TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Yohanes 4:13

Konteks
4:13 Demikianlah kita ketahui, u  bahwa kita tetap berada di dalam Allah dan Dia di dalam kita: Ia telah mengaruniakan kita mendapat bagian dalam Roh-Nya. v 

1 Yohanes 4:16

Konteks
4:16 Kita telah mengenal dan telah percaya akan kasih Allah kepada kita. Allah adalah kasih, a  dan barangsiapa tetap berada di dalam kasih, ia tetap berada di dalam Allah dan Allah di dalam dia. b 

1 Yohanes 3:24

Konteks
3:24 Barangsiapa menuruti segala perintah-Nya, p  ia diam di dalam Allah q  dan Allah di dalam dia. Dan demikianlah kita ketahui, bahwa Allah ada di dalam kita, yaitu Roh yang telah Ia karuniakan kepada kita. r 

Yohanes 10:28-30

Konteks
10:28 dan Aku memberikan hidup x  yang kekal kepada mereka dan mereka pasti tidak akan binasa 1  y  sampai selama-lamanya dan seorangpun tidak akan merebut mereka dari tangan-Ku. z  10:29 Bapa-Ku, yang memberikan mereka kepada-Ku, a  lebih besar dari pada siapapun, b  dan seorangpun tidak dapat merebut mereka dari tangan Bapa. 10:30 Aku dan Bapa adalah satu. c "

Yohanes 14:17-23

Konteks
14:17 yaitu Roh Kebenaran 2 . t  Dunia tidak dapat menerima Dia, u  sebab dunia tidak melihat Dia dan tidak mengenal Dia. Tetapi kamu mengenal Dia, sebab Ia menyertai kamu dan akan diam di dalam kamu 3 . 14:18 Aku tidak akan meninggalkan kamu sebagai yatim piatu. v  Aku datang kembali kepadamu 4 . w  14:19 Tinggal sesaat lagi dan dunia tidak akan melihat Aku lagi, tetapi kamu melihat Aku, x  sebab Aku hidup dan kamupun akan hidup. y  14:20 Pada waktu itulah z  kamu akan tahu, bahwa Aku di dalam Bapa-Ku a  dan kamu di dalam Aku dan Aku di dalam kamu. b  14:21 Barangsiapa memegang perintah-Ku 5  dan melakukannya, dialah yang mengasihi Aku. c  Dan barangsiapa mengasihi Aku, ia akan dikasihi oleh Bapa-Ku d  dan Akupun akan mengasihi dia dan akan menyatakan diri-Ku kepadanya." 14:22 Yudas, e  yang bukan Iskariot, berkata kepada-Nya: "Tuhan, apakah sebabnya maka Engkau hendak menyatakan diri-Mu kepada kami, dan bukan kepada dunia? f " 14:23 Jawab Yesus: "Jika seorang mengasihi Aku, ia akan menuruti firman-Ku g  dan Bapa-Ku akan mengasihi dia dan Kami akan datang kepadanya dan diam bersama-sama dengan dia 6 . h 

Yohanes 17:23

Konteks
17:23 Aku di dalam mereka dan Engkau di dalam Aku supaya mereka sempurna menjadi satu, agar dunia tahu, bahwa Engkau yang telah mengutus Aku b  dan bahwa Engkau mengasihi mereka, c  sama seperti Engkau mengasihi Aku.

Roma 8:10-11

Konteks
8:10 Tetapi jika Kristus ada di dalam kamu, b  maka tubuh memang mati karena dosa 7 , tetapi roh adalah kehidupan oleh karena kebenaran. 8:11 Dan jika Roh Dia, yang telah membangkitkan Yesus dari antara orang mati, c  diam di dalam kamu, maka Ia, yang telah membangkitkan Kristus Yesus dari antara orang mati, akan menghidupkan juga tubuhmu d  yang fana itu oleh Roh-Nya, yang diam di dalam kamu.

Roma 8:1

Konteks
Hidup oleh Roh
8:1 Demikianlah sekarang tidak ada penghukuman g  bagi mereka yang ada di dalam Kristus 8  Yesus. h 

Kolose 1:13

Konteks
1:13 Ia telah melepaskan kita dari kuasa kegelapan 9  c  dan memindahkan kita ke dalam Kerajaan d  Anak-Nya yang kekasih; e 

Kolose 1:2

Konteks
1:2 kepada saudara-saudara yang kudus dan yang percaya dalam Kristus di Kolose 10 . Kasih karunia d  dan damai sejahtera dari Allah, Bapa kita, e  menyertai kamu.

Kolose 1:16

Konteks
1:16 karena di dalam Dialah telah diciptakan segala sesuatu 11 , yang ada di sorga dan yang ada di bumi, yang kelihatan dan yang tidak kelihatan, baik singgasana, maupun kerajaan, baik pemerintah, maupun penguasa; l  segala sesuatu diciptakan oleh Dia dan untuk Dia. m 

Efesus 3:17

Konteks
3:17 sehingga oleh imanmu Kristus diam di dalam hatimu h  dan kamu berakar i  serta berdasar di dalam kasih.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[10:28]  1 Full Life : MEREKA PASTI TIDAK AKAN BINASA.

Nas : Yoh 10:28

Di sini tampak suatu janji yang indah bagi semua domba Kristus. Mereka tidak akan pernah diusir dari kasih atau kehadiran Allah, atau keadaan apa pun di dunia tidak akan memisahkan mereka dari gembala (bd. Rom 8:35-39). Sesungguhnya ada keselamatan dan keamanan bahkan bagi domba yang paling lemah yang mengikuti dan mendengarkan gembala yang baik

(lihat cat. --> Yoh 10:27 sebelumnya)

[atau ref. Yoh 10:27]

[14:17]  2 Full Life : ROH KEBENARAN.

Nas : Yoh 14:17

Roh Kudus juga disebut "Roh Kebenaran" (Yoh 15:26; 16:13; bd. 1Yoh 4:6; 5:6), karena Dia adalah Roh Yesus, yang adalah kebenaran itu. Dengan demikian Dia bersaksi tentang kebenaran itu (Yoh 18:37), menerangkan tentang kebenaran, menyingkapkan hal-hal yang tidak benar (Yoh 16:8), dan menuntun orang percaya ke dalam seluruh kebenaran (Yoh 16:13). Mereka yang bersedia mengorbankan kebenaran demi kesatuan, kasih atau alasan lainnya menyangkal Roh Kebenaran, yang katanya tinggal di dalam diri mereka. Gereja yang meninggalkan kebenaran adalah gereja yang telah meninggalkan Tuhan. Roh Kudus tidak akan menjadi Penolong orang-orang yang acuh tak acuh terhadap iman atau hanya setengah-setengah dalam komitmen kepada kebenaran. Roh Kudus hanya mendatangi mereka yang menyembah Tuhan dalam "roh dan kebenaran" (Yoh 4:24).

[14:17]  3 Full Life : IA MENYERTAI KAMU DAN AKAN DIAM DI DALAM KAMU.

Nas : Yoh 14:17

Roh Kudus pada saat itu tinggal bersama dengan para murid, dan Kristus berjanji bahwa Roh itu akan "diam di dalam kamu". Janji bahwa Roh Kudus akan diam di dalam orang percaya digenapi setelah kebangkitan Kristus ketika Yesus mengembusi murid-murid-Nya dan berkata, "Terimalah Roh Kudus" (Yoh 20:22). Untuk pembahasan mengenai peranan Roh Kudus dalam pembaharuan,

lihat art. PEMBAHARUAN PARA MURID.

[14:18]  4 Full Life : AKU DATANG KEMBALI KEPADAMU.

Nas : Yoh 14:18

Yesus menyatakan diri kepada orang percaya yang taat melalui Roh Kudus yang memperkenalkan kehadiran pribadi Yesus di dalam dan beserta orang yang mengasihi Dia (ayat Yoh 14:21). Roh Kudus menyadarkan kita tentang dekatnya Yesus dan realitas kasih-Nya, berkat-Nya, dan pertolongan-Nya. Hal ini termasuk tugas utama Roh Kudus. Kenyataan bahwa Kristus menghampiri kita melalui Roh Kudus seharusnya menyebabkan kita menanggapi dengan kasih, penyembahan, dan pengabdian.

[14:21]  5 Full Life : BARANGSIAPA MEMEGANG PERINTAH-KU.

Nas : Yoh 14:21

Menaati perintah-perintah Kristus bukan merupakan suatu pilihan bagi mereka yang mengingini hidup kekal (Yoh 3:36; 14:21,23; 15:8-10,13-14; Luk 6:46-49; Yak 1:22; 2Pet 1:5-11; 1Yoh 2:3-6).

  1. 1) Ketaatan kepada Kristus, sekalipun tidak pernah sempurna, seharusnya bersifat sungguh-sungguh. Ketaatan merupakan aspek hakiki dari iman yang menyelamatkan, yang timbul dari kasih kita bagi-Nya (ayat Yoh 14:15,21,23-24;

    lihat cat. --> Mat 7:21).

    [atau ref. Mat 7:21]

    Tanpa kasih kepada Kristus, semua usaha kita untuk menaati perintah-Nya hanya merupakan legalisme.
  2. 2) Kepada orang yang mengasihi Kristus serta berusaha untuk senantiasa menaati perintah-Nya, Kristus menjanjikan kasih yang khusus, kasih karunia, dan kehadiran-Nya yang mendalam (bd. ayat Yoh 14:23).

[14:23]  6 Full Life : KAMI AKAN ... DIAM BERSAMA-SAMA DENGAN DIA.

Nas : Yoh 14:23

Mereka yang benar-benar mengasihi Yesus dan sungguh-sungguh menaati perkataan-Nya akan mengalami kehadiran dan kasih yang langsung dari Bapa dan Anak. Bapa dan Anak datang kepada orang percaya melalui Roh Kudus

(lihat cat. --> Yoh 14:18).

[atau ref. Yoh 14:18]

Perlu diperhatikan bahwa kasih Bapa tergantung pada kasih kita kepada Yesus dan kesetiaan kepada Firman-Nya.

[8:10]  7 Full Life : TUBUH MEMANG MATI KARENA DOSA.

Nas : Rom 8:10

Karena dosa telah memasuki aspek jasmaniah dalam diri kita, tubuh kita harus mati atau diubah (bd. 1Kor 15:50-54; 1Tes 4:13-17). Akan tetapi, karena Kristus ada di dalam diri kita, kini kita mengalami hidup Roh.

[8:1]  8 Full Life : MEREKA YANG ADA DI DALAM KRISTUS.

Nas : Rom 8:1

Paulus baru saja menunjukkan bahwa hidup tanpa kasih karunia Kristus adalah kekalahan, kesedihan, dan perbudakan kepada dosa. Kini dalam pasal Rom 8:1-39 Paulus memberitahukan kita bahwa kehidupan rohani, kebebasan dari hukuman, kemenangan atas dosa, dan persekutuan dengan Allah dapat terjadi melalui persatuan dengan Kristus oleh Roh Kudus yang mendiami kita. Dengan menerima dan mengikuti pimpinan Roh, kita dibebaskan dari kuasa dosa dan dituntun kepada pemuliaan terakhir dalam Kristus. Inilah kehidupan Kristen yang normal di bawah persediaan sepenuhnya dari Injil.

[1:13]  9 Full Life : DARI KUASA KEGELAPAN.

Nas : Kol 1:13

Hal yang utama dalam penebusan ialah kelepasan dari pengendalian dan kuasa kegelapan, yaitu dari Iblis (Mat 4:8-11; Luk 22:52-53; Ef 2:2; Ef 6:12). Sekarang kita berada dalam kerajaan Kristus dan di bawah pemerintahan-Nya (Rom 6:17-22;

lihat cat. --> Kis 26:18).

[atau ref. Kis 26:18]

[1:2]  10 Full Life : SAUDARA-SAUDARA ... YANG PERCAYA ... DI KOLOSE.

Nas : Kol 1:2

Paulus menulis kepada jemaat Kolose oleh sebab guru-guru palsu telah menyusup ke dalam gereja. Mereka mengajar bahwa penyerahan kepada Kristus dan ketaatan kepada ajaran para rasul tidak memadai untuk mendapat keselamatan penuh. Ajaran palsu ini mencampur "filsafat" dan "tradisi" manusia dengan Injil (Kol 2:8) dan meminta penyembahan para malaikat sebagai pengantara antara Allah dan manusia (Kol 2:18). Para guru palsu ini menuntut pelaksanaan beberapa syarat agama Yahudi (Kol 2:16,21-23) serta membenarkan kekeliruan mereka dengan menyatakan bahwa mereka mendapat wahyu melalui penglihatan-penglihatan (Kol 2:18).

  1. 1) Filsafat mendasar di balik ajaran salah ini tampak dewasa ini di dalam ajaran bahwa Yesus Kristus dan Injil asli PB tidak memadai untuk memenuhi keperluan rohaniah kita

    (lihat cat. --> 2Pet 1:3).

    [atau ref. 2Pet 1:3]

  2. 2) Paulus membuktikan salahnya bidat ini dengan menunjukkan bahwa Kristus bukan saja Juruselamat pribadi kita, tetapi kepala gereja dan Tuhan semesta alam dan ciptaan juga. Karena itu, bukannya filsafat atau hikmat manusia, melainkan Yesus Kristus dan kuasa-Nya di dalam kehidupan kita itulah yang menebus dan menyelamatkan kita untuk selama-lamanya; perantara tidak perlu dan kita harus langsung menghampiri Dia.
  3. 3) Menjadi orang percaya berarti beriman kepada Kristus dan Injil-Nya, bersandar kepada-Nya, mengasihi Dia dan hidup di hadirat-Nya. Kita tidak boleh menambah apa-apa pada Injil atau memajukan hikmat atau filsafat humanistik yang modern.

[1:16]  11 Full Life : DI DALAM DIALAH TELAH DICIPTAKAN SEGALA SESUATU.

Nas : Kol 1:16

Paulus menegaskan kegiatan Kristus dalam penciptaan.

  1. 1) Segala sesuatu, baik yang bendawi maupun yang rohani, telah ada karena karya Kristus sebagai pelaksana yang aktif dalam penciptaan (Yoh 1:3; Ibr 1:2).
  2. 2) Segala sesuatu tetap bersatu dan terpelihara di dalam Dia (ayat Kol 1:17; Ibr 1:3;

    lihat art. PENCIPTAAN).



TIP #08: Klik ikon untuk memisahkan teks alkitab dan catatan secara horisontal atau vertikal. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA