TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Korintus 1:8

Konteks
1:8 Sebab kami mau, saudara-saudara, supaya kamu tahu m  akan penderitaan yang kami alami n  di Asia Kecil. o  Beban yang ditanggungkan atas kami adalah begitu besar dan begitu berat, sehingga kami telah putus asa juga akan hidup kami 1 .

2 Korintus 1:12

Konteks
Perubahan dalam rencana Paulus
1:12 Inilah yang kami megahkan 2 , yaitu bahwa suara hati v  kami memberi kesaksian kepada kami, bahwa hidup kami di dunia ini, khususnya dalam hubungan kami dengan kamu, dikuasai oleh ketulusan w  dan kemurnian x  dari Allah bukan oleh hikmat y  duniawi, tetapi oleh kekuatan kasih karunia Allah.

2 Korintus 1:19

Konteks
1:19 Karena Yesus Kristus, Anak Allah, i  yang telah kami beritakan di tengah-tengah kamu, yaitu olehku dan oleh Silwanus j  dan Timotius, k  bukanlah "ya" dan "tidak", tetapi sebaliknya di dalam Dia hanya ada l  "ya".

2 Korintus 2:4

Konteks
2:4 Aku menulis kepada kamu c  dengan hati yang sangat cemas dan sesak 3  dan dengan mencucurkan banyak air mata, bukan supaya kamu bersedih hati, tetapi supaya kamu tahu betapa besarnya kasihku kepada kamu semua.

2 Korintus 3:14

Konteks
3:14 Tetapi pikiran mereka telah menjadi tumpul, t  sebab sampai pada hari ini selubung itu masih tetap menyelubungi mereka, jika mereka membaca u  perjanjian lama v  itu tanpa disingkapkan, karena hanya Kristus saja yang dapat menyingkapkannya.

2 Korintus 5:4

Konteks
5:4 Sebab selama masih diam di dalam kemah ini, kita mengeluh w  oleh beratnya tekanan, karena kita mau mengenakan pakaian x  yang baru itu tanpa menanggalkan yang lama, supaya yang fana itu ditelan oleh hidup.

2 Korintus 5:10

Konteks
5:10 Sebab kita semua harus menghadap takhta pengadilan Kristus 4 , supaya setiap orang memperoleh apa yang patut diterimanya, c  sesuai dengan yang dilakukannya dalam hidupnya ini, baik ataupun jahat.

2 Korintus 6:16

Konteks
6:16 Apakah hubungan bait Allah dengan berhala 5 ? a  Karena kita adalah bait b  dari Allah c  yang hidup menurut firman Allah ini: "Aku akan diam bersama-sama dengan mereka dan hidup di tengah-tengah mereka, dan Aku akan menjadi Allah mereka, dan mereka akan menjadi umat-Ku. d 

2 Korintus 7:11

Konteks
7:11 Sebab perhatikanlah betapa justru dukacita yang menurut kehendak Allah itu mengerjakan pada kamu kesungguhan yang besar, bahkan pembelaan diri, kejengkelan, ketakutan, kerinduan, kegiatan, x  penghukuman! Di dalam semuanya itu kamu telah membuktikan, bahwa kamu tidak bersalah di dalam perkara itu.

2 Korintus 10:12

Konteks
Pendapat Paulus tentang dirinya
10:12 Memang kami tidak berani menggolongkan diri kepada atau membandingkan diri dengan orang-orang tertentu yang memujikan diri sendiri. s  Mereka mengukur dirinya dengan ukuran mereka sendiri 6  dan membandingkan dirinya dengan diri mereka sendiri. Alangkah bodohnya mereka!

2 Korintus 11:4

Konteks
11:4 Sebab kamu sabar j  saja, jika ada seorang datang memberitakan Yesus yang lain dari pada yang telah kami beritakan, k  atau memberikan kepada kamu roh l  yang lain dari pada yang telah kamu terima atau Injil m  yang lain 7  dari pada yang telah kamu terima.

2 Korintus 11:9

Konteks
11:9 Dan ketika aku dalam kekurangan di tengah-tengah kamu, aku tidak menyusahkan seorangpun, sebab apa yang kurang padaku, u  dicukupkan oleh saudara-saudara yang datang dari Makedonia. Dalam segala hal aku menjaga diriku, supaya jangan menjadi beban bagi kamu, v  dan aku akan tetap berbuat demikian.

2 Korintus 12:9

Konteks
12:9 Tetapi jawab Tuhan kepadaku: "Cukuplah kasih karunia-Ku g  bagimu 8 , sebab justru dalam kelemahanlah h  i  kuasa-Ku j  menjadi sempurna." Sebab itu terlebih suka aku bermegah atas kelemahanku, supaya kuasa Kristus turun menaungi aku.

2 Korintus 12:13

Konteks
12:13 Sebab dalam hal manakah kamu dikebelakangkan dibandingkan dengan jemaat-jemaat lain, selain dari pada dalam hal ini, yaitu bahwa aku sendiri tidak menjadi suatu beban kepada kamu? s  Maafkanlah ketidakadilanku ini! t 

2 Korintus 12:20

Konteks
12:20 Sebab aku kuatir, bahwa apabila aku datang g  aku mendapati kamu tidak seperti yang kuinginkan dan kamu mendapati aku tidak seperti yang kamu inginkan. h  Aku kuatir akan adanya perselisihan, i  iri hati, amarah, kepentingan diri sendiri, j  fitnah, k  bisik-bisikan 9 , l  keangkuhan, m  dan kerusuhan. n 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:8]  1 Full Life : KAMI TELAH PUTUS ASA JUGA AKAN HIDUP KAMI.

Nas : 2Kor 1:8-10

Seorang percaya yang setia, yang hidup dalam persekutuan yang taat dengan Kristus dan dikasihi oleh-Nya, bisa saja mengalami pengalaman yang melibatkan bahaya, ketakutan serta keputusasaan, dan dapat menghadapi keadaan yang melebihi kekuatan dan daya tahan umat manusia.

  1. 1) Ketika kesukaran yang berat menimpa kehidupan kita, kita tidak perlu merasa bahwa Allah telah meninggalkan kita atau bahwa Dia telah berhenti mengasihi kita. Sebaliknya, kita harus ingat bahwa hal-hal demikian telah terjadi kepada para hamba Allah yang setia dalam masa PB.
  2. 2) Allah mengizinkan pencobaan yang hebat ini supaya Kristus menjadi dekat dan, sementara kita memandang-Nya dengan iman, Dia akan memberikan kasih karunia-Nya yang akan menuntun kita kepada kemenangan (2Kor 2:14; 12:7-10; 13:4).

[1:12]  2 Full Life : INILAH YANG KAMI MEGAHKAN.

Nas : 2Kor 1:12

Landasan Paulus untuk bersukacita dan bermegah ialah ketulusan dan integritas perilakunya. Dia telah menetapkan bahwa sepanjang kehidupan Kristennya, dia akan tetap setia kepada Tuhannya, menolak untuk menjadi serupa dengan dunia yang menyalibkan Juruselamatnya, dan bertekun dalam kekudusan sampai Allah memanggilnya pulang ke rumah Bapa (Rom 12:1-2). Dalam kekekalan yang akan datang, sukacita kita yang terbesar ialah kesadaran bahwa kita telah menjalankan kehidupan kita dalam "ketulusan dan kemurnian" bagi Kristus, Juruselamat kita.

[2:4]  3 Full Life : DENGAN HATI YANG SANGAT CEMAS DAN SESAK.

Nas : 2Kor 2:4

Salah satu kualifikasi yang penting bagi pekerja Kristen ialah memiliki hati yang mengasihi dan peka, yang meneteskan air mata ketika menyaksikan umat Allah menyimpang dari jalan kebenaran ke dalam dosa dan kesalahan (bd. Mazm 126:5-6;

lihat cat. --> Mr 9:24;

lihat cat. --> Luk 19:41;

lihat cat. --> Yoh 11:35;

lihat cat. --> Kis 20:19).

[atau ref. Mr 9:24; Luk 19:41; Yoh 11:35; Kis 20:19]

[5:10]  4 Full Life : TAKHTA PENGADILAN KRISTUS.

Nas : 2Kor 5:10

Untuk penjelasan mengenai apa yang terjadi kepada orang percaya pada hari penghakiman,

lihat art. PENGADILAN ORANG PERCAYA).

[6:16]  5 Full Life : BAIT ALLAH DENGAN BERHALA.

Nas : 2Kor 6:16

Paulus menyajikan suatu argumentasi yang kuat bahwa seorang percaya yang sudah lahir baru, sebagai Bait Allah dan Roh Kudus (Yoh 14:23; 1Kor 6:19;

lihat art. BAIT SUCI),

tidak dapat dirasuk roh jahat.

  1. 1) Baik dalam PL maupun dalam PB, berhala melambangkan roh-roh jahat (Ul 32:17; 1Kor 10:20-21;

    lihat art. SIFAT PENYEMBAHAN BERHALA).

    Karena itu, bentuk kenajisan yang paling buruk dalam PL ialah mendirikan berhala dalam bait Allah sendiri (2Raj 21:7,11-14). Begitu pula, kita sama sekali tidak boleh menajiskan tubuh kita yang merupakan tempat kediaman Roh itu dengan cara mengizinkan roh-roh jahat masuk ke dalamnya (bd. ayat 2Kor 6:15, di mana "Belial" menunjuk kepada Iblis; juga

    lihat cat. --> Luk 10:19;

    [atau ref. Luk 10:19]

    2Tim 2:25-26; 1Yoh 4:4; 5:18).
  2. 2) Walaupun roh jahat tidak dapat hidup berdampingan dengan Roh Kudus dalam diri orang percaya yang sejati, tetapi bisa terjadi keadaan di mana roh jahat itu hidup dalam diri seorang yang secara aktif berada dalam proses pertobatan, tetapi belum dilahirkan kembali dengan sepenuhnya oleh Roh Kudus

    (lihat art. PEMBAHARUAN).

    Kadang-kadang, pertobatan menuntut pengusiran roh-roh jahat dari seorang yang dengan tulus berhasrat untuk mengikuti Kristus, namun sedang mengalami masalah dengan dosa tertentu. Sebelum kuasa dan benteng roh-roh jahat itu dihancurkan

    (lihat art. KUASA ATAS IBLIS DAN SETAN-SETAN),

    orang itu tidak dapat mengalami keselamatan sepenuh sehingga menjadi "bait Allah yang hidup" (bd. Mat 12:28-29).

[10:12]  6 Full Life : MENGUKUR DIRINYA DENGAN UKURAN MEREKA SENDIRI.

Nas : 2Kor 10:12

Membandingkan diri dengan standar masa kini dan kehidupan orang percaya di sekeliling kita, menunjukkan bahwa kita masih belum memiliki pengertian yang benar mengenai kehendak Allah. Standar yang harus kita pakai untuk mengukur diri dinyatakan oleh Kristus dan para rasul dalam PB.

[11:4]  7 Full Life : MEMBERITAKAN ... INJIL YANG LAIN.

Nas : 2Kor 11:4

Pengajar-pengajar sesat mungkin mengatakan bahwa penyataan alkitabiah itu benar, tetapi pada saat yang sama mereka juga mengatakan bahwa mereka memiliki penyataan dan pengetahuan tambahan di luar yang alkitabiah yang setara dengan kekuasaan Alkitab dan absah bagi jemaat secara keseluruhan. Pengajaran palsu semacam itu biasanya mendatangkan suatu sinkretisme antara iman Kristen dengan agama-agama atau filsafat-filsafat lain. Hal ini akan mengakibatkan kesalahan berikut:

  1. 1) Penyataan yang dinyatakan sebagai sesuatu yang baru itu disejajarkan dengan kekuasaan penyataan alkitabiah yang asli dari rasul-rasul dalam Kristus.
  2. 2) Alkitab menjadi kurang penting dan Kristus menjadi urutan kedua setelah "orang kudus" atau pendiri suatu gerakan atau gereja tertentu.
  3. 3) Pengajar palsu itu menyatakan bahwa mereka memiliki pengertian yang lebih dalam atau eksklusif mengenai apa yang disebut sebagai "penyataan tersembunyi" dalam Alkitab.

[12:9]  8 Full Life : CUKUPLAH KASIH KARUNIA-KU BAGIMU.

Nas : 2Kor 12:9

Kasih karunia adalah kehadiran, kemurahan, dan kuasa Allah. Ini merupakan suatu daya, suatu kekuatan sorgawi yang dikaruniakan kepada mereka yang berseru kepada Allah. Kasih karunia ini akan berdiam dalam diri orang percaya yang setia, yang mengalami kelemahan dan kesukaran demi Injil (Fili 4:13;

lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA).

  1. 1) Semakin besar kelemahan dan pencobaan kita karena Kristus, semakin besar kasih karunia yang akan diberikan Allah untuk melaksanakan kehendak-Nya. Apa yang dikaruniakan-Nya akan selalu cukup bagi kita untuk menjalankan kehidupan sehari-hari, melayani-Nya, dan memikul penderitaan dan "duri" di dalam daging itu (bd. 1Kor 10:13). Selama kita mendekatkan diri kepada Kristus, maka Kristus akan mengaruniakan kekuatan dan penghiburan sorgawi-Nya.
  2. 2) Kita harus bangga dan melihat nilai kekal dalam kelemahan kita, karena dengan demikian kuasa Kristus ada bersama kita dan diam dalam diri kita sementara kita menempuh hidup ini menuju ke rumah sorgawi kita.

[12:20]  9 Full Life : FITNAH, BISIK-BISIKAN.

Nas : 2Kor 12:20

Alkitab mengutuk dosa pembicaraan yang menyakitkan hati orang lain sebagai pelanggaran terhadap hukum kasih Kristen. Setiap perkataan penghinaan apa pun yang mencemarkan sifat baik orang lain harus ditentang. Pembahasan atau penyingkapan perbuatan salah orang lain hanya boleh dilakukan dengan suatu motivasi yang tulus untuk menolong orang itu atau melindungi orang lain dan kerajaan Allah (Rom 1:29; Ef 4:31; 2Tim 4:10,14-15; 1Pet 2:1).



TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA