buanglah carang-carang pokok anggurnya, sebab semuanya itu bukan kepunyaan TUHAN
!
5:11 Sebab kaum Israel dan kaum Yehuda telah sungguh-sungguh berlaku tidak setia
terhadap Aku, demikianlah firman TUHAN.
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yer 5:7-11
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)