TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Raja-raja 2:8

Konteks
2:8 Lalu Elia mengambil jubahnya, h  digulungnya, dipukulkannya i  ke atas air itu, maka terbagilah j  air itu ke sebelah sini dan ke sebelah sana, sehingga menyeberanglah keduanya dengan berjalan di tanah yang kering. k 

2 Raja-raja 4:5

Konteks
4:5 Pergilah perempuan itu dari padanya; ditutupnyalah pintu sesudah ia dan anak-anaknya masuk; dan anak-anaknya mendekatkan bejana-bejana kepadanya, sedang ia terus menuang.

2 Raja-raja 6:1

Konteks
Kapak timbul mengapung
6:1 Pada suatu hari berkatalah rombongan l  nabi kepada Elisa: "Cobalah lihat, tempat tinggal kami di dekatmu ini adalah terlalu sesak bagi kami.

2 Raja-raja 6:6

Konteks
6:6 Tetapi berkatalah abdi Allah: "Ke mana jatuhnya?" Lalu orang itu menunjukkan tempat itu kepadanya. Kemudian Elisa memotong sepotong kayu, lalu dilemparkannya m  ke sana, maka timbullah mata kapak itu dibuatnya.

2 Raja-raja 7:5

Konteks
7:5 Lalu pada waktu senja bangkitlah mereka masuk ke tempat perkemahan orang Aram. Tetapi ketika mereka sampai ke pinggir tempat perkemahan orang Aram itu, tampaklah tidak ada orang di sana.

2 Raja-raja 7:18

Konteks
7:18 Dan terjadi juga seperti yang dikatakan abdi Allah itu kepada raja: "Dua sukat jelai akan berharga sesyikal dan sesukat tepung yang terbaik akan berharga sesyikal, besok kira-kira waktu ini di pintu gerbang Samaria."

2 Raja-raja 8:2

Konteks
8:2 Lalu berkemaslah perempuan itu dan dilakukannyalah seperti perkataan abdi Allah itu 1 . Ia pergi bersama-sama dengan keluarganya, lalu tinggal menetap sebagai pendatang di negeri orang Filistin tujuh tahun lamanya.

2 Raja-raja 9:2

Konteks
9:2 Apabila engkau sampai ke sana, carilah Yehu bin Yosafat bin Nimsi; masuklah, ajak dia bangkit dari tengah-tengah temannya dan bawalah dia ke ruang dalam.

2 Raja-raja 9:26

Konteks
9:26 Sesungguhnya, Aku telah melihat darah Nabot m  dan darah anak-anaknya tadi malam, demikianlah firman TUHAN, maka Aku akan membalaskannya kepadamu di kebun ini, demikianlah firman TUHAN. n  Oleh sebab itu angkat dan lemparkanlah mayatnya ke kebun ini, sesuai dengan firman TUHAN."

2 Raja-raja 13:16

Konteks
13:16 Berkatalah ia kepada raja Israel: "Tariklah busurmu!" Lalu ia menarik busurnya, tetapi Elisa menaruh tangannya di atas tangan raja,

2 Raja-raja 14:18

Konteks
14:18 Selebihnya dari riwayat Amazia, bukankah semuanya itu tertulis dalam kitab sejarah raja-raja Yehuda?

2 Raja-raja 16:18

Konteks
16:18 Selanjutnya, demi raja Asyur, d  disingkirkannya dari rumah TUHAN serambi tertutup untuk hari Sabat yang telah didirikan pada rumah TUHAN, juga pintu masuk untuk raja yang di sebelah luar.

2 Raja-raja 19:19

Konteks
19:19 Maka sekarang, ya TUHAN, Allah kami, selamatkanlah l  kiranya kami dari tangannya, supaya segala kerajaan m  di bumi n  mengetahui, bahwa hanya Engkau sendirilah Allah, ya TUHAN 2 ."

2 Raja-raja 19:31

Konteks
19:31 Sebab dari Yerusalem akan keluar orang-orang yang tertinggal p  dan dari gunung Sion orang-orang yang terluput; q  giat cemburu r  TUHAN semesta alam akan melakukan hal ini.

2 Raja-raja 20:3

Konteks
20:3 "Ah TUHAN, ingatlah kiranya, d  bahwa aku telah hidup e  di hadapan-Mu dengan setia f  dan dengan tulus hati dan bahwa aku telah melakukan apa yang baik di mata-Mu." Kemudian menangislah Hizkia dengan sangat.

2 Raja-raja 20:17

Konteks
20:17 Sesungguhnya, suatu masa akan datang, bahwa segala yang ada dalam istanamu dan yang disimpan oleh nenek moyangmu sampai hari ini akan diangkut ke Babel 3 . n  Tidak ada barang yang akan ditinggalkan, demikianlah firman TUHAN.

2 Raja-raja 21:9

Konteks
21:9 Tetapi mereka tidak mau mendengarkan, dan Manasye menyesatkan mereka 4 , sehingga mereka melakukan yang jahat l  lebih dari pada bangsa-bangsa m  yang telah dipunahkan TUHAN dari hadapan orang Israel.

2 Raja-raja 25:11

Konteks
25:11 Sisa-sisa rakyat yang masih tinggal di kota itu dan para pembelot yang menyeberang ke pihak raja Babel x  dan sisa-sisa khalayak ramai diangkut ke dalam pembuangan y  oleh Nebuzaradan, kepala pasukan pengawal itu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[8:2]  1 Full Life : DILAKUKANNYALAH SEPERTI PERKATAAN ABDI ALLAH ITU.

Nas : 2Raj 8:2

Karena wanita itu menunjukkan iman yang sungguh-sungguh dan tetap setia kepada nabi Allah di tengah-tengah kemurtadan umum (2Raj 4:8-37), Tuhan menolongnya pada waktu ia membutuhkan pertolongan (bd. Mat 10:41; Wahy 3:10).

[19:19]  2 Full Life : HANYA ENGKAU SENDIRILAH ALLAH, YA TUHAN.

Nas : 2Raj 19:19

Doa Hizkia akan kemuliaan Allah dan untuk mempertahankan jalan-jalan dan maksud-maksud-Nya dalam sejarah menyatakan kerinduan tertinggi dari semua orang yang mengasihi Tuhan. Musa (Kel 32:12; Bil 14:13-16; Ul 9:26-29) dan Daud (Mazm 59:14; 83:19) menunjukkan kerinduan ini dalam doa mereka. Selaku orang percaya kita harus memihak kepada Allah sehingga perhatian terutama kita adalah menjunjung reputasi dan kehormatan-Nya (bd. Yoh 17:4-6); doa utama kita hendaknya, "Dikuduskanlah kiranya nama-Mu" (Mat 6:9).

[20:17]  3 Full Life : DIANGKUT KE BABEL.

Nas : 2Raj 20:17

Nubuat Yesaya tentang pembuangan Yehuda oleh Babel digenapi 115 tahun kemudian ketika Nebukadnezar, raja Babel, membinasakan Yerusalem, menjarahi tanah dan Bait Suci dari semua kekayaannya lalu membawa rakyat Yehuda sebagai tawanan ke negerinya (bd. 2Raj 24:10-13; 2Taw 33:11; Dan 1:1-3).

[21:9]  4 Full Life : MANASYE MENYESATKAN MEREKA.

Nas : 2Raj 21:9

Sepanjang masa pemerintahannya yang lama sepanjang 55 tahun, Manasye menjerumuskan Yehuda ke dalam era penyembahan berhala yang tergelap. Raja jahat ini memandang rendah sekali kepada Allah Hizkia ayahnya. Ia menuntun umat Allah ke dalam kejahatan yang lebih besar daripada bangsa-bangsa kafir yang dibinasakan oleh Yosua. Mengapa Allah membiarkan Manasye mempengaruhi Yehuda melakukan kejahatan sehebat itu? Jawabannya: Allah tidak selalu menyingkirkan pemimpin fasik dari kedudukan mereka yang berpengaruh. Ia menganggap umat-Nya bertanggung jawab untuk menuntut pemimpin mereka menurut Firman Allah; Ia mengharapkan mereka menolak setiap orang yang tidak setia kepada ajaran Firman Allah sebagai pemimpin yang palsu. Dengan cara ini, Allah menguji kesetiaan umat-Nya kepada-Nya, kepada penyataan-Nya, dan kepada standar-standar-Nya yang kudus

(lihat cat. --> Ul 13:3).

[atau ref. Ul 13:3]



TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA