TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Raja-raja 2:15

Konteks
2:15 Lalu katanya: "Engkau sendiri tahu bahwa akulah yang berhak atas kedudukan raja, dan bahwa seluruh Israel mengharapkan, supaya aku menjadi raja; tetapi sebaliknya kedudukan raja jatuh kepada adikku, sebab dari Tuhanlah ia mendapatnya.

1 Raja-raja 2:42

Konteks
2:42 maka raja menyuruh memanggil Simei dan berkata kepadanya: "Bukankah aku telah menyuruh engkau bersumpah demi TUHAN dan telah memperingatkan g  engkau, begini: Ketahuilah sungguh-sungguh, bahwa pada waktu engkau keluar dan pergi ke mana-manapun, pastilah engkau mati dibunuh! Dan engkau telah menjawab: Baiklah demikian, aku akan mentaatinya.

1 Raja-raja 5:5

Konteks
5:5 Dan ketahuilah, aku berpikir-pikir hendak mendirikan sebuah rumah f  bagi nama TUHAN 1 , Allahku, seperti yang dijanjikan TUHAN kepada Daud, ayahku, demikian: Anakmu yang hendak Kududukkan nanti di atas takhtamu menggantikan engkau, dialah yang akan mendirikan rumah itu bagi nama-Ku. g 

1 Raja-raja 8:15

Konteks
8:15 Ia berkata: "Terpujilah TUHAN, j  Allah Israel, yang telah menyelesaikan dengan tangan-Nya apa yang difirmankan-Nya dengan mulut-Nya kepada Daud, ayahku, demikian:

1 Raja-raja 8:35

Konteks
8:35 Apabila langit tertutup, sehingga tidak ada hujan, n  sebab mereka berdosa o  kepada-Mu, lalu mereka berdoa di tempat ini dan mengakui nama-Mu dan mereka berbalik dari dosanya, sebab Engkau telah menindas mereka,

1 Raja-raja 14:15

Konteks
14:15 Kemudian TUHAN akan menghajar orang Israel, sehingga tergoyah-goyah seperti gelagah di air dan Ia akan menyentakkan m  mereka dari pada tanah yang baik ini yang telah diberikan-Nya kepada nenek moyang mereka; Ia akan menyerakkan mereka ke seberang sungai 2  Efrat sana, oleh karena mereka telah membuat tiang-tiang berhala n  mereka dan dengan demikian menyakiti o  hati TUHAN.

1 Raja-raja 15:22

Konteks
15:22 Tetapi raja Asa mengerahkan segenap orang Yehuda, seorangpun tiada yang terkecuali; mereka harus mengangkat batu dan kayu yang dipergunakan Baesa untuk memperkuat Rama. e  Raja Asa f  mempergunakannya untuk memperkuat Geba g -Benyamin dan Mizpa. h 

1 Raja-raja 22:35

Konteks
22:35 Tetapi pertempuran itu bertambah seru pada hari itu, dan raja tetap ditopang berdiri di dalam kereta berhadapan dengan orang Aram itu, sampai ia mati pada waktu petang. Darahnya mengalir dari lukanya ke dalam palung kereta.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:5]  1 Full Life : MENDIRIKAN SEBUAH RUMAH BAGI NAMA TUHAN.

Nas : 1Raj 5:5

Pasal 1Raj 5:1-8:66 mencatat langkah-langkah yang telah diambil oleh Salomo untuk membangun Bait Suci di mana Allah senantiasa dapat menyatakan kehadiran dan kemuliaan-Nya. Bait Suci menjadi tempat kediaman bagi Allah, dan tempat bagi umat untuk berkumpul menyembah Dia (bd. 1Raj 8:15-21; 2Sam 7:12-13). Bait tersebut didirikan di Yerusalem di Gunung Muria (2Taw 3:1; bd. Kej 22:2) dan memakan waktu tujuh tahun lamanya untuk selesai (1Raj 6:38;

lihat cat. --> 1Raj 6:2).

[atau ref. 1Raj 6:2]

Allah memberikan kepada Daud rencana untuk Bait Suci melalui penyataan Roh Kudus (1Taw 28:12), dan Daud mempersiapkan banyak bahan yang diperlukan sebelum ia meninggal dunia.

[14:15]  2 Full Life : MENYERAKKAN MEREKA KE SEBERANG SUNGAI.

Nas : 1Raj 14:15

Ahia menubuatkan penawanan Israel; pada tahun 722 SM Israel dikalahkan dan ribuan orang dibawa/tertawan menyeberang Sungai Efrat oleh tentara Asyur (bd. 2Raj 15:29; 17:6,18).



TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA