TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Korintus 10:5

Konteks
10:5 Kami mematahkan setiap siasat orang dan merubuhkan setiap kubu yang dibangun oleh keangkuhan manusia untuk menentang pengenalan akan Allah. i  Kami menawan segala pikiran 1  dan menaklukkannya j  kepada Kristus,

2 Korintus 11:20

Konteks
11:20 karena kamu sabar, n  jika orang memperhambakan kamu, o  jika orang menghisap kamu, jika orang menguasai kamu, jika orang berlaku angkuh terhadap kamu, jika orang menampar kamu.

Ulangan 8:14

Konteks
8:14 jangan engkau tinggi hati, sehingga engkau melupakan t  TUHAN, Allahmu, yang membawa engkau keluar dari tanah Mesir, dari rumah perbudakan,

Ulangan 17:20

Konteks
17:20 supaya jangan ia tinggi hati terhadap saudara-saudaranya, supaya jangan ia menyimpang dari perintah b  itu ke kanan atau ke kiri, c  agar lama ia memerintah, ia dan anak-anaknya di tengah-tengah orang Israel. d "

Ulangan 17:2

Konteks
Hukuman mati untuk penyembah berhala
17:2 "Apabila di tengah-tengahmu di salah satu tempatmu yang diberikan kepadamu oleh TUHAN, Allahmu, ada terdapat seorang laki-laki atau perempuan yang melakukan apa yang jahat di mata TUHAN, Allahmu, dengan melangkahi perjanjian-Nya, k 

Ulangan 26:16

Konteks
Kata penutup mengenai pemberitahuan hukum Taurat
26:16 "Pada hari ini TUHAN, Allahmu, memerintahkan engkau melakukan ketetapan dan peraturan ini; lakukanlah semuanya itu dengan setia, dengan segenap hatimu dan segenap jiwamu. t 

Ulangan 32:25-26

Konteks
32:25 Pedang di luar rumah dan kengerian u  di dalam kamar akan melenyapkan v  teruna maupun dara, anak menyusu serta orang ubanan. w  32:26 Seharusnya Aku berfirman: Aku meniupkan x  mereka, melenyapkan ingatan kepada mereka dari antara manusia, y 

Ulangan 32:31

Konteks
32:31 Sebab bukanlah seperti gunung batu h  kita gunung batu orang-orang itu; musuh kita boleh menjadi hakim! i 

Daniel 5:20

Konteks
5:20 Tetapi ketika ia menjadi tinggi hati dan keras kepala, sehingga berlaku terlalu angkuh, s  maka ia dijatuhkan dari takhta t  kerajaannya dan kemuliaannya u  diambil v  dari padanya.

Daniel 5:1

Konteks
Tulisan di dinding
5:1 Raja Belsyazar a  mengadakan perjamuan b  yang besar 2  untuk para pembesarnya, c  seribu orang jumlahnya; dan di hadapan seribu orang itu ia minum-minum anggur.

Titus 3:6

Konteks
3:6 yang sudah dilimpahkan-Nya kepada kita 3  i  oleh Yesus Kristus, Juruselamat kita,
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[10:5]  1 Full Life : MENAWAN SEGALA PIKIRAN.

Nas : 2Kor 10:5

Peperangan orang Kristen meliputi tindakan menyesuaikan segala pikiran kita dengan kehendak Kristus; kegagalan untuk melakukan hal itu akan menyebabkan kebejatan dan kematian rohani (Rom 6:16,23; 8:13). Pakailah empat langkah berikut ini untuk menaklukkan pikiran saudara kepada ketuhanan Kristus.

  1. 1) Sadarlah bahwa Allah mengetahui setiap pikiran dan tidak ada sesuatu pun yang tersembunyi dari hadapan-Nya (Mazm 94:11; 139:2,4,23-24). Kita harus memberi pertanggungjawaban kepada Allah bagi pikiran, perkataan, dan perbuatan kita (2Kor 5:10; Pengkh 12:14; Mat 12:35-37; Rom 14:12).
  2. 2) Sadarlah bahwa pikiran kita merupakan medan pertempuran. Beberapa buah pikiran berasal dari kita sendiri, sedangkan lainnya datang secara langsung dari musuh kita. Menawan setiap pikiran menuntut peperangan melawan baik tabiat berdosa kita maupun kuasa roh-roh jahat (Ef 6:12-13; bd. Mat 4:3-11). Tolaklah dan lawanlah dengan gigih pikiran yang jahat dan yang tidak rohani dalam nama Tuhan Yesus Kristus (Fili 4:8). Ingatlah bahwa sebagai orang percaya, kita mengalahkan musuh kita oleh darah Anak Domba, oleh perkataan kesaksian kita, dan dengan terus-menerus mengatakan "Tidak!" kepada Iblis, pencobaan, dan dosa (Tit 2:11-12; Yak 4:7; Wahy 12:11; bd. Mat 4:3-11).
  3. 3) Bersikaplah tegas dalam memusatkan pikiran pada Kristus dan perkara sorgawi lebih daripada perkara duniawi (Fili 3:19; Kol 3:2), sebab pikiran yang dikendalikan oleh Roh itu adalah hidup dan damai sejahtera (Rom 8:6-7). Penuhilah pikiranmu dengan Firman Allah (Mazm 1:1-3; Mazm 19:8-15; 119:1-176) dan dengan perkara yang mulia, yang baik dan yang patut dipuji (Fili 4:8).
  4. 4) Berhati-hatilah selalu akan apa yang dilihat oleh matamu dan apa yang didengar oleh telingamu. Tolaklah dengan tegas untuk mengizinkan
    1. (a) matamu menjadi alat penyalur hawa nafsu (Ayub 31:1; 1Yoh 2:16), atau untuk
    2. (b) meletakkan hal-hal yang tidak patut dan jahat di depan matamu, baik itu berbentuk buku, majalah, gambar, siaran televisi, atau dalam kehidupan sehari-hari (Mazm 101:3; Yes 33:14-15; Rom 13:14).

[5:1]  2 Full Life : BELSYAZAR MENGADAKAN PERJAMUAN YANG BESAR.

Nas : Dan 5:1

Pemerintahan Nebukadnezar yang cemerlang berlangsung selama 44 tahun; setelah dia wafat, kemuliaan Babel mulai memudar. Sekalipun kerajaan itu masih bertahan selama 22 tahun lagi, berbagai pemberontakan dan pembunuhan melemahkannya. Raja Babel terakhir ialah Nabonidus dan putra sulungnya Belsyazar. Mereka memerintah kerajaan itu bersama-sama.

[3:6]  3 Full Life : YANG SUDAH DILIMPAHKAN-NYA KEPADA KITA.

Nas : Tit 3:6

Petunjuk Paulus kepada karya Roh Kudus menggambarkan pencurahan pada hari Pentakosta dan sesudahnya (bd. Kis 2:33; 11:15). Allah menyediakan persediaan kasih karunia dan kuasa secara melimpah dan memadai sebagai hasil kelahiran baru dan pekerjaan Roh Kudus dalam kita.



TIP #29: Klik ikon untuk merubah popup menjadi mode sticky, untuk merubah mode sticky menjadi mode popup kembali. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA