TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Raja-raja 6:28

Konteks
6:28 Kemudian bertanyalah raja kepadanya: "Ada apa?" Jawab perempuan itu: "Perempuan ini berkata kepadaku: Berilah anakmu laki-laki, supaya kita makan dia 1  pada hari ini, dan besok akan kita makan anakku laki-laki.

2 Raja-raja 9:30

Konteks
Izebel dibunuh
9:30 Sampailah Yehu ke Yizreel. Ketika Izebel mendengar itu, ia mencalak s  matanya, dihiasinyalah kepalanya, lalu ia menjenguk dari jendela.

2 Raja-raja 12:19

Konteks
12:19 Selebihnya dari riwayat Yoas dan segala yang dilakukannya, bukankah semuanya itu tertulis dalam kitab sejarah raja-raja Yehuda?

2 Raja-raja 13:12

Konteks
13:12 Selebihnya dari riwayat Yoas dan segala yang dilakukannya dan kepahlawanannya, bagaimana ia berperang melawan Amazia, u  raja Yehuda, bukankah semuanya itu tertulis dalam kitab sejarah v  raja-raja Israel?

2 Raja-raja 14:15

Konteks
14:15 Selebihnya dari riwayat Yoas, apa yang dilakukannya dan kepahlawanannya dan bagaimana ia berperang z  melawan Amazia, raja Yehuda, bukankah semuanya itu tertulis dalam kitab sejarah raja-raja Israel?

2 Raja-raja 14:18

Konteks
14:18 Selebihnya dari riwayat Amazia, bukankah semuanya itu tertulis dalam kitab sejarah raja-raja Yehuda?

2 Raja-raja 15:15

Konteks
15:15 Selebihnya dari riwayat Salum dan persepakatan yang diadakannya, sesungguhnya semuanya itu tertulis dalam kitab sejarah h  raja-raja Israel.

2 Raja-raja 15:19

Konteks
15:19 Pul, l  raja Asyur, datang menyerang negeri itu, lalu Menahem memberi seribu talenta perak kepada Pul, supaya dibantunya dia mengokohkan kerajaan itu di tangannya.

2 Raja-raja 19:2

Konteks
19:2 Disuruhnyalah juga Elyakim, j  kepala istana, Sebna, panitera negara, dan yang tua-tua di antara para imam, k  dengan berselubungkan kain kabung, l  kepada nabi Yesaya m  bin Amos.

2 Raja-raja 19:20

Konteks
19:20 Lalu Yesaya bin Amos menyuruh orang kepada Hizkia mengatakan: "Beginilah firman TUHAN, Allah Israel: Apa yang telah kaudoakan kepada-Ku mengenai Sanherib, raja Asyur, telah Kudengar. o 

2 Raja-raja 23:28

Konteks
23:28 Selebihnya dari riwayat Yosia dan segala yang dilakukannya, bukankah semuanya itu tertulis dalam kitab sejarah raja-raja Yehuda?

2 Raja-raja 23:33

Konteks
23:33 Firaun Nekho mengurung dia di Ribla, p  di tanah Hamat, q  supaya jangan ia memerintah di Yerusalem; lagi Firaun membebankan kepada negeri itu denda sebesar seratus talenta perak dan sepuluh talenta emas.

2 Raja-raja 24:5

Konteks
24:5 Selebihnya dari riwayat j  Yoyakim dan segala yang dilakukannya, bukankah semuanya itu tertulis dalam kitab sejarah raja-raja Yehuda?
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:28]  1 Full Life : SUPAYA KITA MAKAN DIA.

Nas : 2Raj 6:28

Karena Israel telah meninggalkan ikatan perjanjian dengan Allah, maka ketika terjadi bencana kelaparan mereka melakukan hal-hal yang sangat mengerikan terhadap anak-anak mereka sendiri. Hasil utama dari mengabaikan Allah dan firman-Nya ialah kehilangan kasih sayang keluarga (bd. Ul 28:15,53-57).



TIP #08: Klik ikon untuk memisahkan teks alkitab dan catatan secara horisontal atau vertikal. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA