Zakharia 12:8
12:8 Pada waktu itu TUHAN akan melindungi
penduduk Yerusalem, dan orang yang tersandung
di antara mereka pada waktu itu akan menjadi seperti Daud, dan keluarga Daud akan menjadi seperti Allah,
seperti Malaikat TUHAN, yang mengepalai
mereka.
Mazmur 18:32-35
18:32 (18-33) Allah, Dialah yang mengikat pinggangku dengan keperkasaan
dan membuat jalanku rata;
18:33 (18-34) yang membuat kakiku seperti kaki rusa
dan membuat aku berdiri di bukit;
18:34 (18-35) yang mengajar tanganku berperang,
sehingga lenganku dapat melenturkan busur tembaga.
18:35 (18-36) Kauberikan kepadaku perisai keselamatan-Mu, tangan kanan-Mu menyokong
aku, kemurahan-Mu membuat aku besar.
Mazmur 45:3
45:3 (45-4) Ikatlah pedangmu
pada pinggang, hai pahlawan,
dalam keagunganmu dan semarakmu!
Mazmur 144:1
Nyanyian syukur raja
144:1 Dari Daud. Terpujilah TUHAN, gunung batuku
,
yang mengajar tanganku untuk bertempur
, dan jari-jariku untuk berperang;
Mazmur 149:6
149:6 Biarlah pujian pengagungan Allah ada dalam kerongkongan
mereka, dan pedang bermata dua
di tangan
mereka,
Yesaya 41:15-16
41:15 Sesungguhnya, Aku membuat engkau menjadi papan pengirik
yang tajam dan baru, dengan gigi dua jajar; engkau akan mengirik gunung-gunung
dan menghancurkannya, dan bukit-bukitpun akan kaubuat seperti sekam.
41:16 Engkau akan menampi
mereka, lalu angin akan menerbangkan mereka, dan badai
akan menyerakkan
mereka. Tetapi engkau ini akan bersorak-sorak
di dalam TUHAN dan bermegah
di dalam Yang Mahakudus,
Allah Israel.
Yesaya 49:2
49:2 Ia telah membuat mulutku
sebagai pedang
yang tajam dan membuat aku berlindung dalam naungan tangan-Nya.
Ia telah membuat aku menjadi anak panah
yang runcing dan menyembunyikan aku dalam tabung panah-Nya.
Efesus 6:17
6:17 dan terimalah ketopong keselamatan
dan pedang Roh
,
yaitu firman Allah,
Ibrani 4:12
4:12 Sebab firman Allah
hidup
dan kuat
dan lebih tajam dari pada pedang
bermata dua manapun; ia menusuk amat dalam sampai memisahkan jiwa dan roh, sendi-sendi dan sumsum; ia sanggup membedakan pertimbangan dan pikiran hati
kita.
Wahyu 1:16
1:16 Dan di tangan kanan-Nya Ia memegang tujuh bintang
dan dari mulut-Nya keluar sebilah pedang
tajam bermata dua, dan wajah-Nya bersinar-sinar bagaikan matahari
yang terik.
Wahyu 2:12
Kepada jemaat di Pergamus
2:12 "Dan tuliskanlah kepada malaikat jemaat di Pergamus: Inilah firman Dia, yang memakai pedang yang tajam dan bermata dua:
Wahyu 19:15
19:15 Dan dari mulut-Nya keluarlah sebilah pedang
tajam yang akan memukul
segala bangsa
. Dan Ia akan menggembalakan mereka dengan gada besi
dan Ia akan memeras anggur dalam kilangan anggur,
yaitu kegeraman murka Allah, Yang Mahakuasa
.
Wahyu 19:21
19:21 Dan semua orang lain dibunuh
dengan pedang,
yang keluar dari mulut Penunggang kuda
itu; dan semua burung
kenyang oleh daging mereka.
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Zec 12:8,Ps 18:32-35 45:3 144:1 149:6,Isa 41:15,16 49:2,Eph 6:17,Heb 4:12,Re 1:16 2:12 19:15,21
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)