TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Raja-raja 2:14

Konteks
2:14 Ia mengambil jubah s  Elia yang telah terjatuh itu, dipukulkannya t  ke atas air itu sambil berseru: "Di manakah TUHAN, Allah Elia?" Ia memukul air itu, lalu terbagi ke sebelah sini dan ke sebelah sana, maka menyeberanglah Elisa.

2 Raja-raja 2:21

Konteks
2:21 Kemudian pergilah ia ke mata air mereka dan melemparkan z  garam itu ke dalamnya serta berkata: "Beginilah firman TUHAN: Telah Kusehatkan air ini, maka tidak akan terjadi lagi olehnya kematian atau keguguran bayi."

2 Raja-raja 2:23

Konteks
Anak-anak Betel mencemoohkan Elisa
2:23 Elisa pergi dari sana ke Betel. Dan sedang ia mendaki, maka keluarlah anak-anak dari kota itu, lalu mencemoohkan b  dia 1  serta berseru kepadanya: "Naiklah botak, naiklah botak!"

2 Raja-raja 3:23

Konteks
3:23 Lalu berserulah mereka: "Itu darah! Tentulah raja-raja itu telah berbunuh-bunuhan, yang seorang membunuh yang lain. Maka sekarang, marilah menjarah, hai orang-orang Moab!"

2 Raja-raja 4:22-23

Konteks
4:22 Sesudah itu ia memanggil suaminya serta berkata: "Suruh kepadaku salah seorang bujang dengan membawa seekor keledai betina; aku mau pergi dengan segera kepada abdi Allah itu, dan akan terus pulang." 4:23 Berkatalah suaminya: "Mengapakah pada hari ini engkau hendak pergi kepadanya? Padahal sekarang bukan bulan baru l  dan bukan hari Sabat." Jawab perempuan itu: "Jangan kuatir."

2 Raja-raja 6:8

Konteks
Tindakan Elisa dalam peperangan melawan Aram
6:8 Raja negeri Aram sedang berperang melawan Israel. Ia berunding dengan pegawai-pegawainya, lalu katanya: "Ke tempat ini dan itu haruslah kamu turun menghadang."

2 Raja-raja 9:1

Konteks
Yehu menjadi raja Israel
9:1 Kemudian nabi Elisa memanggil salah seorang dari rombongan k  nabi dan berkata kepadanya: "Ikatlah pinggangmu, l  bawalah buli-buli berisi minyak m  ini dan pergilah ke Ramot-Gilead. n 

2 Raja-raja 9:11

Konteks
9:11 Apabila Yehu keluar mendapatkan pegawai-pegawai tuannya, berkatalah seorang kepadanya: "Apa kabar? Mengapa orang gila y  itu datang kepadamu?" Jawabnya kepada mereka: "Kamu sendiri mengenal orang itu dengan omongannya!"

2 Raja-raja 9:19-20

Konteks
9:19 Disuruhnyalah penunggang kuda yang kedua dan setelah sampai kepada mereka berkatalah ia: "Beginilah tanya raja: apakah ini kabar damai?" Jawab Yehu: "Damai? Bukan urusanmu! Baliklah, ikutlah aku!" 9:20 Dan jaga itu memberitahukan: "Sudah sampai ia kepada mereka, tetapi ia tidak pulang! Dan cara memacunya adalah seperti g  cara Yehu, cucu Nimsi, memacu, sebab ia memacu seperti orang gila."

2 Raja-raja 9:22

Konteks
9:22 Tatkala Yoram melihat Yehu, bertanyalah ia: "Apakah ini kabar damai, hai Yehu?" Jawabnya: "Bagaimana ada damai, selama sundal dan orang sihir ibumu Izebel i  begitu banyak!"

2 Raja-raja 10:18

Konteks
Yehu menghapuskan penyembahan Baal
10:18 Kemudian Yehu mengumpulkan seluruh rakyat, lalu berkata kepada mereka: "Adapun Ahab masih kurang beribadah s  kepada Baal, tetapi Yehu mau lebih hebat beribadah kepadanya.

2 Raja-raja 13:16

Konteks
13:16 Berkatalah ia kepada raja Israel: "Tariklah busurmu!" Lalu ia menarik busurnya, tetapi Elisa menaruh tangannya di atas tangan raja,

2 Raja-raja 18:30

Konteks
18:30 Janganlah Hizkia mengajak kamu berharap 2  kepada TUHAN dengan mengatakan: Tentulah TUHAN akan melepaskan kita; dan kota ini tidak akan diserahkan ke dalam tangan raja Asyur.

2 Raja-raja 22:12

Konteks
22:12 Kemudian raja memberi perintah kepada imam Hilkia, kepada Ahikam v  bin Safan, kepada Akhbor bin Mikha, kepada Safan, panitera itu, dan kepada Asaya, hamba w  raja, katanya:

2 Raja-raja 23:18

Konteks
23:18 Lalu katanya: "Biarkanlah itu, janganlah ada orang yang menjamah tulang-tulangnya! s " Jadi mereka tidak mengganggu tulang-tulangnya dan tulang-tulang nabi t  yang telah datang dari Samaria itu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:23]  1 Full Life : MENCEMOOHKAN DIA.

Nas : 2Raj 2:23

Ada yang beranggapan bahwa anak-anak yang mencemoohkan Elisa merupakan gerombolan yang terorganisasi untuk menentang pelayanannya. Sekalipun kata Ibrani _na'ar_ dipakai sebagai kata umum untuk "anak laki-laki" dan sering kali juga mengacu kepada pemuda jika dipakai sendiri (bd. Kej 22:5; 41:12), istilah yang dipakai di sini adalah na'arim qatanim (anak laki-laki yang masih kecil). Para pemuda pastilah sedang sibuk di ladang. Tetapi sebagaimana masih terjadi hingga kini, orang asing yang memasuki sebuah desa menarik perhatian sekelompok anak-anak kecil. Mereka mungkin mendengar orang-tua mereka mencemoohkan berita bahwa Elia terangkat ke sorga. Mungkin mereka mengatakan, "Jikalau Elisa yang mengatakan hal itu, biarlah dia menunjuk bagaimana hal itu terjadi. Biarkanlah dia naik, si botak tua itu." Pencemoohan terhadap nabi itu menunjukkan sikap menghina Tuhan sendiri (bd. Yeh 16:8; Kis 5:4).

[18:30]  2 Full Life : JANGANLAH HIZKIA MENGAJAK KAMU BERHARAP.

Nas : 2Raj 18:30

Untuk alasan yang tidak diketahui, raja Asyur, Sanherib, menyerbu Yehuda kembali dengan bala tentara yang besar lalu mengepung Yerusalem (ayat 2Raj 18:17). Para panglima Asyur berusaha untuk menakuti Hizkia dan semua penduduk Yerusalem dengan melecehkan Tuhan dan mengejek kepercayaan rakyat kepada-Nya. Hujatan terhadap Allah ini mengakibatkan campur tangan malaikat Tuhan sehingga 185.000 tentara Sanherib terbunuh dan Yehuda dibebaskan (2Raj 19:6-37; 2Taw 32:21-22; Yes 37:14-20,33-38).



TIP #10: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab menjadi per baris atau paragraf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA