TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Bilangan 2:2

Konteks
2:2 "Orang Israel harus berkemah masing-masing dekat panji-panjinya, m  menurut lambang suku-sukunya. Mereka harus berkemah di sekeliling Kemah Pertemuan, agak jauh dari padanya.

Bilangan 2:17

Konteks
2:17 Sesudah itu berangkatlah Kemah Pertemuan dengan laskar orang Lewi, z  di tengah-tengah laskar yang lain itu. Sama seperti mereka berkemah, demikianlah juga mereka berangkat, masing-masing di tempatnya menurut panji-panji mereka.

Bilangan 5:6

Konteks
5:6 "Berbicaralah kepada orang Israel: Apabila seseorang, laki-laki atau perempuan, melakukan sesuatu dosa terhadap sesamanya manusia, dan oleh karena itu berubah setia h  terhadap TUHAN, sehingga orang itu menjadi bersalah, i 

Bilangan 5:13

Konteks
5:13 dan laki-laki q  lain tidur dan bersetubuh dengan perempuan itu, dengan tidak diketahui suaminya, karena tinggal rahasia bahwa perempuan itu mencemarkan dirinya, tidak ada saksi terhadap dia, dia tidak kedapatan,

Bilangan 5:20

Konteks
5:20 tetapi jika engkau, padahal engkau di bawah kuasa suamimu, berbuat serong b  dan mencemarkan dirimu, oleh karena orang lain dari suamimu sendiri bersetubuh dengan engkau--

Bilangan 6:2

Konteks
6:2 "Berbicaralah kepada orang Israel dan katakanlah kepada mereka: Apabila seseorang, laki-laki atau perempuan, mengucapkan nazar n  khusus, yakni nazar orang nazir 1 , o  untuk mengkhususkan dirinya p  bagi TUHAN,

Bilangan 7:5

Konteks
7:5 "Terimalah semuanya itu dari mereka, supaya dipergunakan untuk pekerjaan pada Kemah Pertemuan; berikanlah semuanya itu kepada orang Lewi, sesuai dengan keperluan pekerjaan masing-masing."

Bilangan 11:10

Konteks
11:10 Ketika Musa mendengar bangsa itu, yaitu orang-orang dari setiap kaum, menangis n  di depan pintu kemahnya, bangkitlah murka TUHAN dengan sangat, dan hal itu dipandang jahat oleh Musa.

Bilangan 11:24

Konteks
Ketujuh puluh orang tua-tua
11:24 Setelah Musa datang ke luar, disampaikannya firman TUHAN itu kepada bangsa itu. Ia mengumpulkan tujuh puluh orang dari para tua-tua bangsa itu dan menyuruh mereka berdiri di sekeliling kemah.

Bilangan 16:18

Konteks
16:18 Maka mereka masing-masing membawa perbaraannya, t  membubuh api ke dalamnya, menaruh ukupan di atasnya, lalu berdirilah mereka di depan pintu Kemah Pertemuan, juga Musa dan Harun.

Bilangan 17:9

Konteks
17:9 Kemudian Musa membawa semua tongkat c  itu keluar dari hadapan TUHAN kepada seluruh orang Israel; mereka melihatnya lalu mengambil tongkatnya masing-masing.

Bilangan 21:9

Konteks
21:9 Lalu Musa membuat ular tembaga 2  v  dan menaruhnya pada sebuah tiang; maka jika seseorang dipagut ular, dan ia memandang kepada ular tembaga itu, tetaplah ia hidup. w 

Bilangan 23:19

Konteks
23:19 Allah bukanlah manusia, o  sehingga Ia berdusta p  bukan anak manusia, sehingga Ia menyesal 3 . q  Masakan Ia berfirman dan tidak melakukannya, atau berbicara r  dan tidak menepatinya?

Bilangan 25:14

Konteks
25:14 Nama orang Israel yang mati terbunuh bersama-sama dengan perempuan m  Midian itu ialah Zimri bin Salu, pemimpin salah satu puak n  orang Simeon,

Bilangan 26:10

Konteks
26:10 tetapi bumi membuka mulutnya dan menelan mereka j  bersama-sama dengan Korah, ketika kumpulan itu mati, ketika kedua ratus lima puluh orang k  itu dimakan api, sehingga mereka menjadi peringatan. l 

Bilangan 26:64

Konteks
26:64 Di antara mereka tidak ada terdapat seorangpun yang dicatat c  Musa dan imam Harun, d  ketika keduanya mencatat orang Israel di padang gurun Sinai

Bilangan 27:8

Konteks
27:8 Dan kepada orang Israel engkau harus berkata: Apabila seseorang mati dengan tidak mempunyai anak laki-laki, maka haruslah kamu memindahkan hak atas milik pusakanya kepada anaknya yang perempuan.

Bilangan 27:18

Konteks
27:18 Lalu TUHAN berfirman kepada Musa: "Ambillah Yosua bin Nun, seorang yang penuh roh 4 , h  letakkanlah tanganmu atasnya, i 

Bilangan 30:16

Konteks
30:16 Itulah ketetapan-ketetapan yang diperintahkan TUHAN kepada Musa, yakni antara seorang suami dengan isterinya, dan antara seorang ayah dengan anaknya perempuan pada waktu ia masih gadis di rumah ayahnya.

Bilangan 31:49

Konteks
31:49 serta berkata kepadanya: "Hamba-hambamu ini telah menghitung z  jumlah prajurit yang ada di bawah kuasa kami dan dari mereka tidak ada seorangpun yang hilang a .

Bilangan 36:7

Konteks
36:7 Sebab milik pusaka q  orang Israel tidak boleh beralih dari suku ke suku, tetapi orang Israel haruslah masing-masing memegang milik pusaka suku nenek moyangnya.

Bilangan 36:9

Konteks
36:9 Sebab milik pusaka itu tidak boleh beralih dari suku ke suku, tetapi suku-suku orang Israel haruslah masing-masing memegang milik pusakanya sendiri."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:2]  1 Full Life : ORANG NAZIR.

Nas : Bil 6:2

Kata "_nazir_" (dari bah. Ibr. _nazar_ "memisahkan"), menandakan seorang yang sepenuhnya dipisahkan dan dikhususkan untuk Tuhan. Penyerahan itu dapat berlangsung selama waktu tertentu atau untuk seumur hidup (Hak 13:5; 1Sam 1:11).

  1. 1) Kaum Nazir dibangkitkan oleh Allah sendiri agar melalui gaya hidupnya mereka dapat menunjukkan standar tertinggi dari kekudusan, kemurnian, dan penyerahan kepada-Nya di tengah-tengah umat (bd. Am 2:11-12).
  2. 2) Nazar orang Nazir sepenuhnya bersifat sukarela dan dimaksudkan untuk mengajar Israel bahwa penyerahan penuh kepada Allah harus berawal dalam hati seseorang dan kemudian terungkap dalam penyangkalan diri (ayat Bil 6:3-4), perilaku yang tampak (ayat Bil 6:5), dan kemurnian pribadi (ayat Bil 6:6-8). Penyerahan penuh kaum Nazir menjadi teladan dari keadaan yang seharusnya dimiliki orang Kristen.

[21:9]  2 Full Life : ULAR TEMBAGA.

Nas : Bil 21:9

Kuasa ular tembaga untuk memberi hidup mendahului kematian Yesus Kristus sebagai korban yang ditinggikan di salib untuk memberi hidup kepada semua orang yang memandang kepada-Nya. Mengenai peristiwa ini Yesus sendiri mengatakan, "Sama seperti Musa meninggikan ular di padang gurun, demikian juga Anak Manusia harus ditinggikan, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya beroleh hidup yang kekal" (Yoh 3:14-15). Mereka yang ingin dibebaskan dari dosa dan menerima keselamatan harus memalingkan hati mereka kepada ketaatan percaya kepada firman Allah di dalam Kristus.

[23:19]  3 Full Life : ALLAH BUKANLAH MANUSIA, SEHINGGA IA BERDUSTA ... IA MENYESAL.

Nas : Bil 23:19

Allah bukannya tidak dapat diandalkan, mudah goyah dan berubah pikiran, tetapi oleh tabiat-Nya Dia itu setia kepada janji dan komitmen-Nya. Namun sifat Allah ini tidak menutup kemungkinan bahwa Ia mengubah pikiran atau rencana-Nya sesuai dengan situasi tertentu. Misalnya, kadang-kadang Allah mengubah rencana-Nya mengenai hukuman sebagai tanggapan atas doa syafaat umat-Nya yang setia

(lihat cat. --> Kel 32:11;

lihat cat. --> Kel 32:14)

[atau ref. Kel 32:11,14]

atau sebagai tanggapan atas pertobatan orang fasik (Yun 3:1-10; 4:2).

[27:18]  4 Full Life : SEORANG YANG PENUH ROH.

Nas : Bil 27:18

"Roh" di sini menunjuk kepada Roh Kudus. Di antara aneka kecakapan Yosua untuk menjadi pemimpin, yang terbesar ialah bahwa ia dipimpin oleh Roh. Sebagai seseorang yang diurapi dan yang telah membuktikan dirinya terbuka pada pimpinan Roh Tuhan, ia sangat memenuhi syarat untuk ditugaskan (ayat Bil 27:19) dan diperlengkapi dengan kewibawaan (ayat Bil 27:20) untuk memimpin umat Allah.



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA