TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Tawarikh 7:3

Konteks
7:3 Ketika segenap orang Israel melihat api itu turun dan kemuliaan TUHAN meliputi rumah itu, berlututlah mereka di atas lantai dengan muka mereka sampai ke tanah, lalu sujud menyembah dan menyanyikan syukur bagi TUHAN: "Sebab Ia baik! Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. y "

2 Tawarikh 10:18

Konteks
10:18 Kemudian raja Rehabeam mengutus Hadoram m  yang menjadi kepala rodi, tetapi orang-orang Israel melontari dia dengan batu, sehingga mati, bahkan raja Rehabeam hampir-hampir tidak dapat menaiki keretanya untuk melarikan diri ke Yerusalem.

2 Tawarikh 15:9

Konteks
15:9 Ia mengumpulkan seluruh Yehuda dan Benyamin dan orang-orang Efraim, Manasye dan Simeon yang tinggal di antara mereka sebagai orang asing. Sebab dari Israel banyak r  yang menyeberang memihak kepadanya ketika mereka melihat bahwa TUHAN, Allahnya, beserta dengan dia.

2 Tawarikh 15:15

Konteks
15:15 Seluruh Yehuda bersukaria atas sumpah itu, karena dengan segenap hati mereka bersumpah setia dan dengan kehendak yang bulat mereka mencari TUHAN. x  TUHAN berkenan ditemui oleh mereka dan mengaruniakan keamanan y  kepada mereka di segala penjuru.

2 Tawarikh 16:14

Konteks
16:14 dan dikuburkan di kuburan yang telah digali baginya v  di kota Daud. Mereka membaringkannya di atas petiduran yang penuh dengan rempah-rempah dan segala macam rempah-rempah campuran yang dicampur menurut cara pencampur rempah-rempah, w  lalu menyalakan api x  yang sangat besar untuk menghormatinya.

2 Tawarikh 23:8

Konteks
23:8 Orang-orang Lewi dan seluruh Yehuda melakukan tepat seperti yang diperintahkan a  imam Yoyada. Masing-masing mengambil orang-orangnya yang selesai bertugas pada hari Sabat bersama-sama dengan orang-orang yang masuk bertugas pada hari itu, karena imam Yoyada tidak membebaskan rombongan-rombongan b  itu.

2 Tawarikh 23:11

Konteks
23:11 Sesudah itu Yoyada dan anak-anaknya membawa anak raja itu ke luar, mengenakan jejamang kepadanya dan memberikan hukum c  Allah kepadanya. Mereka menobatkan dia menjadi raja serta mengurapinya, lalu berserulah rakyat: "Hiduplah raja!"

2 Tawarikh 24:5

Konteks
24:5 Ia mengumpulkan para imam dan orang Lewi dan berkata kepada mereka: "Pergilah kamu ke kota-kota Yehuda dan kumpulkanlah uang o  dari seluruh orang Israel p  untuk memperbaiki rumah Allahmu setiap tahun. Lakukanlah hal itu dengan segera!" Tetapi orang Lewi q  itu tidak melakukannya dengan segera.

2 Tawarikh 28:5

Konteks
28:5 Sebab itu TUHAN, Allahnya, menyerahkannya ke dalam tangan raja orang Aram. n  Mereka mengalahkan dia dan menawan banyak orang dari padanya, yang diangkut ke Damsyik. Kemudian ia diserahkan pula ke dalam tangan raja Israel dan mengalami kekalahan yang besar.

2 Tawarikh 29:21

Konteks
29:21 Mereka membawa tujuh ekor lembu jantan, tujuh ekor domba jantan, tujuh ekor domba muda dan tujuh ekor kambing jantan t  sebagai korban penghapus dosa u  untuk keluarga raja, untuk tempat kudus dan untuk Yehuda. Ia memerintahkan anak-anak Harun, yakni para imam, untuk mempersembahkannya di atas mezbah TUHAN.

2 Tawarikh 30:1

Konteks
Hizkia merayakan Paskah
30:1 Kemudian Hizkia mengirim pesan kepada seluruh Israel q  dan Yehuda, bahkan menulis surat kepada Efraim dan Manasye r  supaya mereka datang merayakan Paskah s  bagi TUHAN, Allah orang Israel, di rumah TUHAN di Yerusalem.

2 Tawarikh 30:24

Konteks
30:24 Sebab Hizkia, raja Yehuda, telah menyumbangkan u  kepada jemaah seribu ekor lembu jantan dan tujuh ribu kambing domba. Juga para pemimpin menyumbangkan kepada jemaah seribu ekor lembu jantan dan sepuluh ribu ekor kambing domba. Dan sebagian besar para imam telah menguduskan diri.

2 Tawarikh 31:10

Konteks
31:10 dan dijawab oleh Azarya, imam kepala keturunan Zadok n  demikian: "Sejak persembahan khusus mulai dibawa ke rumah TUHAN, kami telah makan sekenyang-kenyangnya, namun sisanya masih banyak. Sebab TUHAN telah memberkati umat-Nya 1 , sehingga tinggal sisa o  yang banyak ini."

2 Tawarikh 32:33

Konteks
32:33 Kemudian Hizkia mendapat perhentian bersama-sama dengan nenek moyangnya, dan dikuburkan di pendakian ke pekuburan anak-anak Daud. Pada waktu kematiannya seluruh Yehuda dan penduduk Yerusalem memberi penghormatan kepadanya. Maka Manasye, anaknya, menjadi raja menggantikan dia.

2 Tawarikh 34:33

Konteks
34:33 Yosia menjauhkan segala dewa kekejian u  dari semua daerah orang Israel dan menyuruh semua orang yang ada di Israel beribadah kepada TUHAN, Allah mereka. Maka sepanjang hidup Yosia mereka tidak menyimpang mengikuti TUHAN, Allah nenek moyang mereka.

2 Tawarikh 35:24

Konteks
35:24 Orang-orangnya mengangkatnya dari keretanya, lalu mengangkutnya dengan kereta cadangannya lalu membawanya ke Yerusalem. Kemudian matilah ia, lalu dikuburkan di pekuburan nenek moyangnya. Seluruh Yehuda dan Yerusalem berkabung karena Yosia.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[31:10]  1 Full Life : TUHAN TELAH MEMBERKATI UMAT-NYA.

Nas : 2Taw 31:10

Sebagai syarat untuk mengalami berkat Allah, kita harus bersedia dan berkomitmen untuk memberikan dari pendapatan kita bagi pekerjaan dan pelayanan Allah, di tempat kita dan di luar negeri (bd. 1Kor 9:14; Fili 4:15-18). Ketidaksediaan untuk melakukan demikian adalah tanda bahwa kasih kita kepada Allah dan pekerjaan-Nya kurang sempurna. Allah ingin agar kita melayani diri-Nya dan bukan uang (bd. Mat 6:24;

lihat cat. --> 2Kor 8:1-9:15;

lihat cat. --> 2Kor 8:2;

lihat cat. --> 2Kor 8:9;

lihat cat. --> 2Kor 9:6;

lihat cat. --> 2Kor 9:8;

lihat cat. --> 2Kor 9:11).

[atau ref. 2Kor 8:1-9:15]



TIP #10: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab menjadi per baris atau paragraf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA