TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Amsal 2:11

Konteks
2:11 kebijaksanaan akan memelihara engkau, kepandaian akan menjaga engkau j 

Amsal 3:1

Konteks
Berkat dari hikmat
3:1 Hai anakku, x  janganlah engkau melupakan ajaranku, y  dan biarlah hatimu memelihara perintahku,

Amsal 3:21

Konteks
3:21 Hai anakku, e  janganlah pertimbangan dan kebijaksanaan itu menjauh dari matamu, f  peliharalah itu,

Amsal 4:5

Konteks
4:5 Perolehlah hikmat, g  perolehlah pengertian 1 , jangan lupa, dan jangan menyimpang dari perkataan mulutku.

Amsal 4:13

Konteks
4:13 Berpeganglah pada didikan, janganlah melepaskannya, peliharalah dia, karena dialah hidupmu 2 . s 

Amsal 7:13

Konteks
7:13 Lalu dipegangnyalah orang teruna h  itu dan diciumnya, dengan muka tanpa malu berkatalah i  ia kepadanya:

Amsal 7:15

Konteks
7:15 Itulah sebabnya aku keluar menyongsong engkau, untuk mencari engkau dan sekarang kudapatkan engkau.

Amsal 7:26

Konteks
7:26 Karena banyaklah orang yang gugur ditewaskannya, sangat besarlah jumlah orang yang dibunuhnya.

Amsal 10:32

Konteks
10:32 Bibir orang benar tahu akan hal yang menyenangkan, o  tetapi mulut orang fasik hanya tahu tipu muslihat. p 

Amsal 11:8

Konteks
11:8 Orang benar diselamatkan dari kesukaran 3 , lalu orang fasik menggantikannya. d 

Amsal 11:23

Konteks
11:23 Keinginan orang benar mendatangkan bahagia semata-mata, harapan orang fasik mendatangkan murka.

Amsal 13:3

Konteks
13:3 Siapa menjaga mulutnya, s  memelihara nyawanya 4 , t  siapa yang lebar bibir, akan ditimpa kebinasaan. u 

Amsal 15:6

Konteks
15:6 Di rumah orang benar ada banyak harta benda 5 , c  tetapi penghasilan orang fasik membawa kerusakan. d 

Amsal 15:19

Konteks
15:19 Jalan si pemalas seperti pagar duri, w  tetapi jalan orang jujur adalah rata.

Amsal 16:2

Konteks
16:2 Segala jalan orang adalah bersih menurut pandangannya sendiri 6 , u  tetapi Tuhanlah v  yang menguji w  hati.

Amsal 17:11

Konteks
17:11 Orang durhaka hanya mencari kejahatan, tetapi terhadap dia akan disuruh utusan yang kejam.

Amsal 17:27

Konteks
17:27 Orang yang berpengetahuan menahan u  perkataannya 7 , orang yang berpengertian berkepala dingin. v 

Amsal 19:2

Konteks
19:2 Tanpa pengetahuan kerajinanpun tidak baik; orang yang tergesa-gesa akan salah langkah. x 

Amsal 19:28

Konteks
19:28 Saksi yang tidak berguna mencemoohkan hukum dan mulut orang fasik menelan dusta. i 

Amsal 21:8

Konteks
21:8 Berliku-liku k  jalan si penipu, tetapi orang yang jujur lurus perbuatannya.

Amsal 21:10

Konteks
21:10 Hati orang fasik mengingini kejahatan dan ia tidak menaruh belas kasihan kepada sesamanya.

Amsal 21:26

Konteks
21:26 Keinginan bernafsu sepanjang hari, tetapi orang benar d  memberi tanpa batas. e 

Amsal 22:18

Konteks
22:18 Karena menyimpannya dalam hati akan menyenangkan bagimu, bila semuanya itu tersedia pada bibirmu.

Amsal 22:20

Konteks
22:20 Bukankah aku telah menulisnya kepadamu dulu dengan nasihat dan pengetahuan,

Amsal 23:5

Konteks
23:5 Kalau engkau mengamat-amatinya, lenyaplah x  ia, karena tiba-tiba ia bersayap, lalu terbang ke angkasa seperti rajawali. y 

Amsal 23:17

Konteks
23:17 Janganlah hatimu iri i  kepada orang-orang yang berdosa, tetapi takutlah akan TUHAN senantiasa.

Amsal 23:19

Konteks
23:19 Hai anakku, k  dengarkanlah, dan jadilah bijak, tujukanlah hatimu ke jalan yang benar.

Amsal 23:23

Konteks
23:23 Belilah kebenaran dan jangan menjualnya; demikian juga dengan hikmat, didikan dan pengertian. o 

Amsal 23:33

Konteks
23:33 Lalu matamu akan melihat hal-hal yang aneh, dan hatimu mengucapkan kata-kata yang kacau.

Amsal 24:9

Konteks
24:9 Memikirkan kebodohan mendatangkan dosa, dan si pencemooh adalah kekejian bagi manusia.

Amsal 26:18

Konteks
26:18 Seperti orang gila menembakkan panah api, panah dan maut,

Amsal 27:14-15

Konteks
27:14 Siapa pagi-pagi sekali memberi selamat dengan suara nyaring, hal itu akan dianggap sebagai kutuk baginya. 27:15 Seorang isteri yang suka bertengkar serupa dengan tiris yang tidak henti-hentinya menitik o  pada waktu hujan.

Amsal 27:20

Konteks
27:20 Dunia orang mati dan kebinasaan tak akan puas, r  demikianlah mata manusia s  tak akan puas.

Amsal 28:11

Konteks
28:11 Orang kaya menganggap dirinya bijak, tetapi orang miskin yang berpengertian mengenal dia.

Amsal 28:24

Konteks
28:24 Siapa merampasi ayah dan ibunya v  dan menyangka bahwa itu bukan suatu pelanggaran, ia sendiri adalah kawan si perusak. w 

Amsal 29:9

Konteks
29:9 Jika orang bijak beperkara dengan orang bodoh, orang bodoh ini mengamuk dan tertawa, sehingga tak ada ketenangan.

Amsal 29:15

Konteks
29:15 Tongkat dan teguran 8  mendatangkan hikmat, tetapi anak yang dibiarkan mempermalukan ibunya. y 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:5]  1 Full Life : PEROLEHLAH HIKMAT, PEROLEHLAH PENGERTIAN.

Nas : Ams 4:5

Hikmat Allah adalah penting untuk hidup yang berarti dan saleh (ayat Ams 4:20-22; 3:21-22). Oleh karena itu, kita harus terutama sekali mencari hikmat. Akan tetapi, mendapat hikmat semacam itu tidak gampang karena hanya diberikan kepada mereka yang dengan tekun bersedia membayar harganya. Hikmat disalurkan melalui dua jalur.

  1. 1) Pendidikan. Melalui pendidikan seorang akan mengalami perubahan rohani yang mencakup hal berbalik dari kejahatan menuju kepada pengenalan akan Allah. Hubungan pribadi dengan Allah menjadi langkah pertama dalam memperoleh hikmat sejati. Orang percaya harus takut akan Tuhan dan membenci kejahatan (Ams 8:13; 9:10).
  2. 2) Pengabdian. Hikmat adalah untuk orang yang mengerti nilainya dan karena itu mencarinya dengan tekun (Ams 8:17). Orang yang bijaksana belajar dari ajaran (Ams 9:9) dan didikan Allah (Ams 3:11), menerima perintah-perintah Allah (Ams 10:8), mendengarkan nasihat rohani orang-tua dan sesama (ayat Ams 4:1; 13:10), serta menghargai hikmat itu sebagai lebih berharga daripada perak, emas, atau batu permata (Ams 3:14-15; 23:23). Yesus Kristus adalah perwujudan unggul dari hikmat Allah (1Kor 1:30; Kol 2:2-3); jadi, nasihat PL ini adalah sama dengan panggilan untuk menyerahkan kehidupan kita kepada Yesus Kristus. Kita harus berbalik dari dosa dan diri sendiri serta menuju Dia, mengorbankan segala sesuatu yang perlu untuk mengikuti Dia sebagai murid-Nya (Mat 13:44-46; Luk 14:33).

[4:13]  2 Full Life : KARENA DIALAH HIDUPMU.

Nas : Ams 4:13

Di dalam kitab Amsal hikmat membawa hidup dan adalah hidup. Untuk hidup sebagaimana direncanakan Allah menghasilkan

  1. (1) hidup yang baik dan penuh sukacita (Ams 15:23,27),
  2. (2) biasanya hidup jasmani menjadi lebih panjang (ayat Ams 4:10; Ams 3:2; 9:11),
  3. (3) memiliki hidup yang moral dan rohani (Ams 8:35; 9:6; 10:16; Ams 19:23), dan
  4. (4) harapan untuk hidup setelah kematian (bd. Ams 11:7 dengan Ams 14:32). Kristus, yang menjadi hikmat kita

    (lihat cat. --> Ams 4:13 sebelumnya)

    [atau ref. Ams 4:13]

    adalah penggenapan cita-cita hikmat PL ini; kini Dia adalah hidup kita (Yoh 5:40; 11:25; 14:6), dan orang yang memiliki Anak memiliki hidup (1Yoh 5:12).

[11:8]  3 Full Life : ORANG BENAR DISELAMATKAN DARI KESUKARAN.

Nas : Ams 11:8

Sebagai prinsip yang umum, hidup benar kurang menimbulkan persoalan-persoalan dibandingkan dengan hidup fasik (bd. ayat Ams 11:3-9). Ini tidak berarti bahwa orang yang mengikut Allah tidak akan pernah mengalami persoalan. Tetapi orang benar bisa yakin bahwa apabila mereka ditimpa penderitaan, mereka akhirnya akan dilepaskan pada waktu yang ditetapkan Allah.

[13:3]  4 Full Life : SIAPA MENJAGA MULUTNYA, MEMELIHARA NYAWANYA.

Nas : Ams 13:3

Perkataan yang sembarangan dan lidah yang tak terkendali dapat merusak pengaruh kita untuk kebenaran, menyebabkan kita berdosa (Pengkh 5:6) dan mempengaruhi hubungan kita dengan Allah (Pengkh 5:7). Seorang yang sempurna akan menguasai perkataannya dengan saksama (Ams 8:6-8; Yak 3:2). Kita harus memohon pertolongan dari Allah dalam mengendalikan lidah kita (lih. Mazm 141:3; bd. Ams 10:14,19; 18:7; 2Tim 3:3; Yak 3:2-13).

[15:6]  5 Full Life : DI RUMAH ORANG BENAR ADA BANYAK HARTA BENDA.

Nas : Ams 15:6

Sekalipun rumah orang benar (secara pribadi atau gabungan) mungkin kekurangan harta duniawi, rumah itu penuh dengan harta rohani yang akan sangat memperkaya dan menopang umat Allah (bd. ayat Ams 15:16-17). Sebaliknya, rumah orang fasik penuh dengan banyak kesulitan dan percekcokan (bd. ayat Ams 15:27; 1:10-19; 10:2).

[16:2]  6 Full Life : BERSIH MENURUT PANDANGANNYA SENDIRI.

Nas : Ams 16:2

Orang percaya sering kali tak dapat melihat kesalahan dan kemiskinan rohani mereka sendiri. Jikalau kita jujur ketika datang kepada Allah di dalam doa, Ia akan menyatakan keadaan hati kita yang sesungguhnya supaya kita bisa benar-benar bersih dan mengikuti pimpinan Roh Kudus dengan lebih baik (Luk 16:15; 1Kor 4:4-5; Ibr 4:12).

[17:27]  7 Full Life : ORANG YANG BERPENGETAHUAN MENAHAN PERKATAANNYA.

Nas : Ams 17:27

Orang bijak akan menahan bicaranya dan berhati-hati dengan apa yang diucapkannya. Mereka tidak akan membesar-besarkan kebenaran atau merugikan orang lain ketika berbicara; sebaliknya mereka akan hati-hati berbicara dengan tepat dan membangun orang lain (bd. Mazm 39:2-3).

[29:15]  8 Full Life : TONGKAT DAN TEGURAN.

Nas : Ams 29:15

Anak-anak yang tidak dididik, didisiplin, dan dikendalikan oleh orang-tuanya kemudian akan memalukan orang-tuanya dan merusak diri merka sendiri. Kadang-kadang kata-kata teguran saja sudah cukup; pada saat lain kata-kata itu harus disertai tongkat disiplin (bd. ayat Ams 29:17;

lihat cat. --> Ams 13:24).

[atau ref. Ams 13:24]

Jikalau disiplin jasmaniah dipergunakan, sangat penting bahwa itu disertai penjelasan supaya anak itu mengerti dengan jelas mengapa tongkat dipakai dan kelakuan bagaimana yang diharapkan.



TIP #34: Tip apa yang ingin Anda lihat di sini? Beritahu kami dengan klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA