TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Korintus 11:17

Konteks
Kebiasaan-kebiasaan yang salah dalam perjamuan malam
11:17 Dalam peraturan-peraturan yang berikut aku tidak dapat memuji kamu, d  sebab pertemuan-pertemuanmu tidak mendatangkan kebaikan, tetapi mendatangkan keburukan.

1 Korintus 11:22

Konteks
11:22 Apakah kamu tidak mempunyai rumah sendiri untuk makan dan minum? Atau maukah kamu menghinakan Jemaat Allah h  dan memalukan orang-orang yang tidak mempunyai apa-apa? i  Apakah yang kukatakan kepada kamu? Memuji kamu? j  Dalam hal ini aku tidak memuji.

1 Korintus 11:2

Konteks
Hiasan kepala wanita
11:2 Aku harus memuji kamu, p  sebab dalam segala sesuatu q  kamu tetap mengingat akan aku dan teguh berpegang pada ajaran 1  yang kuteruskan kepadamu. r 

1 Korintus 4:5

Konteks
4:5 Karena itu, janganlah menghakimi d  sebelum waktunya, yaitu sebelum Tuhan datang. e  Ia akan menerangi, f  juga apa yang tersembunyi dalam kegelapan, dan Ia akan memperlihatkan apa yang direncanakan di dalam hati 2 . Maka tiap-tiap orang akan menerima pujian dari Allah. g 

1 Korintus 14:15-16

Konteks
14:15 Jadi, apakah yang harus kubuat? Aku akan berdoa dengan rohku, k  tetapi aku akan berdoa juga dengan akal budiku 3 ; aku akan menyanyi l  dan memuji dengan rohku, tetapi aku akan menyanyi dan memuji juga dengan akal budiku. 14:16 Sebab, jika engkau mengucap syukur dengan rohmu saja, bagaimanakah orang biasa yang hadir sebagai pendengar dapat mengatakan "amin m " atas pengucapan syukurmu? n  Bukankah ia tidak tahu apa yang engkau katakan?

1 Korintus 14:26

Konteks
Peraturan dalam pertemuan Jemaat
14:26 Jadi bagaimana sekarang, saudara-saudara? y  Bilamana kamu berkumpul, hendaklah tiap-tiap orang z  mempersembahkan sesuatu: yang seorang mazmur, a  yang lain pengajaran, b  atau penyataan Allah, atau karunia bahasa roh, c  atau karunia untuk menafsirkan d  bahasa roh, tetapi semuanya itu harus dipergunakan untuk membangun 4 . e 

1 Korintus 15:57

Konteks
15:57 Tetapi syukur kepada Allah, o  yang telah memberikan kepada kita kemenangan oleh Yesus Kristus, Tuhan kita. p 

1 Korintus 12:26

Konteks
12:26 Karena itu jika satu anggota menderita, semua anggota turut menderita; jika satu anggota dihormati, semua anggota turut bersukacita.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[11:2]  1 Full Life : AJARAN.

Nas : 1Kor 11:2

"Ajaran" merupakan petunjuk yang bersangkutan dengan doktrin, standar moral dan hukum perilaku yang Paulus berikan kepada gereja dengan kekuasaan Kristus. Perhatikanlah bahwa ajaran dalam pasal 1Kor 11:1-34 memberikan garis besar mengenai kehendak Allah bagi umat-Nya dalam hal-hal seperti pakaian luar, kesopanan, penampilan dan perilaku yang layak. Ajaran yang menyebutkan bahwa Allah hanya peduli dengan sikap batin dan tidak peduli dengan hal-hal yang "lahiriah" menyimpang dari penyataan Allah yang jelas dalam Alkitab. Berdandan dengan pantas dan sopan adalah suatu prinsip alkitabiah yang absah secara kekal

(lihat cat. --> 1Tim 2:9).

[atau ref. 1Tim 2:9]

[4:5]  2 Full Life : MEMPERLIHATKAN APA YANG DIRENCANAKAN DI DALAM HATI.

Nas : 1Kor 4:5

Allah akan menyoroti tindakan tersembunyi dari semua orang dan memperlihatkan pikiran dan maksud mereka yang sesungguhnya, yang baik maupun yang jahat (Mat 6:3-4,6; 1Tim 5:24,25;

lihat art. PENGADILAN ORANG PERCAYA).

Dengan kata lain, kehidupan batin setiap orang akan disingkapkan tepat sebagaimana adanya; tak ada sesuatu pun yang akan tinggal tersembunyi (Mr 4:22; Luk 12:2-3; Rom 2:16).

[14:15]  3 Full Life : BERDOA DENGAN ROHKU ... BERDOA JUGA DENGAN AKAL BUDIKU.

Nas : 1Kor 14:15

Paulus menunjuk kepada pengalaman pribadinya, kepada penggunaan bahasa roh secara pribadi. "Aku berdoa dengan rohku" berarti berdoa dengan bahasa roh, dengan menggunakan rohnya sendiri oleh dorongan Roh Kudus. Roh orang percaya berdoa sementara Roh Kudus memberikan apa yang harus dikatakannya (bd. 1Kor 12:7,11; Kis 2:4). Di sini Paulus membicarakan tentang penggunaan bahasa roh secara pribadi yang ditujukan kepada Allah. Paulus menggunakan bahasa roh tidak hanya untuk berdoa, tetapi juga untuk menyanyi, memuji, dan mengucapkan syukur kepada Allah (ayat 1Kor 14:14-16). "Berdoa dengan akal budiku" berarti berdoa dan memuji dengan akal budinya sendiri dalam bahasa yang telah dipelajarinya, juga oleh dorongan Roh Kudus.

[14:26]  4 Full Life : SEMUANYA ITU ... UNTUK MEMBANGUN.

Nas : 1Kor 14:26

Maksud utama dari semua karunia rohani ialah untuk membangun jemaat dan individu (ayat 1Kor 14:3-4,12,17,26). "Membangun" (Yun. _oikodomeo_) berarti mengembangkan kehidupan rohani, kedewasaan, dan tabiat yang saleh dalam kehidupan orang percaya. Hal ini dikerjakan oleh Roh Kudus melalui karunia rohani agar orang percaya berangsur-angsur diubah secara rohani hingga mereka tidak menjadi serupa dengan dunia ini (Rom 12:2-8), melainkan dibangun dalam pengudusan, kasih bagi Allah, kepedulian terhadap orang lain, kemurnian hati, hati nurani yang baik, dan iman yang tulus ikhlas (lih. pasal 1Kor 13: Rom 8:13; 14:1-4,26; Gal 5:16-26; Ef 2:19-22; Ef 4:11-16; Kol 3:16; 1Tes 5:11; Yud 1:20;

lihat cat. --> 1Tim 1:5).

[atau ref. 1Tim 1:5]



TIP #30: Klik ikon pada popup untuk memperkecil ukuran huruf, ikon pada popup untuk memperbesar ukuran huruf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA