TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Bilangan 4:14

Konteks
4:14 sesudah itu meletakkan di atasnya segala perkakasnya i  yang dipakai untuk mengurusnya, yakni perbaraan, j  garpu, k  penyodok, l  bokor penyiraman, m  segala perkakas mezbah itu, dan di atasnya mereka harus membentangkan tutup dari kulit lumba-lumba, kemudian mereka harus memasang kayu-kayu pengusung n  mezbah itu.

Bilangan 5:18

Konteks
5:18 Apabila imam sudah menghadapkan perempuan itu kepada TUHAN 1 , haruslah ia menguraikan rambut w  perempuan itu, lalu meletakkan korban peringatan, yakni korban sajian cemburuan, x  ke atas telapak tangan perempuan itu, sedang di tangan imam haruslah ada air pahit yang mendatangkan kutuk. y 

Bilangan 11:16-17

Konteks
11:16 Lalu berfirmanlah TUHAN kepada Musa: "Kumpulkanlah di hadapan-Ku dari antara para tua-tua x  Israel tujuh puluh orang, yang kauketahui menjadi tua-tua bangsa y  dan pengatur pasukannya, kemudian bawalah mereka ke Kemah Pertemuan, z  supaya mereka berdiri di sana bersama-sama dengan engkau. 11:17 Maka Aku akan turun dan berbicara dengan engkau a  di sana, lalu sebagian dari Roh yang hinggap padamu itu akan Kuambil dan Kutaruh atas mereka, b  maka mereka bersama-sama dengan engkau akan memikul tanggung jawab atas bangsa itu, jadi tidak usah lagi engkau seorang diri c  memikulnya.

Bilangan 11:25

Konteks
11:25 Lalu turunlah TUHAN dalam awan o  dan berbicara kepada Musa, p  kemudian diambil-Nya sebagian dari Roh q  yang hinggap padanya, dan ditaruh-Nya atas ketujuh puluh tua-tua r  itu; ketika Roh itu hinggap pada mereka, kepenuhanlah mereka seperti nabi 2 , s  tetapi sesudah itu tidak lagi.

Bilangan 18:23

Konteks
18:23 tetapi orang Lewi, merekalah yang harus melakukan pekerjaan pada Kemah Pertemuan dan mereka harus menanggung akibat kesalahan mereka; itulah suatu ketetapan g  untuk selama-lamanya bagimu turun-temurun. h  Mereka tidak akan mendapat milik pusaka i  di tengah-tengah orang Israel, j 

Bilangan 21:1

Konteks
Peperangan dekat Horma
21:1 Raja negeri Arad, y  orang Kanaan yang tinggal di Tanah Negeb, z  mendengar, bahwa Israel datang dari jalan Atarim, lalu ia berperang melawan Israel, dan diangkutnya beberapa orang tawanan dari pada mereka.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:18]  1 Full Life : MENGHADAPKAN PEREMPUAN ITU KEPADA TUHAN.

Nas : Bil 5:18

Jikalau seorang suami mencurigai istrinya telah berbuat zinah namun kekurangan bukti, maka suami dapat memperhadapkan istrinya kepada Tuhan supaya menentukan apakah ia bersalah atau tidak bersalah. Peraturan ini melindungi wanita itu dari tuduhan palsu, dan juga menyediakan cara untuk menentukan kesalahannya apabila perlu. Jikalau ia bersalah, ia akan menjadi sakit sebagai akibat hukuman Allah (ayat Bil 5:21-28).

[11:25]  2 Full Life : ROH ITU HINGGAP PADA MEREKA, KEPENUHANLAH MEREKA SEPERTI NABI.

Nas : Bil 11:25

Alkitab mengajarkan bahwa nubuat seringkali menyertai pekerjaan Roh Allah atas manusia (bd. 1Sam 10:5-6; 18:10; Yes 10:6-13; Yoel 2:28). Laporan dalam Kisah Para Rasul mengenai pencurahan Roh Kudus pada hari Pentakosta dan setelah itu menunjukkan bahwa orang percaya yang dipenuhi Roh bernubuat dan berbicara dengan bahasa lidah karena dorongan Roh (Kis 2:4; 10:44-47; 19:6;

lihat art. KARUNIA-KARUNIA ROHANI ORANG PERCAYA).



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA