TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Korintus 1:5

Konteks
1:5 Sebab di dalam Dia kamu telah menjadi kaya j  dalam segala hal: dalam segala macam perkataan dan segala macam pengetahuan, k 

1 Korintus 1:8

Konteks
1:8 Ia juga akan meneguhkan kamu sampai kepada kesudahannya, sehingga kamu tak bercacat o  pada hari Tuhan kita Yesus Kristus. p 

1 Korintus 3:16

Konteks
3:16 Tidak tahukah kamu, bahwa kamu adalah bait Allah 1  k  dan bahwa Roh Allah diam di dalam kamu? l 

1 Korintus 4:18

Konteks
4:18 Tetapi ada beberapa orang yang menjadi sombong, e  karena mereka menyangka, bahwa aku tidak akan datang lagi kepadamu. f 

1 Korintus 6:6

Konteks
6:6 Adakah saudara k  yang satu mencari keadilan terhadap saudara yang lain, dan justru pada orang-orang yang tidak percaya? l 

1 Korintus 7:2

Konteks
7:2 tetapi mengingat bahaya percabulan, baiklah setiap laki-laki mempunyai isterinya sendiri dan setiap perempuan mempunyai suaminya sendiri.

1 Korintus 7:27

Konteks
7:27 Adakah engkau terikat pada seorang perempuan? Janganlah engkau mengusahakan perceraian! Adakah engkau tidak terikat pada seorang perempuan? Janganlah engkau mencari seorang! o 

1 Korintus 9:8

Konteks
9:8 Apa yang kukatakan ini bukanlah hanya pikiran manusia saja. Bukankah hukum Taurat juga berkata-kata demikian?

1 Korintus 9:14

Konteks
9:14 Demikian pula Tuhan telah menetapkan, bahwa mereka yang memberitakan Injil, harus hidup dari pemberitaan Injil itu 2 . s 

1 Korintus 10:2

Konteks
10:2 Untuk menjadi pengikut Musa mereka semua telah dibaptis dalam awan v  dan dalam laut.

1 Korintus 10:9-10

Konteks
10:9 Dan janganlah kita mencobai Tuhan, d  seperti yang dilakukan oleh beberapa orang dari mereka, sehingga mereka mati dipagut ular. e  10:10 Dan janganlah bersungut-sungut, seperti yang dilakukan oleh beberapa orang f  dari mereka, sehingga mereka dibinasakan g  oleh malaikat maut. h 

1 Korintus 10:24-25

Konteks
10:24 Jangan seorangpun yang mencari keuntungannya sendiri, tetapi hendaklah tiap-tiap orang mencari keuntungan orang lain. a  10:25 Kamu boleh makan segala sesuatu yang dijual di pasar daging, tanpa mengadakan pemeriksaan karena keberatan-keberatan hati nurani. b 

1 Korintus 10:32

Konteks
10:32 Janganlah kamu menimbulkan syak i  dalam hati orang, baik orang Yahudi atau orang Yunani, maupun Jemaat Allah. j 

1 Korintus 11:12

Konteks
11:12 Sebab sama seperti perempuan berasal dari laki-laki, demikian pula laki-laki dilahirkan oleh perempuan; dan segala sesuatu berasal dari Allah. b 

1 Korintus 11:14-15

Konteks
11:14 Bukankah alam sendiri menyatakan kepadamu, bahwa adalah kehinaan bagi laki-laki, jika ia berambut panjang 3 , 11:15 tetapi bahwa adalah kehormatan bagi perempuan, jika ia berambut panjang? Sebab rambut diberikan kepada perempuan untuk menjadi penudung.

1 Korintus 12:11

Konteks
12:11 Tetapi semuanya ini dikerjakan oleh Roh s  yang satu dan yang sama, yang memberikan karunia kepada tiap-tiap orang secara khusus, seperti yang dikehendaki-Nya.

1 Korintus 12:29

Konteks
12:29 Adakah mereka semua rasul, atau nabi, atau pengajar? Adakah mereka semua mendapat karunia untuk mengadakan mujizat,

1 Korintus 14:17

Konteks
14:17 Sebab sekalipun pengucapan syukurmu itu sangat baik, tetapi orang lain tidak dibangun o  olehnya.

1 Korintus 15:4

Konteks
15:4 bahwa Ia telah dikuburkan, e  dan bahwa Ia telah dibangkitkan, f  pada hari yang ketiga, g  sesuai dengan Kitab Suci; h 

1 Korintus 16:16

Konteks
16:16 Karena itu taatilah t  orang-orang yang demikian dan setiap orang yang turut bekerja dan berjerih payah.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:16]  1 Full Life : KAMU ADALAH BAIT ALLAH.

Nas : 1Kor 3:16

Yang ditekankan di sini ialah seluruh jemaat orang percaya sebagai Bait Allah dan tempat kediaman Roh (bd. ayat 1Kor 3:9; 2Kor 6:16; Ef 2:21). Selaku Bait Allah di tengah-tengah lingkungan yang bobrok, umat Allah di Korintus tidak boleh berpartisipasi dalam kejahatan yang lazim dalam masyarakat itu, tetapi mereka harus menolak segala bentuk kebejatan. Bait Allah harus kudus (ayat 1Kor 3:17) karena Allah itu kudus (bd. 1Pet 1:14-16;

lihat art. BAIT SUCI).

[9:14]  2 Full Life : HIDUP DARI PEMBERITAAN INJIL ITU.

Nas : 1Kor 9:14

Baik PL (Ul 25:4; bd. Im 6:16,26; 7:6) maupun PB (Mat 10:10; Luk 10:7) mengajarkan bahwa mereka yang terlibat dalam pemberitaan Firman Allah harus ditunjang oleh mereka yang menerima berkat rohani daripadanya

(lihat cat. --> Gal 6:6-10;

[atau ref. Gal 6:6-10]

1Tim 5:18).

[11:14]  3 Full Life : JIKA IA BERAMBUT PANJANG.

Nas : 1Kor 11:14

Allah menginginkan agar perbedaan jasmani antara pria dan wanita diperhatikan.

  1. 1) Paulus menggunakan rambut sebagai suatu contoh, dengan menyatakan bahwa panjangnya rambut laki-laki dan perempuan harus diatur sedemikian untuk membedakan satu dengan yang lain. Rambut seorang wanita harus panjang dibandingkan dengan rambut laki-laki, untuk melambangkan bahwa ia menerima martabat dan kelayakan kewanitaannya sebagaimana Allah menciptakannya (lih. ayat 1Kor 11:6). Rambut seorang laki-laki, berbeda dengan rambut perempuan, haruslah pendek.
  2. 2) Pada zaman PB, rambut panjang dianggap memalukan dan dihindari oleh laki-laki Yahudi dan juga oleh mereka yang tinggal di Korintus pada abad pertama. Gambar yang melukiskan Yesus dengan rambut panjang hanya didasarkan pada imajinasi para pelukis dari Abad Pertengahan, bukan pada bukti alkitabiah atau sejarah (beribu-ribu lukisan dan ukiran dari zaman PB membuktikan hal ini). Rasul Paulus tidak akan menulis, "jika seorang laki-laki berambut panjang, itu merupakan kehinaan baginya", jikalau Kristus berambut panjang seperti wanita zaman itu. Karena itu, pernyataan Paulus itu bertentangan, bukan dengan kebiasaan Yesus, tetapi dengan khayalan para pelukis (bd. Kel 20:4).

[12:29]  4 Full Life : ADAKAH MEREKA SEMUA ... BERKATA-KATA DALAM BAHASA ROH?

Nas : 1Kor 12:29-30

Dalam pertanyaan retoris Paulus ini tersirat suatu jawaban negatif. Konteks dari pasal 1Kor 12:1-31 menunjukkan bahwa Paulus sedang menunjuk kepada penggunaan karunia berkata-kata dalam bahasa roh dan pasangannya, yaitu karunia menafsirkan bahasa roh, dalam kebaktian ibadah. Dia tidak berusaha membatasi pemakaian bahasa roh dalam doa dan pujian yang ditujukan kepada Allah secara pribadi (bd. 1Kor 14:5). Kebanyakan orang percaya yang telah dibaptis dalam Roh Kudus merasa mudah untuk berdoa dalam bahasa roh waktu mereka menyerahkan diri kepada Roh. Pada hari Pentakosta (Kis 2:4), di Kaisarea (Kis 10:44-46) dan di Efesus (Kis 19:2-6), semua orang yang dipenuhi dengan Roh Kudus berkata-kata dalam bahasa roh sebagai suatu tanda bahwa mereka telah menerima kepenuhan Roh itu

(lihat art. BERKATA-KATA DENGAN BAHASA ROH).



TIP #04: Coba gunakan range (OT dan NT) pada Pencarian Khusus agar pencarian Anda lebih terfokus. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA