TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kisah Para Rasul 19:21-22

Konteks
Demetrius menimbulkan huru-hara di Efesus
19:21 Kemudian dari pada semuanya itu Paulus bermaksud pergi ke Yerusalem b  melalui Makedonia c  dan Akhaya. d  Katanya: "Sesudah berkunjung ke situ aku harus melihat Roma juga. e " 19:22 Lalu ia menyuruh dua orang pembantunya, f  yaitu Timotius g  dan Erastus, h  mendahuluinya ke Makedonia, tetapi ia sendiri tinggal beberapa lama lagi di Asia. i 

Kisah Para Rasul 21:5

Konteks
21:5 Tetapi setelah lewat waktunya, kami berangkat meneruskan perjalanan kami. Murid-murid semua dengan isteri dan anak-anak mereka mengantar kami sampai ke luar kota; dan di tepi pantai kami berlutut dan berdoa. v 

Kisah Para Rasul 21:1

Konteks
Paulus di Tirus dan di Siprus
21:1 Sesudah perpisahan yang berat itu bertolaklah kami q  dan langsung berlayar menuju Kos. Keesokan harinya sampailah kami di Rodos dan dari situ kami ke Patara.

Kolose 1:5-7

Konteks
1:5 oleh karena pengharapan, i  yang disediakan bagi kamu di sorga. j  Tentang pengharapan itu telah lebih dahulu kamu dengar dalam firman kebenaran, k  yaitu Injil, 1:6 yang sudah sampai kepada kamu. Injil itu berbuah l  dan berkembang di seluruh dunia, m  demikian juga di antara kamu sejak waktu kamu mendengarnya dan mengenal kasih karunia Allah dengan sebenarnya. 1:7 Semuanya itu telah kamu ketahui dari Epafras, n  kawan pelayan yang kami kasihi, yang bagi kamu adalah pelayan o  Kristus yang setia.


TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA