Yesaya 29:5-7
29:5 Akan tetapi segala pasukan lawanmu
akan hilang lenyap seperti abu
halus, dan semua orang yang gagah sombong
akan menjadi seperti sekam
yang melintas terbang. Sebab dengan tiba-tiba,
dalam sekejap mata,
29:6 engkau akan melihat kedatangan
TUHAN semesta alam dalam guntur,
gempa
dan suara hebat, dalam puting beliung dan badai
dan dalam nyala api
yang memakan habis.
29:7 Maka segala pasukan bangsa-bangsa
yang berperang melawan Ariel,
dan semua orang yang memerangi dia dan kubu pertahanannya dan orang-orang yang menyesakkan dia akan seperti mimpi
dan seperti penglihatan malam-malam:
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yes 29:5-7
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)