TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ayub 1:2

Konteks
1:2 Ia mendapat tujuh anak laki-laki g  dan tiga anak perempuan. h 

Ayub 42:13

Konteks
42:13 Ia juga mendapat tujuh orang anak laki-laki dan tiga orang anak perempuan;

Ayub 32:1

Konteks
Elihu merasa juga berhak untuk mengemukakan pendapat
32:1 Maka ketiga orang itu menghentikan sanggahan mereka terhadap Ayub, n  karena ia menganggap dirinya benar. o 

Ayub 33:29

Konteks
33:29 Sesungguhnya, semuanya ini dilakukan Allah dua, tiga kali d  terhadap manusia: e 

Ayub 42:14

Konteks
42:14 dan anak perempuan yang pertama diberinya nama Yemima, yang kedua Kezia dan yang ketiga Kerenhapukh.

Ayub 32:5

Konteks
32:5 Tetapi setelah dilihatnya, bahwa mulut ketiga orang itu tidak lagi memberi sanggahan, maka marahlah ia.

Ayub 32:3

Konteks
32:3 dan ia juga marah terhadap ketiga orang sahabat s  itu, karena mereka mempersalahkan Ayub, t  meskipun tidak dapat memberikan sanggahan. u 

Ayub 1:17

Konteks
1:17 Sementara orang itu berbicara, datanglah orang lain dan berkata: "Orang-orang Kasdim m  membentuk tiga pasukan, lalu menyerbu unta-unta dan merampasnya serta memukul penjaganya dengan mata pedang. Hanya aku sendiri yang luput, sehingga dapat memberitahukan hal itu kepada tuan."

Ayub 1:3

Konteks
1:3 Ia memiliki tujuh ribu ekor kambing domba, tiga ribu ekor unta, lima ratus pasang lembu, lima ratus keledai i  betina dan budak-budak j  dalam jumlah yang sangat besar, sehingga orang k  itu adalah yang terkaya dari semua orang di sebelah timur. l 

Ayub 2:11

Konteks
2:11 Ketika ketiga sahabat Ayub 1  mendengar kabar tentang segala malapetaka yang menimpa dia, maka datanglah mereka dari tempatnya masing-masing, yakni: Elifas, orang Teman, q  dan Bildad, orang Suah, r  serta Zofar, orang Naama. s  Mereka bersepakat untuk mengucapkan belasungkawa kepadanya dan menghibur dia. t 

Ayub 1:4

Konteks
1:4 Anak-anaknya yang lelaki biasa mengadakan pesta m  di rumah mereka masing-masing menurut giliran dan ketiga saudara perempuan mereka diundang untuk makan dan minum bersama-sama mereka.

Ayub 42:15

Konteks
42:15 Di seluruh negeri tidak terdapat perempuan yang secantik anak-anak Ayub, dan mereka diberi ayahnya milik pusaka di tengah-tengah saudara-saudaranya laki-laki.

Ayub 32:4

Konteks
32:4 Elihu menangguhkan bicaranya dengan Ayub, karena mereka lebih tua dari pada dia. v 

Ayub 41:7

Konteks
41:7 (40-26) Dapatkah engkau menusuki kulitnya dengan serampang, dan kepalanya dengan tempuling? b 

Ayub 2:12-13

Konteks
2:12 Ketika mereka memandang dari jauh, mereka tidak mengenalnya u  lagi. Lalu menangislah mereka dengan suara nyaring. v  Mereka mengoyak jubahnya, w  dan menaburkan debu di kepala x  terhadap langit. 2:13 Lalu mereka duduk bersama-sama dia di tanah y  selama tujuh hari tujuh malam. z  Seorangpun tidak mengucapkan sepatah kata kepadanya, a  karena mereka melihat, bahwa sangat berat penderitaannya.

Ayub 42:10

Konteks
42:10 Lalu TUHAN memulihkan keadaan d  Ayub, setelah ia meminta doa untuk sahabat-sahabatnya, dan TUHAN memberikan kepada Ayub dua kali lipat dari segala kepunyaannya dahulu 2 . e 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:11]  1 Full Life : KETIGA SAHABAT AYUB.

Nas : Ayub 2:11

Setelah mendengar tentang kemalangan Ayub, tiga orang sahabatnya datang untuk menyatakan simpati dan menghiburnya. Kitab Ayub mencatat dialog mereka dengan penderita itu. Pandangan mereka merupakan teologi yang populer tetapi tidak lengkap, karena mereka beranggapan bahwa orang saleh hanya mengalami hal-hal yang baik sedangkan penderitaan senantiasa menunjukkan adanya dosa di dalam kehidupan seseorang. Mereka sungguh-sungguh berusaha menolong Ayub dengan mendorongnya untuk mengakui adanya dosa yang hebat. Pada akhirnya Allah menegur mereka karena kesalahan itu (Ayub 42:7).

[42:10]  2 Full Life : MEMBERIKAN KEPADA AYUB DUA KALI LIPAT DARI ... DAHULU.

Nas : Ayub 42:10

Pemulihan kekayaan Ayub menyatakan maksud Allah bagi semua orang percaya yang setia.

  1. 1) Maksud penebusan Allah berhubungan dengan penderitaan Ayub tercapai. Allah membiarkan Ayub menderita karena alasan-alasan yang tidak dimengertinya. Allah tidak pernah membiarkan orang percaya menderita tanpa maksud rohani, sekalipun mereka tidak memahami alasan-alasannya. Kita harus percaya Allah dalam keadaan semacam itu, mengetahui bahwa dalam keadilan-Nya yang sempurna Dia akan berbuat apa yang secara kekal terbaik bagi kita dan kerajaan-Nya.
  2. 2) Pendamaian Ayub dengan Allah dan penerimaan hidup kelimpahan menekankan bahwa kesulitan atau penyakit apa pun yang harus dialami, pada saat-Nya sendiri Allah akan mengulurkan tangan untuk menolong mereka yang bertekun untuk memberikan pemulihan dan kesembuhan total. "Kamu telah mendengar tentang ketekunan Ayub dan kamu telah tahu apa yang pada akhirnya disediakan Tuhan baginya, karena Tuhan maha penyayang dan penuh belas kasihan" (Yak 5:11).
  3. 3) Setiap orang yang tetap setia kepada Allah di tengah pencobaan dan penderitaan hidup ini akhirnya akan menikmati keadaan penuh sukacita dan berkat ketika ia menikmati kehadiran Allah untuk kekal (lih. 2Tim 4:7-8; 1Pet 5:10; Wahy 21:1-27; 22:1-5).



TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA