TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Raja-raja 18:17-18

Konteks
18:17 Segera sesudah Ahab melihat Elia, ia berkata kepadanya: "Engkaukah itu, yang mencelakakan j  Israel?" 18:18 Jawab Elia kepadanya: "Bukan aku yang mencelakakan Israel, melainkan engkau k  ini dan kaum keluargamu, sebab kamu telah meninggalkan l  perintah-perintah TUHAN 1  dan engkau ini telah mengikuti para Baal.

1 Raja-raja 18:2

Konteks
18:2 Lalu pergilah Elia memperlihatkan diri kepada Ahab. Adapun kelaparan itu berat x  di Samaria.

Kisah Para Rasul 9:23

Konteks
9:23 Beberapa hari kemudian orang Yahudi merundingkan suatu rencana untuk membunuh Saulus. j 

Roma 2:1-2

Konteks
Hukuman Allah atas semua orang
2:1 Karena itu, hai manusia, siapapun juga engkau, yang menghakimi orang lain, engkau sendiri tidak bebas dari salah. l  Sebab, dalam menghakimi orang lain, engkau menghakimi dirimu sendiri, karena engkau yang menghakimi orang lain, melakukan hal-hal yang sama 2 . m  2:2 Tetapi kita tahu, bahwa hukuman Allah berlangsung secara jujur atas mereka yang berbuat demikian.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[18:18]  1 Full Life : MENINGGALKAN PERINTAH-PERINTAH TUHAN.

Nas : 1Raj 18:18

Konfrontasi Elia yang berani dengan Ahab dan ketidakbenaran di Israel menjadikannya nabi teladan bagi Israel dan orang yang paling layak melambangkan pendahulu Tuhan Yesus Kristus (bd. Mal 4:5-6; Luk 1:17).

  1. 1) Elia benar-benar seorang "abdi Allah" (1Raj 17:24), seorang yang berbicara bukan sekedar untuk menyenangkan orang lain tetapi sebagai hamba Allah yang setia (bd. Gal 1:10; 1Tes 2:4;

    lihat cat. --> Luk 1:17).

    [atau ref. Luk 1:17]

  2. 2) Sebagaimana Elia dipanggil untuk membela Allah Israel yang sejati, semua hamba Allah dari perjanjian yang baru dipanggil untuk membela Injil Kristus terhadap pemutarbalikan, kompromi, dan pencemaran

    (lihat cat. --> Fili 1:17;

    lihat cat. --> Yud 1:3).

    [atau ref. Fili 1:17; Yud 1:3]

[2:1]  2 Full Life : ENGKAU ... MELAKUKAN HAL-HAL YANG SAMA.

Nas : Rom 2:1

Dalam pasal Rom 1:1-32 Paulus menjelaskan bahwa orang-orang bukan Yahudi diserahkan kepada dosa. Kini dalam pasal Rom 2:1-29 dia menunjukkan bahwa orang Yahudi melakukan hal yang sama sehingga juga memerlukan keselamatan melalui Kristus.



TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA