TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Samuel 2:27

Konteks
Nubuat tentang Eli dan kaum keluarganya
2:27 Seorang abdi Allah u  datang kepada Eli dan berkata kepadanya: "Beginilah firman TUHAN: Bukankah dengan nyata Aku menyatakan diri-Ku kepada nenek moyangmu, ketika mereka masih di Mesir dan takluk kepada keturunan Firaun?

1 Samuel 2:35

Konteks
2:35 Dan Aku akan mengangkat bagi-Ku seorang imam m  kepercayaan 1 , yang berlaku sesuai dengan hati-Ku dan jiwa-Ku, dan Aku akan membangunkan baginya keturunan yang teguh setia, sehingga ia selalu hidup di hadapan orang yang Kuurapi. n 

1 Samuel 6:17

Konteks
6:17 Inilah benjol-benjol emas yang dibayar orang Filistin kepada TUHAN sebagai tebusan salah: dari Asdod satu, z  dari Gaza satu, dari Askelon satu, dari Gat satu, dari Ekron satu;

1 Samuel 17:37

Konteks
17:37 Pula kata Daud: "TUHAN yang telah melepaskan p  aku dari cakar singa q  dan dari cakar beruang, Dia juga akan melepaskan aku dari tangan orang Filistin itu." Kata Saul kepada Daud: "Pergilah! TUHAN menyertai r  engkau."

1 Samuel 18:10

Konteks
18:10 Keesokan harinya roh jahat f  yang dari pada Allah itu berkuasa atas Saul, sehingga ia kerasukan 2  di tengah-tengah rumah, sedang Daud main kecapi g  seperti sehari-hari. h  Adapun Saul ada tombak i  di tangannya.

1 Samuel 18:17

Konteks
18:17 Berkatalah Saul kepada Daud: "Ini dia anakku perempuan v  yang tertua, Merab; dia akan kuberikan kepadamu menjadi isterimu, w  hanya jadilah bagiku seorang yang gagah perkasa dan lakukanlah perang x  TUHAN." Sebab pikir y  Saul: "Janganlah tanganku memukul dia, tetapi biarlah ia dipukul oleh tangan orang Filistin."

1 Samuel 19:4

Konteks
19:4 Lalu Yonatan mengatakan s  yang baik tentang Daud kepada Saul, ayahnya, katanya: "Janganlah raja berbuat dosa t  terhadap Daud, hambanya, sebab ia tidak berbuat dosa terhadapmu; bukankah apa yang diperbuatnya sangat baik bagimu!

1 Samuel 19:11

Konteks
19:11 Kemudian Saul mengirim orang-orang suruhan ke rumah Daud untuk mengamat-amatinya b  dan untuk membunuh dia pada waktu pagi. c  Tetapi Mikhal, isteri Daud, memberitahukan kepadanya, demikian: "Jika engkau tidak dapat meluputkan dirimu malam ini, maka besok engkau akan dibunuh."

1 Samuel 19:17

Konteks
19:17 Berkatalah Saul kepada Mikhal: "Mengapa engkau menipu aku demikian itu dan melepas musuhku pergi, sehingga ia luput?" Tetapi jawab Mikhal kepada Saul: "Ia berkata kepadaku: Biarkanlah aku pergi, apa perlunya aku membunuh engkau?"

1 Samuel 20:29-30

Konteks
20:29 katanya: Biarkanlah aku pergi, sebab ada upacara pengorbanan s  bagi kaum kami di kota, dan saudara-saudaraku sendirilah yang memanggil aku. Oleh sebab itu, jika engkau mengasihi aku, berilah izin kepadaku untuk menengok saudara-saudaraku. Itulah sebabnya ia tidak datang ke perjamuan raja." 20:30 Lalu bangkitlah amarah Saul kepada Yonatan, katanya kepadanya: "Anak sundal yang kurang ajar! Bukankah aku tahu, bahwa engkau telah memilih pihak anak Isai dan itu noda bagi kau sendiri dan bagi perut ibumu?

1 Samuel 22:15

Konteks
22:15 Bukan ini pertama kali aku menanyakan Allah bagi dia. Sekali-kali tidak! Janganlah kiranya raja melontarkan tuduhan kepada hambamu ini, bahkan kepada seluruh keluargaku, sebab hambamu ini tidak tahu apa-apa tentang semuanya itu, baik tentang perkara kecil maupun perkara besar."

1 Samuel 23:14

Konteks
Daud di padang gurun Zif
23:14 Maka Daud tinggal di padang gurun, o  di tempat-tempat perlindungan. Ia tinggal di pegunungan, di padang gurun Zif. p  Dan selama waktu itu Saul mencari q  dia, tetapi Allah tidak r  menyerahkan dia ke dalam tangannya.

1 Samuel 24:10

Konteks
24:10 (24-11) Ketahuilah, pada hari ini matamu sendiri melihat, bahwa TUHAN sekarang menyerahkan engkau ke dalam tanganku dalam gua itu; ada orang yang telah menyuruh aku membunuh engkau, tetapi aku merasa sayang u  kepadamu karena pikirku: Aku tidak akan menjamah tuanku itu, sebab dialah orang yang diurapi TUHAN.

1 Samuel 26:5

Konteks
26:5 Berkemaslah Daud, lalu sampai ke tempat Saul berkemah. Waktu Daud melihat tempat Saul berbaring dengan Abner n  bin Ner, panglima tentaranya, --Saul berbaring di tengah-tengah perkemahan, sedang rakyat berkemah sekelilingnya--

1 Samuel 28:1

Konteks
Saul di En-Dor
28:1 Pada waktu itu orang Filistin mengerahkan b  tentaranya untuk berperang melawan orang Israel. Lalu berkatalah Akhis kepada Daud: "Ketahuilah baik-baik, bahwa engkau beserta orang-orangmu harus maju berperang bersama-sama dengan aku dalam tentara."

1 Samuel 28:3

Konteks
28:3 Adapun Samuel sudah mati. d  Seluruh orang Israel sudah meratapi dia dan mereka telah menguburkan dia di Rama, e  di kotanya. Dan Saul telah menyingkirkan f  dari dalam negeri para pemanggil arwah dan roh peramal. g 

1 Samuel 28:9

Konteks
28:9 Tetapi perempuan itu menjawabnya: "Tentu engkau mengetahui apa yang diperbuat Saul, bahwa ia telah melenyapkan s  dari dalam negeri para pemanggil arwah dan roh peramal. Mengapa engkau memasang jerat t  terhadap nyawaku untuk membunuh aku?"

1 Samuel 29:8

Konteks
29:8 Tetapi Daud berkata kepada Akhis: "Apa yang telah kuperbuat? Dan kesalahan apa yang kaudapati pada hambamu ini, sejak saat aku menjadi hamba kepadamu, sampai hari ini, sehingga aku tidak boleh ikut pergi berperang melawan musuh tuanku raja?"
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:35]  1 Full Life : IMAM KEPERCAYAAN.

Nas : 1Sam 2:35

Ayat ini pada mulanya mengacu kepada Samuel yang melayani sebagai imam, hakim (1Sam 7:6,15-17), dan nabi (1Sam 3:20-21). Sejak masih sangat muda ia dilatih oleh imam besar Eli untuk tugas-tugas sucinya (ayat 1Sam 2:1-11; 1:24-28), dan akhirnya menggantikan Eli selaku imam besar. Samuel tetap setia kepada Allah sepanjang hidupnya. Dalam hal ini dia menunjuk ke depan kepada imam yang sempurna, Yesus sang Mesias (Yang Diurapi -- Mazm 110:1-7; Ibr 5:6).

  1. 1) Seorang imam terutama dipanggil untuk setia, yaitu dengan teguh menganut apa yang ada di dalam hati dan Firman Allah; ini menyangkut kesetiaan, pengabdian, ketaatan yang kokoh, dan ketidaksediaan untuk menyimpang dari Allah dan jalan-jalan-Nya.
  2. 2) PB mengajarkan bahwa hanya mereka yang dengan jelas menunjukkan kesetiaannya kepada Allah yang berhak menjadi pemimpin rohani umat Allah (bd. Mat 24:45; 25:21; 1Tim 3:1-13; 4:16; 2Tim 2:2).

[18:10]  2 Full Life : ROH JAHAT YANG DARIPADA ALLAH ITU BERKUASA ATAS SAUL, SEHINGGA IA KERASUKAN

Nas : 1Sam 18:10

(versi Inggris NIV -- ia bernubuat). Ayat ini jangan diartikan bahwa Allah secara langsung mengutus roh jahat ke dalam Saul, tetapi bahwa Allah mengizinkan roh jahat memasukinya

(lihat cat. --> 1Sam 16:14;

[atau ref. 1Sam 16:14]

lihat art. KEHENDAK ALLAH).

Istilah Ibrani yang dipakai untuk "nubuat" di sini dapat mengacu kepada nubuat yang benar atau nubuat yang palsu. Saul tidak bernubuat dengan Roh Allah; melainkan itu mungkin ocehan dan ucapan karena kerasukan roh jahat.



TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA