TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ayub 4:3

Konteks
4:3 Sesungguhnya, engkau telah mengajar banyak q  orang, dan tangan r  yang lemah telah engkau kuatkan;

Ayub 4:18

Konteks
4:18 Sesungguhnya, hamba-hamba-Nya v  tidak dipercayai-Nya, malaikat-malaikat-Nyapun didapati-Nya tersesat, w 

Ayub 5:2

Konteks
5:2 Sesungguhnya, orang bodoh dibunuh oleh sakit hati, i  dan orang bebal j  dimatikan oleh iri hati.

Ayub 5:17

Konteks
5:17 Sesungguhnya, berbahagialah manusia yang ditegur p  Allah 1 ; sebab itu janganlah engkau menolak didikan q  Yang Mahakuasa. r 

Ayub 5:27

Konteks
5:27 Sesungguhnya, semuanya itu telah kami selidiki, memang demikianlah adanya; dengarkanlah n  dan camkanlah itu! o "

Ayub 9:2

Konteks
9:2 "Sungguh, aku tahu, bahwa demikianlah halnya, masakan manusia benar di hadapan Allah 2 ? x 

Ayub 18:21

Konteks
18:21 Sungguh, demikianlah tempat kediaman m  orang yang curang, n  begitulah tempat o  tinggal orang yang tidak mengenal Allah. p "

Ayub 19:4-5

Konteks
19:4 Jika aku sungguh tersesat, maka aku sendiri yang menanggung kesesatanku u  itu. 19:5 Jika kamu sungguh hendak membesarkan diri terhadap aku, v  dan membuat celaku sebagai bukti terhadap diriku,

Ayub 20:12

Konteks
20:12 Sungguhpun kejahatan n  manis rasanya di dalam mulutnya, sekalipun ia menyembunyikannya di bawah lidahnya, o 

Ayub 20:20

Konteks
20:20 Sesungguhnya, ia tidak mengenal ketenangan dalam batinnya, e  dan ia tidak akan terluput dengan membawa harta bendanya. f 

Ayub 21:27

Konteks
21:27 Sesungguhnya, aku mengetahui pikiranmu, dan muslihat yang kamu rancangkan terhadap aku.

Ayub 22:20

Konteks
22:20 Sungguh, lawan kami telah dilenyapkan, u  dan peninggalan mereka telah habis dimakan api. v 

Ayub 22:26

Konteks
22:26 maka sungguh-sungguh engkau akan bersenang-senang karena Yang Mahakuasa, l  dan akan menengadah m  kepada Allah. n 

Ayub 23:8

Konteks
23:8 Sesungguhnya, kalau aku berjalan ke timur, Ia tidak di sana; atau ke barat, tidak kudapati Dia;

Ayub 25:5

Konteks
25:5 Sesungguhnya, bahkan bulanpun q  tidak terang dan bintang-bintangpun tidak cerah di mata-Nya. r 

Ayub 27:4

Konteks
27:4 maka bibirku sungguh-sungguh tidak akan mengucapkan kecurangan 3 , dan lidahku tidak akan melahirkan tipu daya. x 

Ayub 27:12

Konteks
27:12 Sesungguhnya, kamu sekalian telah melihatnya sendiri; mengapa kamu berpikir yang tidak-tidak?

Ayub 32:19

Konteks
32:19 Sesungguhnya, batinku seperti anggur yang tidak mendapat jalan hawa, seperti kirbat baru yang akan meletup. o 

Ayub 33:6

Konteks
33:6 Sesungguhnya, bagi Allah g  aku sama dengan engkau, akupun dibentuk dari tanah liat. h 

Ayub 35:13

Konteks
35:13 Sungguh, teriakan yang kosong tidak didengar Allah dan tidak dihiraukan g  oleh Yang Mahakuasa.

Ayub 36:4

Konteks
36:4 karena sungguh-sungguh, bukan dusta q  perkataanku, seorang yang sempurna pengetahuannya r  menghadapi engkau. s 

Ayub 36:22

Konteks
36:22 Sesungguhnya, Allah itu mulia di dalam kekuasaan-Nya; i  siapakah guru seperti Dia? j 

Ayub 36:26

Konteks
36:26 Sesungguhnya, Allah itu besar, tidak tercapai oleh pengetahuan q  kita, jumlah tahun-Nya tidak dapat diselidiki. r 

Ayub 36:30

Konteks
36:30 Sesungguhnya, Ia mengembangkan terang-Nya y  di sekeliling-Nya, dan menudungi dasar laut. z 

Ayub 41:9

Konteks
41:9 (40-28) Sesungguhnya, harapanmu hampa! Baru saja melihat dia, orang sudah terbanting. d 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:17]  1 Full Life : MANUSIA YANG DITEGUR ALLAH.

Nas : Ayub 5:17-27

Elifas berpendapat bahwa jikalau Allah menegur seseorang dan orang itu menanggapinya dengan benar, maka Allah akan membebaskannya dari segala malapetaka.

  1. 1) Pikiran yang keliru ini ditentang oleh penulis surat Ibrani yang menyatakan bahwa beberapa dari tokoh iman PL yang terbesar dianiaya, menderita kekurangan, disiksa dan bahkan dibunuh; orang-orang benar ini tidak pernah mengalami kelepasan total dalam hidup ini (Ibr 11:36-39).
  2. 2) Alkitab sama sekali tidak mengajarkan bahwa Allah akan melenyapkan semua kesulitan dan penderitaan dari kehidupan kita. Orang saleh tidak senantiasa lolos dari kesulitan dalam hidup ini.

[9:2]  2 Full Life : BENAR DI HADAPAN ALLAH.

Nas : Ayub 9:2

Dalam pasal Ayub 9:1-35 Ayub mengakui bahwa dia tidak mungkin benar secara sempurna di hadapan Allah. Ia mengerti bahwa pada dasarnya ia cenderung kepada keakuan dan dosa sehingga tidak tanpa cacat di hadapan Allah (bd. Ayub 7:21). Namun, dengan segenap hati dan jiwanya ia telah melawan kejahatan dan berbalik daripadanya (Ayub 1:1,8; 2:3); ia yakin bahwa dirinya tidak melakukan dosa besar sehingga tidak patut menderita sehebat itu (Ayub 6:24; 7:20). Jadi, Ayub mengeluh bahwa Allah telah menghukum dirinya tanpa alasan (ayat Ayub 9:16-20). Sekalipun demikian, imannya tetap kokoh, karena ia terus berseru kepada-Nya (lih. Ayub 10:2,8-12; bd. Yak 5:11). Ia tidak mengutuk Allah sebagaimana diperkirakan Iblis (Ayub 1:11; 2:5), sekalipun ia mengeluarkan kata-kata yang kemudian disesalinya (ayat Ayub 9:17,20,22-23,30-31; 42:3-6).

[27:4]  3 Full Life : BIBIRKU ... TIDAK AKAN MENGUCAPKAN KECURANGAN.

Nas : Ayub 27:4

Ayub adalah salah satu teladan terbesar mengenai hal ketabahan dalam keyakinan, kesetiaan kepada kebenaran dan ketekunan di dalam iman (lih. Yak 5:11). Tekadnya yang tidak menyimpang untuk mempertahankan integritasnya dan tetap setia kepada Allah tidak ada bandingannya di dalam sejarah keselamatan orang percaya. Pencobaan, penderitaan atau kebungkaman Allah tidak dapat mengubah kesetiaannya kepada Allah dan sabda-Nya (bd. Yes 45:21). Dia menolak untuk mengutuk Allah dan mati (bd. Ayub 2:9).

  1. 1) Demikian pula, orang percaya PB harus mengabdi kepada satu cara hidup sepanjang mengalami pencobaan, kesusahan, atau hari-hari yang gelap di dalam hidup ini. Dengan sangat yakin mereka harus berani bertekun dalam iman, tetap teguh hingga akhir (Kol 1:23); mereka tidak boleh menyerah selama hidup ini, berpegang erat dengan tulus hati pada firman dan kasih Allah. Mereka selalu harus berusaha memelihara hati nurani mereka murni di hadapan Allah dan sesama (Kis 24:16; bd. Kis 23:1; 1Kor 4:4; 2Tim 1:3; 1Yoh 3:21).
  2. 2) Keputusan untuk tetap setia kepada Allah dan bertahan dalam iman, pengharapan, dan kasih merupakan kewajiban bagi orang percaya (Ibr 3:14; 10:35-39; Yud 1:21). Melakukan hal ini akan melindungi mereka terhadap kandasnya iman ketika sedang menghadapi penganiayaan, pencobaan, dan serangan Iblis yang berat (1Tim 1:18-20; bd. 1Tim 6:11-14; 2Tim 4:5-8; lih. Fili 3:8-16).
  3. 3) Pada pihak-Nya, Allah menjanjikan kuasa-Nya sebagai pelindung umat-Nya yang setia dan menjaga mereka dalam kasih karunia-Nya supaya mereka dapat memperoleh "keselamatan yang telah tersedia untuk dinyatakan pada zaman akhir"

    (lihat cat. --> 1Pet 1:5).

    [atau ref. 1Pet 1:5]



TIP #25: Tekan Tombol pada halaman Studi Kamus untuk melihat bahan lain berbahasa inggris. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA