TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Amos 5:16

Konteks
5:16 Sesungguhnya, beginilah firman TUHAN, Allah semesta alam, Tuhanku: "Di segala tanah lapang akan ada ratapan w  dan di segala lorong x  orang akan berkata: Wahai! Wahai! Petani y  dipanggil untuk berkabung dan orang-orang yang pandai meratap untuk mengadakan ratapan. z 

Amos 7:8

Konteks
7:8 Lalu berfirmanlah TUHAN kepadaku: "Apakah yang kaulihat, z  Amos? a " Jawabku: "Tali sipat! b " Berfirmanlah Tuhan: "Sesungguhnya, Aku akan menaruh tali sipat di tengah-tengah umat-Ku Israel; Aku tidak akan memaafkannya lagi. c 

Amos 8:11

Konteks
Lapar dan haus
8:11 "Sesungguhnya, waktu akan datang, e " demikianlah firman Tuhan ALLAH, "Aku akan mengirimkan kelaparan ke negeri ini, bukan kelaparan f  akan makanan dan bukan kehausan akan air, melainkan akan mendengarkan firman TUHAN 1 . g 

Amos 9:1

Konteks
Penglihatan kelima: Tuhan dekat mezbah
9:1 Kulihat Tuhan 2  berdiri dekat mezbah, dan Ia berfirman: "Pukullah hulu tiang dengan keras, sehingga ambang-ambang bergoncang, dan runtuhkanlah itu ke atas kepala p  semua orang, dan sisa-sisa mereka akan Kubunuh dengan pedang; tidak seorangpun dari mereka akan dapat melarikan diri, q  dan tidak seorangpun dari mereka akan dapat meluputkan diri.

Amos 9:8

Konteks
9:8 Sesungguhnya, TUHAN Allah sudah mengamat-amati kerajaan yang berdosa ini: Aku akan memunahkannya m  dari muka bumi! Tetapi Aku tidak akan memunahkan keturunan Yakub sama sekali," demikianlah firman TUHAN. n 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[8:11]  1 Full Life : KELAPARAN ... MENDENGARKAN FIRMAN TUHAN.

Nas : Am 8:11

Israel berkali-kali menolak firman Allah yang disampaikan kepada mereka (Am 2:11-12; 7:10-13,16); kini mereka akan mengalami apa yang mereka inginkan.

  1. 1) Allah tidak akan mengutus nabi kepada mereka, dan firman Allah tidak lagi disampaikan kepada mereka; dengan kata lain, apabila mereka mungkin mencari bimbingan Allah sementara bencana yang akan datang, mereka hanya akan menemukan kesunyian.
  2. 2) Tidak ada hukuman yang lebih parah daripada Allah menyerahkan seseorang kepada keinginannya yang berdosa; orang semacam itu akan terjerumus ke dalam kebobrokan akhlak dan kesesatan serta akhirnya menjadi budak kekuatan setan (Rom 1:21-32;

    lihat cat. --> Rom 1:24).

    [atau ref. Rom 1:24]

[9:1]  2 Full Life : KULIHAT TUHAN.

Nas : Am 9:1-10

Dalam penglihatan kelima, Amos melihat Tuhan berdiri dekat mezbah di tempat suci-Nya, siap untuk membinasakan semua penyembah dengan merobohkan bait itu di atas mereka. Orang yang selamat akan dibunuh dengan pedang; semua orang berdosa di antara umat-Nya akan mati (ayat Am 9:10). Demikian pula, ketika Kristus datang kembali, dengan keras Dia akan menghukum semua orang di dalam gereja-Nya yang bergaya hidup penuh dosa; tidak ada di antara mereka yang akan luput dari murka Allah.



TIP #14: Gunakan Boks Temuan untuk melakukan penyelidikan lebih jauh terhadap kata dan ayat yang Anda cari. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA