TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Tawarikh 18:6

Konteks
18:6 Tetapi Yosafat bertanya: "Tidak adakah lagi di sini seorang nabi TUHAN, supaya dengan perantaraannya kita dapat meminta petunjuk?"

2 Tawarikh 21:18

Konteks
21:18 Sesudah semuanya ini TUHAN menulahinya dengan penyakit usus yang tidak dapat sembuh.

2 Tawarikh 5:10-11

Konteks
5:10 Dalam tabut itu tidak ada apa-apa selain q  dari kedua loh r  yang ditaruh Musa ke dalamnya di gunung Horeb, ketika TUHAN mengikat perjanjian dengan orang Israel pada waktu perjalanan mereka keluar dari Mesir. 5:11 Lalu para imam keluar dari tempat kudus. Para imam yang ada pada waktu itu semuanya telah menguduskan diri, lepas dari giliran rombongan s  masing-masing.

2 Tawarikh 6:14

Konteks
6:14 sambil berkata: "Ya TUHAN, Allah Israel! Tidak ada Allah seperti Engkau j  di langit dan di bumi; Engkau yang memelihara perjanjian dan kasih k  setia kepada hamba-hamba-Mu yang dengan segenap hatinya hidup di hadapan-Mu;

2 Tawarikh 12:3

Konteks
12:3 dengan seribu dua ratus kereta dan enam puluh ribu orang berkuda, sedang rakyat yang mengikutinya dari Mesir, yakni orang Libia, k  orang Suki dan orang Etiopia, l  tidak terhitung banyaknya.

2 Tawarikh 14:6

Konteks
14:6 Karena negeri itu aman dan tidak ada yang memeranginya di tahun-tahun itu, ia dapat membangun kota-kota benteng di Yehuda; TUHAN telah mengaruniakan keamanan n  kepadanya.

2 Tawarikh 15:5

Konteks
15:5 Pada zaman itu tidak dapat orang pergi k  dan pulang dengan selamat, karena terdapat kekacauan yang besar di antara segenap penduduk daerah-daerah.

2 Tawarikh 19:7

Konteks
19:7 Sebab itu, kiranya kamu diliputi oleh rasa takut kepada TUHAN. Bertindaklah dengan seksama, karena berlaku curang, t  memihak u  ataupun menerima suap tidak ada pada TUHAN, Allah kita."

2 Tawarikh 20:24

Konteks
20:24 Ketika orang Yehuda tiba di tempat peninjauan di padang gurun, mereka menengok ke tempat laskar itu. Tampaklah semua telah menjadi bangkai berhantaran di tanah, tidak ada yang terluput.

2 Tawarikh 36:16

Konteks
36:16 Tetapi mereka mengolok-olok utusan-utusan Allah 1  itu, menghina segala firman-Nya, dan mengejek j  nabi-nabi-Nya. Oleh sebab itu murka k  TUHAN bangkit terhadap umat-Nya, sehingga tidak mungkin lagi pemulihan. l 

2 Tawarikh 14:11

Konteks
14:11 Kemudian Asa berseru s  kepada TUHAN, Allahnya: "Ya TUHAN, selain dari pada Engkau, tidak ada yang dapat menolong yang lemah terhadap yang kuat. Tolonglah kami t  ya TUHAN, Allah kami, karena kepada-Mulah kami bersandar u  dan dengan nama-Mu v  kami maju melawan pasukan yang besar jumlahnya ini. Ya TUHAN, Engkau Allah kami, jangan biarkan seorang manusia mempunyai kekuatan w  untuk melawan Engkau!"

2 Tawarikh 6:36

Konteks
6:36 Apabila mereka berdosa kepada-Mu--karena tidak ada manusia yang tidak berdosa i --dan Engkau murka kepada mereka dan menyerahkan mereka kepada musuh, sehingga mereka diangkut tertawan j  ke negeri yang jauh atau yang dekat,

2 Tawarikh 9:20

Konteks
9:20 Segala perkakas minuman raja Salomo dari emas dan segala barang di gedung "Hutan Libanon" itu dari emas murni; perak tidak dianggap berharga pada zaman Salomo.

2 Tawarikh 14:13

Konteks
14:13 lalu dikejar oleh Asa dan laskarnya sampai ke Gerar. y  Dari orang-orang Etiopia itu amat banyak yang tewas, sehingga tidak ada yang tinggal hidup, karena mereka hancur z  di hadapan TUHAN dan tentaranya. Orang-orang Yehuda memperoleh jarahan a  yang sangat besar.

2 Tawarikh 18:16

Konteks
18:16 Lalu jawabnya: "Telah kulihat seluruh Israel z  bercerai-berai di gunung-gunung seperti kambing domba yang tidak mempunyai gembala, a  sebab itu TUHAN berfirman: Mereka ini tidak punya tuan; baiklah masing-masing pulang ke rumahnya dengan selamat."

2 Tawarikh 20:6

Konteks
20:6 dan berkata: "Ya TUHAN, Allah nenek moyang h  kami 2 , bukankah Engkau Allah di dalam sorga? i  Bukankah Engkau memerintah atas segenap kerajaan j  bangsa? Kuasa dan keperkasaan ada di dalam tangan-Mu, sehingga tidak ada orang yang dapat bertahan melawan Engkau. k 

2 Tawarikh 20:12

Konteks
20:12 Ya Allah kami, tidakkah Engkau akan menghukum mereka? r  Karena kami tidak mempunyai kekuatan untuk menghadapi laskar yang besar ini, yang datang menyerang kami. Kami tidak tahu apa yang harus kami lakukan, tetapi mata kami tertuju kepada-Mu. s "

2 Tawarikh 20:25

Konteks
20:25 Lalu Yosafat dan orang-orangnya turun untuk menjarah barang-barang mereka. Mereka menemukan banyak ternak, harta milik, pakaian dan barang-barang berharga. Yang mereka rampas itu lebih banyak dari pada yang dapat dibawa. Tiga hari lamanya mereka menjarah barang-barang itu, karena begitu banyaknya.

2 Tawarikh 22:9

Konteks
22:9 Lalu ia mencari Ahazia; Ahazia tertangkap ketika ia bersembunyi u  di Samaria. Ia dibawa kepada Yehu, lalu dibunuh, tetapi dikuburkan juga, karena kata orang: "Dia ini cucu Yosafat, yang mencari v  TUHAN dengan segenap hatinya." Dari keluarga Ahazia tidak ada lagi yang sanggup memerintah.

2 Tawarikh 25:7

Konteks
25:7 Tetapi seorang abdi Allah datang kepadanya dan berkata: "Ya raja, janganlah tentara Israel s  dibiarkan bergabung 3  kepada tuanku, karena TUHAN tidak menyertai Israel, yakni semua bani Efraim ini.

2 Tawarikh 35:15

Konteks
35:15 Para penyanyi, k  yakni bani Asaf, ada pada tempat mereka sesuai dengan perintah Daud, Asaf, Heman dan Yedutun, pelihat raja itu; juga para penunggu pintu gerbang ada pada tiap-tiap pintu gerbang. Mereka tidak usah meninggalkan tugas mereka, karena saudara-saudara mereka, orang-orang Lewi, menyediakannya untuk mereka.

2 Tawarikh 18:7

Konteks
18:7 Jawab raja Israel kepada Yosafat: "Masih ada seorang lagi yang dengan perantaraannya dapat diminta petunjuk TUHAN. Tetapi aku membenci dia, sebab tidak pernah ia menubuatkan yang baik tentang aku, melainkan selalu malapetaka. Orang itu ialah Mikha bin Yimla." Kata Yosafat: "Janganlah raja berkata demikian."

2 Tawarikh 35:3

Konteks
35:3 Berkatalah ia kepada orang-orang Lewi yang adalah pengajar w  seluruh Israel dan orang-orang kudus TUHAN: "Tempatkanlah tabut kudus itu di dalam rumah yang telah didirikan Salomo bin Daud, raja Israel. Tidak usah lagi kamu mengusungnya. Sekarang layanilah TUHAN, Allahmu, dan Israel, umat-Nya!
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[36:16]  1 Full Life : MEREKA MENGOLOK-OLOK UTUSAN-UTUSAN ALLAH.

Nas : 2Taw 36:16

Para utusan yang bertugas untuk memanggil umat Allah agar bertobat termasuk Yesaya, Yeremia, dan Yehezkiel (bd. Yer 25:3-7; 35:12-15). Mengolok-olok nabi Allah itu sama dengan menghina firman Allah (ayat 2Taw 36:16). Siapa pun yang memperolok para nabi yang menyingkapkan dosa, kesalahan, dan kemurtadan menolak Allah sendiri (Kis 9:4). Penolakan para nabi Allah yang terus-menerus menyebabkan orang Israel mengeraskan hatinya sehingga tidak ada jalan keluar lagi

(lihat art. NABI DI DALAM PERJANJIAN LAMA).

[20:6]  2 Full Life : YA TUHAN, ALLAH NENEK MOYANG KAMI.

Nas : 2Taw 20:6

Yosafat melandaskan doa dan keyakinannya kepada Allah atas lima kebenaran utama.

  1. (1) Allah berkuasa atas segala orang dan situasi (ayat 2Taw 20:6-7);
  2. (2) Allah telah setia kepada umat-Nya pada masa lampau hingga kini (ayat 2Taw 20:7-9);
  3. (3) umat Allah tidak berdaya tanpa Dia (ayat 2Taw 20:12);
  4. (4) janji-janji Allah merupakan landasan yang kokoh bagi iman (ayat 2Taw 20:14-17,20); dan
  5. (5) kehadiran Allah yang aktif di antara umat-Nya berarti pembebasan dan kemenangan (ayat 2Taw 20:17).

[25:7]  3 Full Life : JANGANLAH TENTARA ISRAEL DIBIARKAN BERGABUNG.

Nas : 2Taw 25:7

Penulis kitab ini menekankan kutukan Allah atas perserikatan yang menunjukkan kegagalan Yehuda untuk mempercayai Dia (bd. 2Taw 16:2-9; 2Taw 22:5; Ezr 4:3). Persekutuan dengan orang-orang yang ditentang Allah (yaitu musuh Allah) dapat mengakibatkan Allah menyebabkan umat-Nya kalah (ayat 2Taw 25:7-8); kebenaran ini sering diulangi oleh nabi-nabi Allah (lih. Yes 57:13; Yer 17:5-8; 39:18).



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA