TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Petrus 2:3

Konteks
2:3 Dan karena serakahnya x  guru-guru palsu itu akan berusaha mencari untung dari kamu y  dengan ceritera-ceritera isapan jempol 1  mereka. Tetapi untuk perbuatan mereka itu hukuman telah lama tersedia dan kebinasaan tidak akan tertunda.

2 Petrus 2:9

Konteks
2:9 maka nyata, bahwa Tuhan tahu menyelamatkan orang-orang saleh 2  dari pencobaan k  dan tahu menyimpan orang-orang jahat untuk disiksa pada hari penghakiman, l 

2 Petrus 2:17

Konteks
2:17 Guru-guru palsu itu adalah seperti mata air yang kering, y  seperti kabut yang dihalaukan taufan; bagi mereka z  telah tersedia tempat dalam kegelapan yang paling dahsyat.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:3]  1 Full Life : KARENA SERAKAHNYA ... DENGAN CERITA-CERITA ISAPAN JEMPOL.

Nas : 2Pet 2:3

Guru-guru palsu akan mengomersialkan Injil, karena mereka adalah pakar keserakahan dan ahli dalam memeras uang dari orang percaya untuk meningkatkan pelayanan dan gaya hidup mereka yang serba mewah.

  1. 1) Orang percaya harus mengetahui bahwa salah satu cara utama yang dipakai oleh para guru palsu itu ialah memakai "cerita-cerita isapan jempol", yaitu cerita-cerita yang hebat, tetapi palsu, atau statistik berlebih-lebihan untuk mendorong orang agar mempersembahkan uang. Mereka memuliakan diri mereka sendiri dan meningkatkan pelayanan mereka dengan cerita-cerita isapan jempol tersebut (bd. 2Kor 2:17). Dengan demikian, anak Tuhan yang sungguh-sungguh tetapi tidak hati-hati kini menjadi obyek pemerasan.
  2. 2) Karena mereka ini mencemarkan kebenaran dan umat Allah dengan penipuan dan keserakahan, mereka akan menerima hukuman dan kebinasaan.

[2:9]  2 Full Life : MENYELAMATKAN ORANG-ORANG SALEH.

Nas : 2Pet 2:9

Tanggapan Lot terhadap kejahatan dan kemesuman di sekitarnya (ayat 2Pet 2:8) menjadi ujian yang menentukan pembebasannya dan nasibnya dalam kekekalan.

  1. 1) Allah membebaskan Lot karena dia menolak kejahatan dan merasa muak terhadap "Cara hidup orang-orang yang tak mengenal hukum" (ayat 2Pet 2:7;

    lihat cat. --> 2Pet 2:8 sebelumnya).

    [atau ref. 2Pet 2:8]

  2. 2) Bila Kristus datang untuk menerima umat-Nya

    (lihat cat. --> Yoh 14:3)

    [atau ref. Yoh 14:3]

    dan mencurahkan murka-Nya atas mereka yang berbuat dosa (2Pet 3:10-12), Ia akan mengumpulkan kepada diri-Nya orang dari gereja yang kelihatan yang, oleh karena iman dan kasihnya kepada Dia, seperti Lot, menderita karena kelakuan sensual, kehidupan kotor dan dosa terang-terangan di tengah-tengah masyarakat

    (lihat art. KEANGKATAN GEREJA)

  3. 3) Kita dapat yakin bahwa Allah mengetahui bagaimana menyelamatkan orang percaya yang setia dari tengah-tengah umat yang amoral dan tercemar dalam setiap angkatan (bd. Mat 6:13; 2Tim 4:18; Wahy 3:10).



TIP #06: Pada Tampilan Alkitab, Tampilan Daftar Ayat dan Bacaan Ayat Harian, seret panel kuning untuk menyesuaikan layar Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA