TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Korintus 1:13-14

Konteks
1:13 Sebab kami hanya menuliskan kepada kamu apa yang dapat kamu baca dan pahamkan. Dan aku harap, mudah-mudahan kamu akan memahaminya sepenuhnya, 1:14 seperti yang telah kamu pahamkan sebagiannya dari kami, yaitu bahwa pada hari Tuhan Yesus z  kamu akan bermegah atas kami seperti kami juga akan bermegah atas kamu.

2 Korintus 2:5

Konteks
Harus diampuni orang yang bersalah
2:5 Tetapi jika ada orang yang menyebabkan kesedihan, d  maka bukan hatiku yang disedihkannya, melainkan hati kamu sekalian, atau sekurang-kurangnya--supaya jangan aku melebih-lebihkan--,hati beberapa orang di antara kamu.

2 Korintus 3:5

Konteks
3:5 Dengan diri kami sendiri h  kami tidak sanggup untuk memperhitungkan sesuatu seolah-olah pekerjaan kami sendiri; tidak, kesanggupan kami adalah pekerjaan Allah. i 

2 Korintus 4:11

Konteks
4:11 Sebab kami, yang masih hidup ini, terus-menerus diserahkan kepada maut 1  karena Yesus, f  supaya juga hidup Yesus menjadi nyata di dalam tubuh kami yang fana ini.

2 Korintus 5:5

Konteks
5:5 Tetapi Allahlah yang justru mempersiapkan kita untuk hal itu dan yang mengaruniakan Roh, kepada kita sebagai jaminan segala sesuatu yang telah disediakan y  bagi kita.

2 Korintus 7:10

Konteks
7:10 Sebab dukacita menurut kehendak Allah menghasilkan pertobatan yang membawa keselamatan w  dan yang tidak akan disesalkan, tetapi dukacita yang dari dunia ini 2  menghasilkan kematian.

2 Korintus 8:8

Konteks
8:8 Aku mengatakan hal itu bukan sebagai perintah, r  melainkan, dengan menunjukkan usaha orang-orang lain untuk membantu, aku mau menguji keikhlasan kasih kamu.

2 Korintus 8:18

Konteks
8:18 Bersama-sama dengan dia kami mengutus saudara g  kita, yang terpuji di semua jemaat h  karena pekerjaannya dalam pemberitaan Injil. i 

2 Korintus 8:23

Konteks
8:23 Titus m  adalah temanku n  yang bekerja bersama-sama o  dengan aku untuk kamu; saudara-saudara kami yang lain p  itu adalah utusan jemaat-jemaat dan suatu kemuliaan bagi Kristus.

2 Korintus 9:4

Konteks
9:4 supaya, apabila orang-orang Makedonia a  datang bersama-sama dengan aku, jangan mereka mendapati kamu belum siap sedia, sehingga kami--untuk tidak mengatakan kamu--merasa malu atas keyakinan kami itu.

2 Korintus 9:11-12

Konteks
9:11 kamu akan diperkaya o  dalam segala macam 3  kemurahan hati, p  yang membangkitkan syukur kepada Allah q  oleh karena kami. 9:12 Sebab pelayanan kasih yang berisi pemberian ini bukan hanya mencukupkan keperluan-keperluan r  orang-orang kudus, tetapi juga melimpahkan ucapan syukur kepada Allah. s 

2 Korintus 10:11

Konteks
10:11 Tetapi hendaklah orang-orang yang berkata demikian menginsafi, bahwa tindakan kami, bila berhadapan muka, sama seperti perkataan kami dalam surat-surat kami, bila tidak berhadapan muka.

2 Korintus 10:14

Konteks
10:14 Sebab dalam memberitakan Injil Kristus u  kami telah sampai kepada kamu, v  sehingga kami tidak melewati batas daerah kerja kami, seolah-olah kami belum sampai kepada kamu.

2 Korintus 11:3

Konteks
11:3 Tetapi aku takut, kalau-kalau pikiran kamu disesatkan 4  dari kesetiaan kamu yang sejati kepada Kristus, sama seperti Hawa diperdayakan oleh ular itu dengan kelicikannya. i 

2 Korintus 11:7

Konteks
Paulus tidak mementingkan diri
11:7 Apakah aku berbuat salah, q  jika aku merendahkan diri untuk meninggikan kamu, karena aku memberitakan Injil Allah r  kepada kamu dengan cuma-cuma? s 

2 Korintus 11:27

Konteks
11:27 Aku banyak berjerih lelah dan bekerja berat; g  kerap kali aku tidak tidur; aku lapar dan dahaga; kerap kali aku berpuasa, h  kedinginan dan tanpa pakaian,
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:11]  1 Full Life : DISERAHKAN KEPADA MAUT.

Nas : 2Kor 4:11-12

Untuk membagikan hidup kepada orang lain, maka kita harus ikut serta dalam penderitaan Kristus dan mengalami kegiatan maut dalam kehidupan kita sendiri (ayat 2Kor 4:12). Penyangkalan diri, kesusahan, kekecewaan, dan penderitaan demi Kristus akan mengizinkan kehidupan kita membagi kasih karunia kepada orang lain (bd. 2Kor 11:23-29; Rom 8:36-37; Fili 1:29; 1Pet 4:14). Yesus mengajarkan prinsip agung yang sama mengenai kematian di Yoh 12:24-25.

[7:10]  2 Full Life : DUKACITA MENURUT KEHENDAK ALLAH ... DUKACITA YANG DARI DUNIA INI.

Nas : 2Kor 7:10

Di sini Paulus mengemukakan dua macam dukacita.

  1. 1) Ada dukacita yang sungguh karena dosa yang menghasilkan pertobatan, yaitu suatu perubahan hati yang menyebabkan kita berbalik dari dosa kepada Allah. Pertobatan semacam ini membawa keselamatan. Bagi Paulus, pertobatan dari dosa dan iman dalam Kristus merupakan tanggung jawab manusia dalam keselamatan

    (lihat cat. --> Mat 3:2).

    [atau ref. Mat 3:2]

  2. 2) Sebaliknya, orang yang tidak bertobat sering menyesal hanya karena akibat dosa mereka saja; dukacita sedemikian mengakibatkan kematian dan hukuman kekal (Mat 13:42,50; 25:30; Rom 6:23).

[9:11]  3 Full Life : DIPERKAYA DALAM SEGALA MACAM.

Nas : 2Kor 9:11

Supaya kemurahan kita dapat terungkap keluar, maka hati kita harus diperkaya dengan kasih dan belas kasihan yang tulus bagi orang lain. Hal memberi diri kita ataupun harta milik kita mengakibatkan:

  1. (1) penyediaan kebutuhan bagi saudara-saudara kita yang lebih miskin,
  2. (2) pujian dan ucapan syukur bagi Allah (ayat 2Kor 9:12), dan
  3. (3) kasih yang timbal balik dari mereka yang menerima pertolongan kita (ayat 2Kor 9:14).

[11:3]  4 Full Life : PIKIRAN KAMU DISESATKAN.

Nas : 2Kor 11:3

Beberapa orang di jemaat Korintus mudah sekali diperdaya oleh para pengkhotbah palsu dan menerima Injil yang diputarbalikkan (ayat 2Kor 11:4). Dengan menerima pengajaran dari "pekerja-pekerja curang" ini (ayat 2Kor 11:13), mereka disesatkan dari penyerahan yang sepenuh hati kepada Kristus. Dalam gereja masa kini, ada juga orang yang tampil seperti pelayan kebenaran, namun pengajaran mereka itu bertentangan dengan Firman Allah, dan mereka menuntun pengikutnya ke arah bencana rohani (lih. dua catatan yang berikut;

lihat cat. --> 2Kor 11:4;

lihat cat. --> 2Kor 11:13; dan

lihat cat. --> Mat 23:13).

[atau ref. 2Kor 11:4; 2Kor 11:13; Mat 23:13]

Kita harus selalu berjaga-jaga terhadap mereka

(lihat art. GURU-GURU PALSU, dan

lihat art. PENILIK JEMAAT DAN KEWAJIBANNYA).



TIP #17: Gunakan Pencarian Universal untuk mencari pasal, ayat, referensi, kata atau nomor strong. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA