TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Yohanes 1:6

Konteks
1:6 Jika kita katakan, bahwa kita beroleh persekutuan dengan Dia 1 , namun kita hidup di dalam kegelapan, m  kita berdusta dan kita tidak melakukan kebenaran. n 

1 Yohanes 2:28

Konteks
Anak-anak Allah
2:28 Maka sekarang, anak-anakku, g  tinggallah di dalam Kristus, supaya apabila Ia menyatakan h  diri-Nya, kita beroleh keberanian percaya i  dan tidak usah malu terhadap Dia pada hari kedatangan-Nya. j 

1 Yohanes 3:14

Konteks
3:14 Kita tahu, bahwa kita sudah berpindah dari dalam maut ke dalam hidup, w  yaitu karena kita mengasihi saudara kita. Barangsiapa tidak mengasihi, ia tetap di dalam maut. x 

1 Yohanes 3:20

Konteks
3:20 sebab jika kita dituduh olehnya, Allah adalah lebih besar dari pada hati kita serta mengetahui segala sesuatu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:6]  1 Full Life : PERSEKUTUAN DENGAN DIA.

Nas : 1Yoh 1:6

"Hidup dalam kegelapan" artinya hidup di dalam dosa dan kesenangan yang amoral. Orang semacam itu tidak "beroleh persekutuan dengan Dia" yaitu mereka tidak dilahirkan oleh Allah (bd. 1Yoh 3:7-9; Yoh 3:19; 2Kor 6:14). Mereka yang mempunyai persekutuan dengan Allah mengalami kasih karunia dan hidup kudus di hadapan-Nya (ayat 1Yoh 1:7; 2:4; 1Yoh 3:10).



TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA