TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Samuel 1:6

Konteks
1:6 Orang muda yang membawa kabar kepadanya itu berkata: "Kebetulan aku ada di pegunungan Gilboa; h  maka tampaklah Saul bertelekan pada tombaknya, sedang kereta-kereta dan orang-orang berkuda mengejarnya.

2 Samuel 1:24

Konteks
1:24 Hai anak-anak perempuan Israel, menangislah karena Saul, yang mendandani kamu dengan pakaian mewah dari kain kirmizi, yang menyematkan perhiasan emas j  pada pakaianmu.

2 Samuel 2:7

Konteks
2:7 Kuatkanlah a  hatimu sekarang dan jadilah orang-orang yang gagah perkasa, sekalipun tuanmu Saul sudah mati; dan aku telah diurapi oleh kaum Yehuda menjadi raja atas mereka."

2 Samuel 2:15

Konteks
2:15 Lalu tampillah mereka dan berjalan lewat dengan dihitung: dua belas orang dari suku Benyamin, dari Isyboset, anak Saul, dan dua belas orang dari anak buah Daud.

2 Samuel 3:14

Konteks
3:14 Daud mengirim utusan juga kepada Isyboset, anak Saul, dengan pesan: "Berikanlah isteriku Mikhal, r  yang telah kuperoleh dengan seratus kulit khatan orang Filistin."

2 Samuel 3:22

Konteks
Abner dibunuh oleh Yoab
3:22 Anak buah Daud dan Yoab baru saja pulang setelah mengadakan penggerebekan dan mereka membawa pulang jarahan yang banyak. Tetapi Abner tidak lagi bersama-sama Daud di Hebron, sebab ia telah dilepasnya pergi dengan selamat.

2 Samuel 3:34

Konteks
3:34 Tanganmu tidak terikat dan kakimu tidak dirantai. n  Engkau gugur seperti orang gugur oleh orang-orang durjana." Dan seluruh rakyat itu makin menangis karena dia.

2 Samuel 4:6

Konteks
4:6 Kebetulan penjaga pintu rumah itu mengantuk dan tertidur, ketika sedang membersihkan gandum. Demikianlah Rekhab dan Baana menyusup ke dalam.

2 Samuel 7:6

Konteks
7:6 Aku tidak pernah diam dalam rumah sejak Aku menuntun orang Israel dari Mesir sampai hari r  ini, tetapi Aku selalu mengembara dalam kemah s  sebagai kediaman. t 

2 Samuel 7:28

Konteks
7:28 Oleh sebab itu, ya Tuhan ALLAH, Engkaulah Allah dan segala firman-Mulah kebenaran; u  Engkau telah menjanjikan perkara yang baik ini kepada hamba-Mu.

2 Samuel 8:3

Konteks
8:3 Selanjutnya Daud memukul kalah Hadadezer a  bin Rehob, raja Zoba, b  ketika ia pergi memulihkan kekuasaannya pada sungai Efrat. c 

2 Samuel 10:9

Konteks
10:9 Ketika Yoab melihat, bahwa serangan itu mengancam dia dari depan dan dari belakang, maka dipilihnyalah sebagian dari orang pilihan Israel, lalu ia mengatur barisan mereka berhadapan dengan orang Aram itu.

2 Samuel 11:19

Konteks
11:19 Ia memerintahkan kepada suruhan itu, demikian: "Jika engkau sudah selesai mengabarkan jalannya pertempuran itu kepada raja,

2 Samuel 11:24

Konteks
11:24 Pada waktu itu pemanah-pemanah menembak kepada hamba-hambamu dari atas tembok, sehingga beberapa dari hamba raja mati; juga hambamu Uria, orang Het itu, sudah mati."

2 Samuel 12:13

Konteks
12:13 Lalu berkatalah Daud kepada Natan: "Aku sudah berdosa e  kepada TUHAN." Dan Natan berkata kepada Daud: "TUHAN telah menjauhkan f  dosamu g  itu 1 : engkau tidak akan mati. h 

2 Samuel 13:37

Konteks
13:37 Absalom telah melarikan diri dan telah pergi kepada Talmai v  bin Amihur, raja negeri Gesur. Dan Daud berdukacita berhari-hari lamanya karena anaknya itu.

2 Samuel 14:9

Konteks
14:9 Perempuan Tekoa itu berkata kepada raja: "Aku dan keluargaku h  akan menanggung kesalahan i  itu, ya tuanku raja, tetapi raja dan takhtanya tak bersalah. j "

2 Samuel 15:11

Konteks
15:11 Beserta Absalom turut pergi dua ratus orang dari Yerusalem, orang-orang undangan yang turut pergi tanpa curiga dan tanpa mengetahui apapun tentang perkara itu.

2 Samuel 16:10

Konteks
16:10 Tetapi kata raja: "Apakah urusanku dengan kamu, hai anak-anak Zeruya? q  Biarlah ia mengutuk! Sebab apabila TUHAN berfirman kepadanya: Kutukilah Daud, siapakah yang akan bertanya: mengapa engkau berbuat demikian? r "

2 Samuel 16:18

Konteks
16:18 Lalu berkatalah Husai kepada Absalom: "Tidak, tetapi dia yang dipilih oleh TUHAN dan oleh rakyat ini dan oleh setiap orang Israel, dialah yang memiliki aku dan bersama-sama dengan dialah aku akan tinggal.

2 Samuel 16:23

Konteks
16:23 Pada waktu itu nasihat e  yang diberikan Ahitofel adalah sama dengan petunjuk yang dimintakan dari pada Allah; demikianlah dinilai setiap nasihat Ahitofel, baik oleh Daud f  maupun oleh Absalom.

2 Samuel 17:28

Konteks
17:28 tempat tidur, pasu, periuk belanga, juga gandum, jelai, tepung, bertih gandum, kacang babi, kacang merah besar, kacang merah kecil,

2 Samuel 20:18

Konteks
20:18 Kemudian berkatalah perempuan itu: "Dahulu biasa orang berkata begini: Baiklah orang minta petunjuk di Abel dan di Dan, apakah sudah dihapuskan

2 Samuel 21:3

Konteks
21:3 Daud berkata kepada orang-orang Gibeon itu: "Apakah yang dapat kuperbuat bagimu dan dengan apakah dapat kuadakan penebusan, supaya kamu memberkati milik pusaka c  TUHAN?"

2 Samuel 21:5

Konteks
21:5 Sesudah itu berkatalah mereka kepada raja: "Dari orang yang hendak membinasakan kami dan yang bermaksud memunahkan kami, sehingga kami tidak mendapat tempat di manapun di daerah Israel,

2 Samuel 24:15

Konteks
24:15 Jadi TUHAN mendatangkan penyakit sampar kepada orang Israel dari pagi hari sampai waktu yang ditetapkan, maka matilah h  dari antara bangsa itu, dari Dan sampai Bersyeba, tujuh puluh ribu orang.

2 Samuel 24:25

Konteks
24:25 Lalu Daud mendirikan di sana mezbah t  bagi TUHAN dan mempersembahkan korban bakaran dan korban keselamatan. Maka TUHAN mengabulkan doa u  untuk negeri itu, dan tulah itu berhenti menimpa orang Israel.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[12:13]  1 Full Life : TUHAN TELAH MENJAUHKAN DOSAMU ITU.

Nas : 2Sam 12:13

Dosa Daud diampuni oleh Allah dalam pengertian bahwa hukuman mati dan hukuman kekal dikesampingkan (1Yoh 3:15); jadi, Daud dikembalikan kepada hubungannya dengan Allah dan keselamatan (bd. Mazm 51:1-21). Sekalipun demikian, reputasi Daud telah dicemarkan selama-lamanya dan dampak-dampak dosanya itu berlangsung terus sepanjang hidupnya dan sejarah keluarganya. Pengalaman Daud setelah diampuni dan dipulihkan adalah sebuah pelajaran yang penting untuk mereka yang menganggap dosa seenaknya saja sebagai sesuatu yang diampuni dan dilupakan Allah.



TIP #06: Pada Tampilan Alkitab, Tampilan Daftar Ayat dan Bacaan Ayat Harian, seret panel kuning untuk menyesuaikan layar Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA