TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Samuel 1:23

Konteks
1:23 Kemudian Elkana, suaminya itu, berkata kepadanya: "Perbuatlah apa yang kaupandang baik; tinggallah sampai engkau menyapih dia; hanya, TUHAN kiranya menepati n  janji-Nya." Jadi tinggallah perempuan itu dan menyusui anaknya sampai disapihnya. o 

1 Samuel 5:11

Konteks
5:11 Sebab itu mereka memanggil berkumpul semua raja e  kota orang Filistin itu dan berkata: "Antarkanlah tabut Allah Israel itu; biarlah itu kembali ke tempatnya, supaya jangan dimatikannya kita dan bangsa kita." Sebab di seluruh kota itu ada kegemparan maut; tangan Allah menekan orang-orang di sana dengan sangat berat:

1 Samuel 13:3

Konteks
13:3 Yonatan memukul kalah pasukan pendudukan e  orang Filistin yang ada di Geba; f  dan hal itu terdengar oleh orang Filistin. Karena itu Saul menyuruh meniup sangkakala g  di seluruh negeri, sebab pikirnya: "Biarlah orang Ibrani mendengarnya."

1 Samuel 18:17

Konteks
18:17 Berkatalah Saul kepada Daud: "Ini dia anakku perempuan v  yang tertua, Merab; dia akan kuberikan kepadamu menjadi isterimu, w  hanya jadilah bagiku seorang yang gagah perkasa dan lakukanlah perang x  TUHAN." Sebab pikir y  Saul: "Janganlah tanganku memukul dia, tetapi biarlah ia dipukul oleh tangan orang Filistin."

1 Samuel 18:21

Konteks
18:21 sebab pikir Saul: "Baiklah Mikhal kuberikan kepadanya; biarlah ia menjadi jerat f  bagi Daud, dan biarlah tangan orang Filistin memukul dia!" Lalu berkatalah Saul kepada Daud untuk kedua kalinya: "Pada hari ini engkau boleh menjadi menantuku."

1 Samuel 25:26

Konteks
25:26 Oleh sebab itu, tuanku, demi TUHAN yang hidup dan demi hidupmu yang dicegah TUHAN dari pada melakukan hutang darah g  dan dari pada bertindak sendiri dalam mencari keadilan, h  biarlah menjadi sama seperti Nabal i  musuhmu dan orang yang bermaksud jahat terhadap tuanku!

1 Samuel 26:8

Konteks
26:8 Lalu berkatalah Abisai kepada Daud: "Pada hari ini Allah telah menyerahkan musuhmu ke dalam tanganmu, oleh sebab itu izinkanlah kiranya aku menancapkan dia ke tanah dengan tombak ini, dengan satu tikaman saja, tidak usah dia kutancapkan dua kali."

1 Samuel 27:5

Konteks
27:5 Berkatalah Daud kepada Akhis: "Jika kiranya aku mendapat belas kasihanmu, biarlah diberikan kepadaku tempat di salah satu kota di tanah datar, supaya aku tinggal di sana. Mengapa hambamu ini tinggal padamu di kota kerajaan ini?"


TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA