TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Samuel 1:8

Konteks
1:8 Ia bertanya kepadaku: Siapakah engkau? Jawabku kepadanya: Aku seorang Amalek. i 

2 Samuel 11:7

Konteks
11:7 Ketika Uria masuk menghadap dia, bertanyalah Daud tentang keadaan Yoab dan tentara dan keadaan perang.

2 Samuel 1:3

Konteks
1:3 Bertanyalah Daud kepadanya: "Dari manakah engkau?" Jawabnya kepadanya: "Aku lolos dari tentara Israel."

2 Samuel 2:1

Konteks
Daud menjadi raja atas Yehuda
2:1 Kemudian bertanyalah p  Daud kepada TUHAN, katanya: "Apakah aku harus pergi ke salah satu kota di Yehuda?" Firman TUHAN kepadanya: "Pergilah." Lalu kata Daud: "Ke mana aku pergi?" Firman-Nya: "Ke Hebron. q "

2 Samuel 9:4

Konteks
9:4 Tanya raja kepadanya: "Di manakah ia?" Jawab Ziba kepada raja: "Dia ada di rumah Makhir l  bin Amiel, di Lodebar."

2 Samuel 11:3

Konteks
11:3 Lalu Daud menyuruh orang bertanya tentang perempuan itu dan orang berkata: "Itu adalah Batsyeba r  binti Eliam, s  isteri Uria t  orang Het itu."

2 Samuel 9:1

Konteks
Daud dan Mefiboset
9:1 Berkatalah Daud: "Masih adakah orang yang tinggal dari keluarga Saul? Maka aku akan menunjukkan kasihku kepadanya oleh karena Yonatan 1 . h "

2 Samuel 14:18

Konteks
14:18 Lalu raja menjawab, katanya kepada perempuan itu: "Baiklah jangan sembunyikan kepadaku apa yang hendak kutanyakan kepadamu." Kata perempuan itu: "Berkatalah kiranya tuanku raja!"

2 Samuel 1:5

Konteks
1:5 Lalu Daud berkata kepada orang muda yang membawa kabar kepadanya itu: "Bagaimana kauketahui, bahwa Saul dan Yonatan, anaknya, sudah mati?"

2 Samuel 5:23

Konteks
5:23 maka bertanyalah Daud kepada TUHAN, dan Ia menjawab: "Janganlah maju, tetapi buatlah gerakan lingkaran sampai ke belakang mereka, sehingga engkau dapat menyerang mereka dari jurusan pohon-pohon kertau.

2 Samuel 20:18

Konteks
20:18 Kemudian berkatalah perempuan itu: "Dahulu biasa orang berkata begini: Baiklah orang minta petunjuk di Abel dan di Dan, apakah sudah dihapuskan

2 Samuel 1:13

Konteks
1:13 Kemudian bertanyalah Daud kepada orang muda yang membawa kabar itu kepadanya: "Asalmu dari mana?" Jawabnya: "Aku ini anak perantau, orang Amalek. m "

2 Samuel 16:3

Konteks
16:3 Kemudian bertanyalah raja: "Di manakah anak f  tuanmu?" Jawab Ziba g  kepada raja: "Ia ada di Yerusalem 2 , sebab katanya: Pada hari ini kaum Israel akan mengembalikan kepadaku kerajaan ayahku."

2 Samuel 20:17

Konteks
20:17 Maka mendekatlah Yoab kepada perempuan itu. Bertanyalah perempuan itu: "Engkaukah Yoab?" Jawabnya: "Benar!" Lalu berkatalah perempuan itu kepadanya: "Dengarkanlah perkataan hambamu ini!" Jawabnya: "Baik!"

2 Samuel 5:19

Konteks
5:19 bertanyalah s  Daud kepada TUHAN 3 : "Apakah aku harus maju melawan orang Filistin itu? Akan Kauserahkankah mereka ke dalam tanganku?" TUHAN menjawab Daud: "Majulah, sebab Aku pasti akan menyerahkan orang Filistin itu ke dalam tanganmu."

2 Samuel 11:10

Konteks
11:10 Diberitahukan kepada Daud, demikian: "Uria tidak pergi ke rumahnya." Lalu berkatalah Daud kepada Uria: "Bukankah engkau baru pulang dari perjalanan? Mengapa engkau tidak pergi ke rumahmu?"

2 Samuel 1:4

Konteks
1:4 Bertanyalah pula Daud kepadanya: "Apakah yang terjadi? Coba ceriterakan kepadaku." Jawabnya: "Rakyat telah melarikan diri dari pertempuran; bukan saja banyak dari rakyat yang gugur dan mati, tetapi Saul dan Yonatan, anaknya, juga sudah mati."

2 Samuel 12:19

Konteks
12:19 Ketika Daud melihat, bahwa pegawai-pegawainya berbisik-bisik, mengertilah ia, bahwa anak itu sudah mati. Lalu Daud bertanya kepada pegawai-pegawainya: "Sudah matikah anak itu?" Jawab mereka: "Sudah."

2 Samuel 18:29

Konteks
18:29 Lalu bertanyalah raja: "Selamatkah Absalom, orang muda itu?" Jawab Ahimaas: "Aku melihat keributan yang besar, ketika Yoab menyuruh pergi hamba raja, hambamu ini, tetapi aku tidak tahu apa itu."

2 Samuel 15:2

Konteks
15:2 Maka setiap pagi berdirilah Absalom di tepi jalan yang menuju pintu gerbang. j  Setiap orang yang mempunyai perkara dan yang mau masuk menghadap raja untuk diadili perkaranya, orang itu dipanggil Absalom dan ditanyai: "Dari kota manakah engkau?" Apabila ia menjawab: "Hambamu ini datang dari suku Israel anu,"

2 Samuel 9:3

Konteks
9:3 Kemudian berkatalah raja: "Tidak adakah lagi orang yang tinggal dari keluarga Saul? Aku hendak menunjukkan kepadanya kasih yang dari Allah." Lalu berkatalah Ziba kepada raja: "Masih ada seorang anak laki-laki Yonatan, j  yang cacat k  kakinya."

2 Samuel 17:20

Konteks
17:20 Sampailah orang-orang Absalom kepada perempuan d  itu di rumahnya, lalu bertanya: "Di manakah Ahimaas dan Yonatan?" Jawab perempuan itu kepada mereka: "Mereka telah menyeberangi sungai itu." Kemudian mereka mencari, tetapi tidak mendapatnya, lalu pulanglah mereka ke Yerusalem.

2 Samuel 18:32

Konteks
18:32 Tetapi bertanyalah raja kepada orang Etiopia itu: "Selamatkah Absalom, orang muda itu n ?" Jawab orang Etiopia itu: "Biarlah seperti orang muda itu musuh tuanku raja dan semua orang yang bangkit menentang tuanku untuk berbuat jahat."

2 Samuel 20:9

Konteks
20:9 Berkatalah Yoab kepada Amasa: "Engkau baik-baik, saudaraku?" Sementara itu tangan kanan Yoab memegang janggut Amasa untuk mencium dia.

2 Samuel 14:31

Konteks
14:31 Lalu Yoab pergi mendapatkan Absalom ke rumahnya, dan bertanya kepadanya: "Mengapa hamba-hambamu membakar d  ladang kepunyaanku itu?"

2 Samuel 14:5

Konteks
14:5 Raja bertanya kepadanya: "Ada apa?" Jawabnya: "Ah, aku ini seorang janda, sebab suamiku sudah mati.

2 Samuel 2:20

Konteks
2:20 Lalu Abner berpaling ke belakang dan bertanya: "Engkaukah itu Asael?" Jawabnya: "Ya, aku."

2 Samuel 9:2

Konteks
9:2 Adapun keluarga Saul mempunyai seorang hamba, yang bernama Ziba. i  Ia dipanggil menghadap Daud, lalu raja bertanya kepadanya: "Engkaukah Ziba?" Jawabnya: "Hamba tuanku."

2 Samuel 16:20

Konteks
16:20 Kemudian berkatalah Absalom kepada Ahitofel: "Berilah nasihat; apakah yang harus kita perbuat?"

2 Samuel 16:10

Konteks
16:10 Tetapi kata raja: "Apakah urusanku dengan kamu, hai anak-anak Zeruya? q  Biarlah ia mengutuk! Sebab apabila TUHAN berfirman kepadanya: Kutukilah Daud, siapakah yang akan bertanya: mengapa engkau berbuat demikian? r "

2 Samuel 16:23

Konteks
16:23 Pada waktu itu nasihat e  yang diberikan Ahitofel adalah sama dengan petunjuk yang dimintakan dari pada Allah; demikianlah dinilai setiap nasihat Ahitofel, baik oleh Daud f  maupun oleh Absalom.

2 Samuel 21:3

Konteks
21:3 Daud berkata kepada orang-orang Gibeon itu: "Apakah yang dapat kuperbuat bagimu dan dengan apakah dapat kuadakan penebusan, supaya kamu memberkati milik pusaka c  TUHAN?"

2 Samuel 16:17

Konteks
16:17 Berkatalah Absalom kepada Husai: "Inikah kesetiaanmu kepada sahabatmu? Mengapa engkau tidak pergi menyertai sahabatmu b  itu?"

2 Samuel 17:5

Konteks
17:5 Tetapi berkatalah Absalom: "Panggillah juga Husai, i  orang Arki itu, supaya kita mendengar apa yang hendak dikatakannya."

2 Samuel 19:25

Konteks
19:25 Ketika ia dari Yerusalem menyongsong raja, bertanyalah raja kepadanya: "Mengapa engkau tidak pergi bersama-sama dengan aku, l  Mefiboset?"

2 Samuel 13:20

Konteks
13:20 Bertanyalah Absalom, kakaknya, kepadanya: "Apakah Amnon, kakakmu itu, bersetubuh dengan engkau? Maka sekarang, adikku, diamlah saja, bukankah ia kakakmu, janganlah begitu memikirkan perkara itu." Lalu Tamar tinggal di rumah Absalom, kakaknya itu, seorang diri.

2 Samuel 16:2

Konteks
16:2 Lalu bertanyalah raja kepada Ziba: "Apakah maksudmu dengan semuanya ini?" Jawab Ziba: "Keledai-keledai ini bagi keluarga raja untuk ditunggangi; roti dan buah-buahan ini bagi orang-orangmu untuk dimakan; dan anggur ini untuk diminum di padang gurun oleh orang-orang yang sudah lelah. e "

2 Samuel 24:21

Konteks
24:21 Bertanyalah Arauna: "Mengapa tuanku raja datang kepada hambanya ini?" Jawab Daud: "Untuk membeli tempat pengirikan ini dari padamu dengan maksud mendirikan mezbah bagi TUHAN, supaya tulah ini berhenti o  menimpa rakyat."

2 Samuel 13:26

Konteks
13:26 Kemudian berkatalah Absalom: "Kalau tidak, izinkanlah kakakku Amnon pergi beserta kami." Tetapi raja menjawabnya: "Apa gunanya ia pergi bersama-sama dengan engkau?"

2 Samuel 17:6

Konteks
17:6 Ketika Husai datang kepada Absalom, berkatalah Absalom kepadanya, demikian: "Beginilah perkataan yang dikatakan Ahitofel; apakah kita turut nasihatnya? Jika tidak, katakanlah."

2 Samuel 8:10

Konteks
8:10 maka Tou mengutus Yoram, anaknya, kepada raja Daud untuk menyampaikan salam dan mengucapkan selamat kepadanya, karena ia telah berperang melawan Hadadezer dan memukul dia kalah, sebab Hadadezer sering memerangi Tou. Dan Yoram membawa barang-barang perak, emas dan tembaga.

2 Samuel 14:19

Konteks
14:19 Kemudian bertanyalah raja: "Adakah Yoab v  campur tangan dengan engkau dalam semuanya ini?" Perempuan itu menjawab: "Demi hidupmu, tuanku raja, tidaklah mungkin untuk menyimpang ke kanan atau ke kiri dari segala yang tuanku raja katakan. Sesungguhnya hambamu Yoab yang memerintahkan daku; dialah yang menaruh ke dalam mulut hambamu segala perkataan ini.

2 Samuel 11:19-20

Konteks
11:19 Ia memerintahkan kepada suruhan itu, demikian: "Jika engkau sudah selesai mengabarkan jalannya pertempuran itu kepada raja, 11:20 dan jikalau raja menjadi geram dan berkata kepadamu: Mengapa kamu demikian dekat ke kota itu untuk berperang? Tidakkah kamu tahu, bahwa orang akan memanah dari atas tembok?

2 Samuel 15:7

Konteks
15:7 Sesudah lewat empat tahun bertanyalah Absalom kepada raja: "Izinkanlah aku pergi, supaya di Hebron aku bayar nazarku, yang telah kuikrarkan kepada TUHAN.

2 Samuel 19:24

Konteks
Mefiboset menyongsong raja
19:24 Juga Mefiboset k  bin Saul menyongsong raja. Ia tidak membersihkan kakinya dan tidak memelihara janggutnya dan pakaiannya tidak dicucinya sejak raja pergi sampai hari ia pulang dengan selamat.

2 Samuel 14:32

Konteks
14:32 Jawab Absalom kepada Yoab: "Ya, aku telah menyuruh orang kepadamu mengatakan: datanglah ke mari, supaya aku mengutus engkau kepada raja untuk mengatakan: apa gunanya aku datang dari Gesur? e  Lebih baik aku masih tinggal di sana. Maka sekarang, aku mau datang ke hadapan raja. Jika aku bersalah, biarlah ia menghukum aku mati. f "

2 Samuel 7:7

Konteks
7:7 Selama Aku mengembara bersama-sama seluruh orang Israel, u  pernahkah Aku mengucapkan firman kepada salah seorang hakim orang Israel, yang Kuperintahkan menggembalakan v  umat-Ku Israel, demikian: Mengapa kamu tidak mendirikan bagi-Ku rumah w  dari kayu aras? x 

2 Samuel 11:21

Konteks
11:21 Siapakah yang menewaskan Abimelekh e  bin Yerubeset? Bukankah seorang perempuan menimpakan batu kilangan kepadanya dari atas tembok, sehingga ia mati di Tebes? Mengapa kamu demikian dekat ke tembok f  itu? --maka haruslah engkau berkata: Juga hambamu Uria, orang Het itu, sudah mati."

2 Samuel 15:19

Konteks
15:19 Lalu bertanyalah raja kepada Itai, y  orang Gat itu: "Mengapa pula engkau berjalan beserta kami? Pulanglah dan tinggallah bersama-sama raja, sebab engkau orang asing, z  lagipula engkau orang buangan dari tempat asalmu.

2 Samuel 18:22

Konteks
18:22 Tetapi berkatalah sekali lagi Ahimaas bin Zadok kepada Yoab: "Apapun yang terjadi, izinkanlah juga aku berlari pergi menyusul orang Etiopia itu." Tetapi kata Yoab: "Mengapa juga engkau mau berlari pergi, anakku? Apakah engkau membawa kabar yang menguntungkanmu?"

2 Samuel 19:11

Konteks
19:11 Raja Daud telah menyuruh orang kepada Zadok u  dan Abyatar, imam-imam itu, dengan pesan: "Berbicaralah kepada para tua-tua Yehuda, demikian: Mengapa kamu menjadi yang terakhir untuk membawa raja kembali ke istananya?" Sebab perkataan seluruh Israel telah sampai kepada raja.

2 Samuel 21:1

Konteks
Orang-orang Gibeon dan keluarga Saul
21:1 Dalam zaman Daud terjadilah kelaparan 4  z  selama tiga tahun berturut-turut, lalu Daud pergi menanyakan a  petunjuk TUHAN. Berfirmanlah TUHAN: "Pada Saul dan keluarganya melekat hutang darah, karena ia telah membunuh orang-orang Gibeon 5 ."

2 Samuel 21:4

Konteks
21:4 Lalu berkatalah orang-orang Gibeon itu kepadanya: "Bukanlah perkara emas dan perak urusan kami dengan Saul serta keluarganya, juga bukanlah urusan kami untuk membunuh d  seseorang di antara orang Israel." Tetapi kata Daud: "Apakah yang kamu kehendaki akan kuperbuat bagimu?"
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[9:1]  1 Full Life : MENUNJUKKAN KASIHKU ... OLEH KARENA YONATAN.

Nas : 2Sam 9:1

Pasal 2Sam 9:1-13 mencatat bagaimana Daud memenuhi janjinya kepada sahabat karibnya, Yonatan. Bertahun-tahun sebelumnya Daud telah membuat perjanjian dengan Yonatan untuk menunjukkan kasih setia Tuhan kepada keluarga Yonatan (1Sam 20:11-23). Mefiboset adalah putra Yonatan (ayat 2Sam 9:3,6; bd. 2Sam 4:4). Peristiwa ini menjadi yang pertama dari dua tindakan kebajikan Daud yang dicatat (bd. 2Sam 10:1-5). Kemurahan hati Daud ini sangat bertentangan dengan dua tindakan jahat (berzina dan membunuh) yang menyusul segera (2Sam 11:1-27).

[16:3]  2 Full Life : IA ADA DI YERUSALEM.

Nas : 2Sam 16:3

Untuk keterangan selanjutnya tentang pernyataan tanpa bukti ini mengenai Mefiboset lih. 2Sam 19:24-30. Untuk keterangan selanjutnya mengenai hubungan antara Ziba dengan Mefiboset lih. 2Sam 9:1-13.

[5:19]  3 Full Life : BERTANYALAH DAUD KEPADA TUHAN.

Nas : 2Sam 5:19

Salah satu kekuatan Daud yang terbesar ialah keyakinannya yang teguh bahwa pertolongan dan bimbingan Allah merupakan hal yang mutlak perlu untuk berhasil dalam perang; jadi ia membiasakan dirinya untuk bertanya kepada Tuhan. Demikian pula, memenuhi maksud Allah bagi kehidupan kita akan bergantung pada perihal kita mencari bimbingan Allah melalui doa dan pimpinan Roh Kudus yang tinggal di dalam kita (bd. Rom 8:1-17).

[21:1]  4 Full Life : TERJADILAH KELAPARAN.

Nas : 2Sam 21:1

Pasal 2Sam 21:1-24:25 berisi kisah-kisah pelengkap yang berkaitan dengan masa pemerintahan Daud. Kisah-kisah itu tidak disajikan sesuai dengan urutan peristiwa; sebaliknya kisah-kisah itu merupakan lampiran dari 1 dan 2 Samuel. Beberapa peristiwa yang tercantum terjadi pada bagian awal pemerintahan Daud.

[21:1]  5 Full Life : TELAH MEMBUNUH ORANG-ORANG GIBEON.

Nas : 2Sam 21:1

Yosua dan Israel telah mengikat suatu perjanjian dengan orang Gibeon bahwa mereka tidak akan dibunuh sebagaimana halnya suku Kanaan lainnya (Yos 9:15-21). Rupanya Saul telah melanggar sumpah ini (ayat 2Sam 21:2). Melanggar sumpah merupakan suatu pelanggaran serius terhadap hukum Allah (Bil 30:1-2). Dalam istilah "melekat hutang darah" tersirat bahwa anak-anak Saul telah ikut berperan dalam membunuh orang-orang Gibeon (ayat 2Sam 21:8;

lihat cat. --> 2Sam 21:14 selanjutnya).

[atau ref. 2Sam 21:14]



TIP #17: Gunakan Pencarian Universal untuk mencari pasal, ayat, referensi, kata atau nomor strong. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA