TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Amsal 8:21

Konteks
8:21 supaya kuwariskan harta kepada yang mengasihi aku, dan kuisi penuh perbendaharaan r  mereka.

Amsal 13:22

Konteks
13:22 Orang baik meninggalkan warisan bagi anak cucunya, tetapi kekayaan orang berdosa disimpan bagi orang benar. v 

Amsal 17:2

Konteks
17:2 Budak yang berakal budi akan berkuasa atas anak yang membuat malu, dan akan mendapat bagian warisan bersama-sama dengan saudara-saudara anak itu.

Amsal 3:35

Konteks
3:35 Orang yang bijak akan mewarisi kehormatan, tetapi orang yang bebal akan menerima cemooh.

Amsal 28:10

Konteks
28:10 Siapa menyesatkan orang jujur ke jalan yang jahat akan jatuh ke dalam lobangnya sendiri, f  tetapi orang-orang yang tak bercela akan mewarisi kebahagiaan.

Amsal 30:23

Konteks
30:23 karena seorang wanita yang tidak disukai orang, kalau ia mendapat suami, dan karena seorang hamba perempuan, kalau ia mendesak kedudukan nyonyanya.

Amsal 20:7

Konteks
20:7 Orang benar yang bersih kelakuannya w --berbahagialah keturunannya. x 

Amsal 23:10

Konteks
23:10 Jangan engkau memindahkan batas tanah b  yang lama, dan memasuki ladang anak-anak yatim.

Amsal 19:14

Konteks
19:14 Rumah dan harta adalah warisan nenek moyang, s  tetapi isteri yang berakal budi adalah karunia TUHAN 1 . t 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[19:14]  1 Full Life : ISTRI YANG BERAKAL BUDI ADALAH KARUNIA TUHAN.

Nas : Ams 19:14

Ketika mencari pasangan hidup, akal budi adalah jauh lebih penting daripada sekadar penampilan. Hikmat, bimbingan, dan berkat Allah adalah penting sekali jikalau kita ingin mempunyai pernikahan yang berbahagia. Orang percaya harus berusaha untuk menikahi seorang yang sungguh berserah kepada Tuhan Yesus, firman-Nya, dan standar-standar kerajaan-Nya. Menikah dengan seorang yang bersifat saleh adalah berkat khusus dari Allah (bd. Ams 18:22; Kej 24:14). Memasuki pernikahan tanpa bimbingan Allah berarti mengundang penderitaan, penyesalan, dan malapetaka.



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA