TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Daniel 1:16

Konteks
1:16 Kemudian penjenang itu selalu mengambil makanan mereka dan anggur yang harus mereka minum, lalu memberikan sayur a  kepada mereka.

Daniel 7:18

Konteks
7:18 sesudah itu orang-orang kudus y  milik Yang Mahatinggi akan menerima pemerintahan 1 , z  dan mereka akan memegang pemerintahan itu sampai selama-lamanya, bahkan kekal selama-lamanya. a 

Daniel 8:14

Konteks
8:14 Maka ia menjawab: "Sampai lewat dua ribu tiga ratus petang dan pagi, lalu tempat kudus itu akan dipulihkan 2  t  dalam keadaan yang wajar."

Daniel 8:18

Konteks
8:18 Sementara ia berbicara dengan aku, jatuh pingsanlah aku tertelungkup ke tanah; b  tetapi ia menyentuh aku dan membuat aku berdiri kembali. c 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[7:18]  1 Full Life : ORANG-ORANG KUDUS ... MENERIMA PEMERINTAHAN.

Nas : Dan 7:18

(Versi Inggris NIV -- kerajaan) Kerajaan itu milik Anak Manusia (ayat Dan 7:13-14), tetapi orang kudus (yang di sini mungkin mencakup orang kudus segala zaman) menerima kerajaan itu (bd. Mat 5:3,10) dan ikut memerintah bersama Kristus (bd. Wahy 3:21). Orang kudus adalah mereka yang suci

  1. (1) karena di dalam hubungan mereka dengan Allah yang kudus, mereka dikuduskan oleh kehadiran-Nya yang kudus, dan
  2. (2) karena mereka telah memisahkan diri dari dosa dan dunia yang cemar serta mengabdikan diri untuk melayani dan menyembah Allah.

[8:14]  2 Full Life : TEMPAT KUDUS ITU AKAN DIPULIHKAN.

Nas : Dan 8:14

Pengudusan kembali tempat kudus terjadi tiga tahun dan dua bulan (2300 malam dan siang, atau 1150 hari) setelah mezbah Tuhan dipindahkan oleh Antiokhus.



TIP #18: Centang "Hanya dalam TB" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab hanya dalam versi TB [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA