TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Amsal 11:27

Konteks
11:27 Siapa mengejar b  kebaikan, berusaha untuk dikenan orang, tetapi siapa mengejar kejahatan akan ditimpa kejahatan.

Amsal 14:6

Konteks
14:6 Si pencemooh mencari hikmat, tetapi sia-sia, sedangkan bagi orang berpengertian, f  pengetahuan mudah diperoleh.

Amsal 15:14

Konteks
15:14 Hati orang berpengertian mencari pengetahuan, q  tetapi mulut orang bebal sibuk dengan kebodohan 1 .

Amsal 17:9

Konteks
17:9 Siapa menutupi pelanggaran, mengejar kasih, b  tetapi siapa membangkit-bangkit perkara, menceraikan sahabat yang karib. c 

Amsal 17:11

Konteks
17:11 Orang durhaka hanya mencari kejahatan, tetapi terhadap dia akan disuruh utusan yang kejam.

Amsal 17:19

Konteks
17:19 Siapa suka bertengkar, suka juga kepada pelanggaran, siapa memewahkan pintunya mencari kehancuran.

Amsal 18:15

Konteks
18:15 Hati orang berpengertian memperoleh pengetahuan, m  dan telinga orang bijak menuntut pengetahuan.

Amsal 21:6

Konteks
21:6 Memperoleh harta benda dengan lidah dusta adalah kesia-siaan yang lenyap dari orang yang mencari maut. i 

Amsal 29:10

Konteks
29:10 Orang yang haus akan darah membenci orang saleh, r  tetapi orang yang jujur mencari keselamatannya.

Amsal 29:26

Konteks
29:26 Banyak orang mencari muka pada pemerintah, k  tetapi dari TUHAN orang menerima keadilan. l 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[15:14]  1 Full Life : MULUT ORANG BEBAL SIBUK DENGAN KEBODOHAN.

Nas : Ams 15:14

Pada zaman teknologi tinggi dalam media komunikasi dan hiburan ini, kita harus menjaga dengan saksama hati dan pikiran kita. Kita ternyata adalah orang bebal apabila kita sibuk dengan hal-hal yang mendukakan Roh Kudus dan mencemarkan kebenaran Allah

(lihat cat. --> Rom 1:32).

[atau ref. Rom 1:32]

Orang bijaksana hanya akan memenuhi pikiran mereka dengan hal yang mulia, benar, dan murni (Fili 4:8).



TIP #11: Klik ikon untuk membuka halaman ramah cetak. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA