TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Tawarikh 13:11

Konteks
13:11 yakni setiap pagi dan setiap petang u  mereka membakar bagi TUHAN korban bakaran dan ukupan v  dari wangi-wangian, menyusun roti sajian di atas meja w  yang tahir, dan mengatur kandil emas dengan pelita-pelitanya x  untuk dinyalakan setiap petang, karena kamilah yang memelihara kewajiban kami terhadap TUHAN, Allah kami, tetapi kamulah yang meninggalkan-Nya.

2 Tawarikh 23:6

Konteks
23:6 Siapapun tidak boleh memasuki rumah TUHAN selain dari pada para imam dan orang-orang Lewi yang bertugas. Mereka boleh masuk, karena mereka kudus, tetapi seluruh rakyat haruslah mentaati z  peraturan TUHAN.

2 Tawarikh 33:8

Konteks
33:8 Aku tidak akan membuat pula orang Israel berjejak ke luar dari tanah x  yang telah Kutentukan untuk nenek moyangmu, asal saja mereka melakukan dengan setia segala yang telah Kuperintahkan kepada mereka dengan perantaraan Musa, yakni segala hukum, ketetapan dan peraturan."

2 Tawarikh 34:9

Konteks
34:9 Maka datanglah mereka kepada imam besar Hilkia w  dan menyerahkan kepadanya uang yang telah dibawa ke rumah Allah dan yang telah dikumpulkan oleh orang-orang Lewi, yakni oleh para penjaga pintu, dari orang-orang Manasye dan Efraim, dan dari semua orang yang masih tinggal dari Israel, pula dari seluruh orang Yehuda dan Benyamin, dan dari penduduk Yerusalem.

2 Tawarikh 34:22

Konteks
34:22 Maka pergilah Hilkia dengan orang-orang yang disuruh raja kepada nabiah h  Hulda, isteri seorang yang mengurus pakaian-pakaian, yaitu Salum bin Tokhat bin Hasra, penunggu pakaian-pakaian; nabiah itu tinggal di Yerusalem, di perkampungan baru. Mereka berbicara kepadanya sebagaimana yang diperintahkan.

2 Tawarikh 34:31

Konteks
34:31 Sesudah itu berdirilah raja pada tempatnya r  dan diikatnyalah perjanjian s  di hadapan TUHAN untuk hidup dengan mengikuti t  TUHAN, dan tetap menuruti perintah-perintah-Nya, peraturan-peraturan-Nya dan ketetapan-ketetapan-Nya dengan segenap hatinya dan dengan segenap jiwanya dan untuk melakukan perkataan perjanjian yang tertulis dalam kitab itu.


TIP #35: Beritahu teman untuk menjadi rekan pelayanan dengan gunakan Alkitab SABDA™ di situs Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA