TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Raja-raja 8:34

Konteks
8:34 maka Engkaupun kiranya mendengarkannya di sorga dan mengampuni dosa umat-Mu Israel dan mengembalikan mereka ke tanah yang telah Kauberikan kepada nenek moyang mereka.

1 Raja-raja 8:36

Konteks
8:36 maka Engkaupun kiranya mendengarkannya di sorga dan mengampuni dosa hamba-hamba-Mu, umat-Mu Israel, --karena Engkaulah yang menunjukkan p  kepada mereka jalan q  yang baik yang harus mereka ikuti--dan Engkau kiranya memberikan hujan r  kepada tanah-Mu yang telah Kauberikan kepada umat-Mu menjadi milik pusaka.

Mazmur 25:11

Konteks
25:11 Oleh karena nama-Mu, v  ya TUHAN, ampunilah w  kesalahanku, x  sebab besar kesalahan itu.

Mazmur 25:18

Konteks
25:18 Tiliklah sengsaraku l  dan kesukaranku, m  dan ampunilah segala dosaku. n 

Mazmur 32:1-5

Konteks
Kebahagiaan orang yang diampuni dosanya
32:1 Dari Daud. Nyanyian pengajaran 1 . Berbahagialah orang yang diampuni pelanggarannya 2 , yang dosanya ditutupi! d  32:2 Berbahagialah manusia, yang kesalahannya tidak diperhitungkan 3  e  TUHAN, dan yang tidak berjiwa penipu! f  32:3 Selama aku berdiam diri, g  tulang-tulangku menjadi lesu 4  h  karena aku mengeluh i  sepanjang hari; 32:4 sebab siang malam tangan-Mu menekan aku dengan berat, j  sumsumku menjadi kering, k  seperti oleh teriknya musim panas. Sela 32:5 Dosaku kuberitahukan kepada-Mu 5  dan kesalahanku l  tidaklah kusembunyikan; aku berkata: "Aku akan mengaku m  kepada TUHAN pelanggaran-pelanggaranku, n " dan Engkau mengampuni kesalahan karena dosaku. o  Sela

Mazmur 51:1-3

Konteks
Pengakuan dosa
51:1 Untuk pemimpin biduan. Mazmur dari Daud 6 , (51-2) ketika nabi Natan datang kepadanya setelah ia menghampiri Batsyeba. g  (51-3) Kasihanilah h  aku 7 , ya Allah, menurut kasih setia-Mu, i  hapuskanlah j  pelanggaranku k  menurut rahmat-Mu l  yang besar! 51:2 (51-4) Bersihkanlah m  aku seluruhnya dari kesalahanku, dan tahirkanlah n  aku dari dosaku! 51:3 (51-5) Sebab aku sendiri sadar akan pelanggaranku, aku senantiasa bergumul o  dengan dosaku 8 .

Mazmur 130:3-4

Konteks
130:3 Jika Engkau, ya TUHAN, mengingat-ingat kesalahan-kesalahan, Tuhan, siapakah yang dapat tahan? n  130:4 Tetapi pada-Mu ada pengampunan, o  supaya Engkau ditakuti p  orang.

Yesaya 43:25-26

Konteks
43:25 Aku, Akulah Dia yang menghapus dosa pemberontakanmu c  oleh karena Aku sendiri, d  dan Aku tidak mengingat-ingat e  dosamu. f  43:26 Ingatkanlah Aku, marilah kita berperkara, g  kemukakanlah segala sesuatu, h  supaya engkau nyata benar!

Daniel 9:19

Konteks
9:19 Ya Tuhan, dengarlah! Ya, Tuhan, ampunilah! t  Ya Tuhan, perhatikanlah dan bertindaklah dengan tidak bertangguh, oleh karena Engkau sendiri, u  Allahku, sebab kota-Mu dan umat-Mu disebut dengan nama-Mu!"

Hosea 14:2

Konteks
14:2 (14-3) Bawalah sertamu kata-kata penyesalan, dan bertobatlah kepada TUHAN! katakanlah kepada-Nya: "Ampunilah l  segala kesalahan, sehingga kami mendapat yang baik, m  maka kami akan mempersembahkan pengakuan n  kami.

Matius 6:12

Konteks
6:12 dan ampunilah kami akan kesalahan kami, seperti kami juga mengampuni 9  orang yang bersalah r  kepada kami;

Matius 6:1

Konteks
Hal memberi sedekah
6:1 "Ingatlah, jangan kamu melakukan kewajiban agamamu di hadapan orang 10  supaya dilihat mereka, g  karena jika demikian, kamu tidak beroleh upah dari Bapamu yang di sorga.

Yohanes 1:8-10

Konteks
1:8 Ia bukan terang itu, tetapi ia harus memberi kesaksian tentang terang itu. 1:9 Terang m  yang sesungguhnya, yang menerangi setiap orang 11 , n  sedang datang ke dalam dunia. 1:10 Ia telah ada di dalam dunia dan dunia dijadikan oleh-Nya, o  tetapi dunia tidak mengenal-Nya 12 .
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[32:1]  1 Full Life : PENGAJARAN

Nas : Mazm 32:1

(versi Inggris NIV -- _Maskil_). Kata Ibrani ini mungkin berasal dari _sakal_, yang artinya "menjadi bijak atau mahir". Karena _maskil_ dipakai dalam judul mazmur, mungkin menunjuk bahwa mazmur ini adalah mazmur pengajaran. Mazmur ini menguraikan sifat dosa dan apa terjadi apabila dosa itu ditutupi, diakui, ditinggalkan, dan diampuni. Mazmur _maskil_ lainnya ialah pasal Mazm 42:1-12; 44:1-27; 45:1-18; 52:1-55:24; 74:1-23; Mazm 78:1-72; Mazm 88:1-19; 89:1-53; 142:1-8.

[32:1]  2 Full Life : BERBAHAGIALAH ORANG YANG DIAMPUNI PELANGGARANNYA.

Nas : Mazm 32:1

Orang yang sungguh-sungguh bahagia adalah mereka yang telah menerima pengampunan dosa dari Allah, sehingga kesalahan dari pelanggaran mereka tidak membebani hati, pikiran, dan hati nurani mereka. Kebahagiaan semacam ini tersedia bagi semua orang berdosa yang datang kepada Tuhan (Mat 11:28-29). Pemazmur melukiskan pengampunan Allah dengan tiga cara:

  1. 1) Dia mengampuni dosa.
  2. 2) Dia menutupi dosa itu, yaitu menyingkirkannya.
  3. 3) Dosa itu tidak diperhitungkan kepada orang berdosa itu (ayat Mazm 32:2), yaitu kesalahan itu dihapus dari catatan.

[32:2]  3 Full Life : KESALAHANNYA TIDAK DIPERHITUNGKAN.

Nas : Mazm 32:2

Rom 4:6-8 mengutip ayat Mazm 32:1-2 untuk menunjukkan bahwa Allah memperlakukan orang berdosa yang sungguh bertobat sebagai orang benar, bukan karena kebenaran itu telah diterima melalui perbuatan baik, tetapi sebaliknya diterima sebagai karunia ketika mereka mengakui dosa mereka dan percaya kepada Tuhan (bd. ayat Mazm 32:5).

[32:3]  4 Full Life : SELAMA AKU BERDIAM DIRI, TULANG-TULANGKU MENJADI LESU.

Nas : Mazm 32:3-4

Ayat-ayat ini melukiskan penderitaan yang mendalam dan hukuman yang terjadi apabila dosa disembunyikan. Ketika Daud menyembunyikan dosanya dan tidak mengakuinya kepada Allah, dia kehilangan hal-hal yang paling berharga dalam hidupnya -- kesehatan, ketenangan pikiran, kebahagiaan, dan perkenan Allah. Sebagai gantinya dia mengalami rasa bersalah dan siksaan batin sebagai hukuman Allah.

[32:5]  5 Full Life : DOSAKU KUBERITAHUKAN KEPADA-MU.

Nas : Mazm 32:5

Mengakui dan memberitahukan dosa dengan hati yang tulus, sungguh-sungguh, dan bertobat akan senantiasa menghasilkan pengampunan Allah, penghapusan kesalahan dan karunia kehadiran-Nya yang kekal.

[51:1]  6 Full Life : MAZMUR DARI DAUD.

Nas : Mazm 51:1

Mazmur ini diakui sebagai pengakuan dosa Daud ketika nabi Natan membeberkan dosa perzinaan dan pembunuhan yang diperbuatnya (bd. 2Sam 12:1-13).

  1. 1) Perhatikan bahwa mazmur ini digubah oleh seorang percaya yang dengan sengaja berbuat dosa yang begitu hebat terhadap Allah sehingga ia dipisahkan dari kehidupan dan kehadiran Allah (bd. ayat Mazm 51:13).
  2. 2) Daud mungkin menggubah mazmur ini setelah ia bertobat dan Natan menyatakan pengampunan Allah baginya (2Sam 12:13). Daud memohon dengan sungguh-sunggguh agar keselamatan, kemurnian, kehadiran Allah, kekuatan rohani, serta sukacita dipulihkan sepenuhnya (ayat Mazm 51:9-15).

[51:1]  7 Full Life : KASIHANILAH AKU.

Nas : Mazm 51:3-21

Semua orang yang telah berbuat dosa besar dan dikuasai oleh rasa bersalah dapat menerima pengampunan, penyucian dosa, dan pemulihan dengan Allah jikalau mereka menghampiri Dia dalam sikap dan kata-kata mazmur ini. Permohonan Daud untuk pengampunan dan pemulihan berdasarkan kasih karunia, kemurnian, kasih yang tidak pernah gagal dan belas kasihan Allah (ayat Mazm 51:3), hati yang benar-benar hancur dan bertobat (ayat Mazm 51:19), dan akhirnya pada kematian Kristus yang mendamaikan karena dosa kita (1Yoh 2:1-2).

[51:3]  8 Full Life : AKU SENANTIASA BERGUMUL DENGAN DOSAKU.

Nas : Mazm 51:5

Kadang-kadang kepastian akan pengampunan dan pembaharuan berkat Allah tidak datang dengan mudah. Seseorang yang telah mengalami sukacita keselamatan lalu kemudian terjerumus ke dalam kebejatan mungkin mengalami masa pertobatan dan pergumulan rohani berkepanjangan sebelum menerima kepastian akan pengampunan dan pemulihan penuh kepada perkenan Allah. Pengalaman Daud menunjukkan betapa menakutkan melukai hati Allah yang kudus setelah diberkati dengan luar biasa oleh-Nya.

[6:12]  9 Full Life : AMPUNILAH ... SEPERTI KAMI JUGA MENGAMPUNI.

Nas : Mat 6:12

Doa harus memperhatikan masalah dosa dan kesediaan untuk mengampuni mereka yang telah bersalah kepada kita (ayat Mat 6:14-15; Ibr 9:14; 1Yoh 1:9).

[6:1]  10 Full Life : MELAKUKAN KEWAJIBAN AGAMAMU DI HADAPAN ORANG.

Nas : Mat 6:1

Prinsip yang dinyatakan di sini berbicara tentang motivasi kita dalam bertindak secara benar.

  1. 1) Apabila orang percaya, orang awam ataupun pendeta, berbuat baik agar dipuji orang lain atau karena alasan yang mementingkan diri sendiri, mereka akan kehilangan pahala dan pujian dari Allah. Mereka malah dinilai sebagai orang munafik yang berkedok hendak memuliakan Allah, namun sesungguhnya mencari kemuliaan untuk diri sendiri.
  2. 2) Yesus berbicara tentang kewajiban agama di tiga bidang: memberikan sedekah (ayat Mat 6:2-4), berdoa (ayat Mat 6:5-8), dan berpuasa (ayat Mat 6:16-18). Kecaman Yesus terhadap pelaksanaan kewajiban keagamaan agar dilihat oleh orang lain tidak membenarkan banyak kegiatan kristiani dewasa ini, termasuk bersaing untuk menjadi yang lebih besar, membanggakan keberhasilan dalam pelayanan, melaksanakan kegiatan kebaktian dengan gaya acara hiburan agar menarik orang, dan keinginan untuk menjadi nomor satu (lih. 1Kor 3:13-15; 4:5).

[1:9]  11 Full Life : TERANG ... YANG MENERANGI SETIAP ORANG.

Nas : Yoh 1:9

Kristus menerangi setiap orang yang mendengarkan Injil-Nya dengan memberikan sekedar kasih karunia dan pemahaman supaya mereka dapat memilih dengan bebas untuk menerima atau menolak berita tersebut. Terlepas dari terang Kristus ini, tidak ada terang lain yang dengannya kita dapat melihat kebenaran dan diselamatkan.

[1:10]  12 Full Life : DUNIA TIDAK MENGENALNYA.

Nas : Yoh 1:10

Yang dimaksud dengan "dunia" di sini adalah masyarakat secara keseluruhan yang terorganisir dan bekerja terlepas dari Allah, Firman dan pemerintahan-Nya. Dunia ini tidak akan pernah mengaku Kristus tetapi akan bersifat acuh tak acuh atau memusuhi Kristus dan Injil-Nya hingga kesudahan zaman (lih. Yak 4:4). Bagi Yohanes dunia adalah lawan terbesar dari Juruselamat dalam sejarah keselamatan (bd. Yak 4:4; 1Yoh 2:15-17; 4:5).



TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA