TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Tawarikh 2:3

Konteks
2:3 Lalu Salomo mengutus orang kepada Huram, a  raja negeri Tirus, dengan pesan: "Perbuatlah terhadap aku seperti yang kauperbuat terhadap ayahku Daud, ketika engkau mengirim kayu aras b  kepadanya, sehingga ia dapat mendirikan baginya suatu istana untuk tinggal di situ.

2 Tawarikh 4:11

Konteks
4:11 Dan Huram membuat juga kuali-kuali, penyodok-penyodok dan bokor-bokor penyiraman. Demikianlah Huram menyelesaikan a  pekerjaan yang harus dilakukannya bagi raja Salomo di rumah Allah,

2 Tawarikh 6:23

Konteks
6:23 maka Engkaupun hendaklah mendengar dari sorga dan bertindak serta mengadili hamba-hamba-Mu, yakni membalas v  perbuatan orang bersalah dengan menanggungkannya kepada orang itu sendiri, tetapi membenarkan orang yang benar dengan membalaskan kepadanya sesuai dengan kebenarannya.

2 Tawarikh 6:37

Konteks
6:37 dan apabila mereka sadar kembali dalam hatinya k  di negeri tempat mereka tertawan, dan mereka berbalik, dan memohon kepada-Mu di negeri tempat mereka tertawan, dengan berkata: Kami telah berdosa, bersalah, dan berbuat fasik,

2 Tawarikh 8:6

Konteks
8:6 dan juga Baalat, m  dan segala kota perbekalan kepunyaan Salomo, segala kota tempat kereta, kota-kota tempat orang berkuda dan apa saja yang Salomo ingin mendirikannya di Yerusalem, atau di gunung Libanon, atau di segenap negeri kekuasaannya.

2 Tawarikh 12:7

Konteks
12:7 Ketika TUHAN melihat bahwa mereka merendahkan diri, datanglah firman TUHAN kepada Semaya, bunyinya: "Mereka telah merendahkan diri 1 , oleh sebab itu Aku tidak akan memusnahkan mereka. Aku segera akan meluputkan r  mereka dan kehangatan murka-Ku s  tidak akan dicurahkan atas Yerusalem dengan perantaraan Sisak.

2 Tawarikh 13:9

Konteks
13:9 Bukankah kamu telah menyingkirkan imam-imam p  TUHAN, q  anak-anak Harun itu, dan orang-orang Lewi, lalu mengangkat imam-imam menurut kebiasaan bangsa-bangsa negeri-negeri lain, sehingga setiap orang yang datang untuk ditahbiskan dengan seekor lembu jantan r  muda dan tujuh ekor domba s  jantan, dijadikan imam untuk sesuatu yang bukan Allah. t 

2 Tawarikh 17:11

Konteks
17:11 Dari antara orang-orang Filistin ada yang membawa kepada Yosafat persembahan, dan perak sebagai upeti. Juga orang-orang Arab n  membawa kepadanya kambing domba, o  domba jantan tujuh ribu tujuh ratus ekor dan kambing jantan tujuh ribu tujuh ratus ekor.

2 Tawarikh 20:15

Konteks
20:15 dan berseru: "Camkanlah, hai seluruh Yehuda dan penduduk Yerusalem dan tuanku raja Yosafat, beginilah firman TUHAN kepadamu: Janganlah kamu takut dan terkejut v  karena laskar yang besar ini, sebab bukan kamu yang akan berperang w  melainkan Allah 2 .

2 Tawarikh 34:12

Konteks
34:12 Orang-orang itu melakukan pekerjaan itu dengan setia. z  Orang-orang yang diangkat menjadi pengawas mereka ialah: Yahat dan Obaja, orang-orang Lewi dari bani Merari, sedangkan Zakharia dan Mesulam dari bani Kehat mengepalai semua. Dan semua orang Lewi yang pandai memainkan alat-alat a  musik,

2 Tawarikh 34:25

Konteks
34:25 karena mereka meninggalkan Aku l  dan membakar korban kepada allah lain dengan maksud menimbulkan sakit hati-Ku dengan segala pekerjaan tangan mereka; sebab itu nyala murka-Ku akan dicurahkan ke tempat ini dengan tidak padam-padam.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[12:7]  1 Full Life : MEREKA TELAH MERENDAHKAN DIRI.

Nas : 2Taw 12:7

Jikalau kita telah berbuat dosa dan dihukum karenanya, kita harus merendahkan diri di hadapan Allah dan mengaku bahwa hukuman-Nya itu adil (ayat 2Taw 12:6; bd.

lihat cat. --> 2Taw 7:14).

[atau ref. 2Taw 7:14]

Tuhan akan mengampuni dosa-dosa kita dan memulihkan kita kepada kasih karunia dan perkenan-Nya, dan Dia bahkan mungkin mengurangi hukuman yang harus kita derita.

[20:15]  2 Full Life : BUKAN KAMU YANG AKAN BERPERANG MELAINKAN ALLAH.

Nas : 2Taw 20:15

Di sini kekuatan dan kuasa iman ditunjukkan dengan memuji Allah dengan nyanyian sementara berhadapan dengan perang (ayat 2Taw 20:18-19). Demikian pula, Paulus menasihatkan orang percaya untuk "kuat di dalam Tuhan, di dalam kekuatan kuasa-Nya" ketika melawan berbagai kekuatan dan kuasa rohani Iblis (Ef 6:10).



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA