TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Bilangan 1:1

Konteks
Laskar Israel dihitung
1:1 TUHAN berfirman kepada Musa 1  di padang gurun Sinai 2 , a  dalam Kemah Pertemuan, b  pada tanggal satu bulan c  yang kedua dalam tahun yang kedua sesudah mereka keluar dari tanah Mesir: d 

Bilangan 5:7

Konteks
5:7 maka haruslah ia mengakui j  dosa yang telah dilakukannya itu; kemudian membayar tebusan k  sepenuhnya dengan menambah seperlima, lalu menyerahkannya kepada orang terhadap siapa ia bersalah.

Bilangan 9:11

Konteks
9:11 Pada bulan yang kedua, s  pada hari yang keempat belas, pada waktu senja, haruslah orang-orang itu merayakannya; beserta roti yang tidak beragi dan sayur pahit t  haruslah mereka memakannya.

Bilangan 14:30

Konteks
14:30 Bahwasanya kamu ini tidak akan masuk ke negeri u  yang dengan mengangkat sumpah v  telah Kujanjikan akan Kuberi kamu diami, kecuali Kaleb bin Yefune w  dan Yosua bin Nun! x 

Bilangan 26:3

Konteks
26:3 Lalu berkatalah Musa dan imam Eleazar kepada mereka di dataran Moab, y  di tepi sungai Yordan dekat Yerikho: z 

Bilangan 26:19

Konteks
26:19 Anak-anak Yehuda ialah: Er v  dan Onan; w  tetapi Er dan Onan itu mati x  di tanah Kanaan.

Bilangan 26:59

Konteks
26:59 Dan nama isteri Amram ialah Yokhebed, o  anak perempuan Lewi, yang dilahirkan bagi Lewi di Mesir; dan bagi Amram perempuan itu melahirkan Harun dan Musa p  dan Miryam, q  saudara r  mereka yang perempuan.

Bilangan 35:30

Konteks
35:30 Setiap orang yang telah membunuh seseorang haruslah dibunuh sebagai pembunuh menurut keterangan saksi-saksi, tetapi kalau hanya satu orang saksi e  saja tidak cukup untuk memberi keterangan terhadap seseorang dalam perkara hukuman mati.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:1]  1 Full Life : TUHAN BERFIRMAN KEPADA MUSA.

Nas : Bil 1:1

Yang ditulis oleh Musa diilhamkan oleh Allah, suatu kenyataan yang diulang-ulang. Hai ini ditekankan di ayat pertama, terakhir, dan pada awal banyak pasal di kitab ini.

[1:1]  2 Full Life : PADANG GURUN SINAI.

Nas : Bil 1:1

Perintah Allah kepada Musa disampaikan sepuluh setengah bulan setelah mereka tiba di Gunung Sinai (yaitu, 13 bulan setelah keluar dari Mesir). Peristiwa-peristiwa yang tercatat dalam Bilangan terjadi dalam jangka waktu sekitar 39 tahun, seluruh masa pengembaraan umat Israel di padang gurun.



TIP #11: Klik ikon untuk membuka halaman ramah cetak. [SEMUA]
dibuat dalam 0.07 detik
dipersembahkan oleh YLSA