TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Amos 1:5

Konteks
1:5 Aku akan mematahkan palang pintu q  Damsyik dan melenyapkan penduduk dari Bikeat-Awen serta pemegang tongkat kerajaan dari Bet-Eden; r  dan rakyat Aram harus pergi sebagai orang buangan ke Kir, s " firman TUHAN. t 

Amos 4:7

Konteks
4:7 "Akupun telah menahan j  hujan dari padamu, ketika tiga bulan lagi sebelum panen; Aku menurunkan hujan ke atas kota yang satu dan tidak menurunkan hujan ke atas kota yang lain; k  ladang yang satu kehujanan, dan ladang, yang tidak kena hujan, menjadi kering;

Amos 5:11

Konteks
5:11 Sebab itu, karena kamu menginjak-injak orang yang lemah f  dan mengambil pajak gandum dari padanya, --sekalipun kamu telah mendirikan rumah-rumah dari batu pahat, g  kamu tidak akan mendiaminya; h  sekalipun kamu telah membuat kebun anggur yang indah, kamu tidak akan minum anggurnya. i 

Amos 5:16

Konteks
5:16 Sesungguhnya, beginilah firman TUHAN, Allah semesta alam, Tuhanku: "Di segala tanah lapang akan ada ratapan w  dan di segala lorong x  orang akan berkata: Wahai! Wahai! Petani y  dipanggil untuk berkabung dan orang-orang yang pandai meratap untuk mengadakan ratapan. z 

Amos 6:14

Konteks
6:14 "Sebab sesungguhnya, Aku akan membangkitkan suatu bangsa k  melawan kamu, hai kaum Israel," demikianlah firman TUHAN, Allah semesta alam, "dan mereka akan menindas kamu dari jalan yang menuju ke Hamat l  sampai ke sungai yang di Araba. m "

Amos 7:8

Konteks
7:8 Lalu berfirmanlah TUHAN kepadaku: "Apakah yang kaulihat, z  Amos? a " Jawabku: "Tali sipat! b " Berfirmanlah Tuhan: "Sesungguhnya, Aku akan menaruh tali sipat di tengah-tengah umat-Ku Israel; Aku tidak akan memaafkannya lagi. c 

Amos 8:10

Konteks
8:10 Aku akan mengubah perayaan-perayaanmu y  menjadi perkabungan, dan segala nyanyianmu menjadi ratapan. z  Aku akan mengenakan kain kabung a  pada setiap pinggang dan menjadikan gundul b  setiap kepala. Aku akan membuatnya sebagai perkabungan karena kematian anak tunggal, c  sehingga akhirnya menjadi seperti hari d  yang pahit pedih."


TIP #08: Klik ikon untuk memisahkan teks alkitab dan catatan secara horisontal atau vertikal. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA