TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Daniel 10:15

Konteks
10:15 Ketika dikatakannya hal ini kepadaku, kutundukkan mukaku ke tanah dan aku terkelu x .

Daniel 10:4

Konteks
10:4 Pada hari kedua puluh empat bulan pertama, ketika aku ada di tepi u  sungai besar, yakni sungai Tigris, v 

Daniel 5:20

Konteks
5:20 Tetapi ketika ia menjadi tinggi hati dan keras kepala, sehingga berlaku terlalu angkuh, s  maka ia dijatuhkan dari takhta t  kerajaannya dan kemuliaannya u  diambil v  dari padanya.

Daniel 5:31

Konteks
Gua singa
5:31 (6-1) Darius, p  orang Media, q  menerima pemerintahan 1  ketika ia berumur enam puluh dua tahun.

Daniel 8:15

Konteks
8:15 Sedang aku, Daniel, melihat penglihatan u  itu dan berusaha memahaminya, maka tampaklah seorang berdiri di depanku, yang rupanya seperti seorang laki-laki; v 

Daniel 2:13

Konteks
2:13 Ketika titah dikeluarkan supaya orang-orang bijaksana dibunuh, maka Daniel dan teman-temannyapun terancam akan dibunuh. e 

Daniel 4:31

Konteks
4:31 Raja belum habis bicara, ketika suatu suara terdengar dari langit: "Kepadamu dinyatakan, ya raja Nebukadnezar, bahwa kerajaan telah beralih dari padamu; h 

Daniel 8:17

Konteks
8:17 Lalu datanglah ia ke tempat aku berdiri, dan ketika ia datang, terkejutlah aku dan jatuh tertelungkup, z  lalu ia berkata kepadaku: "Pahamilah, anak manusia, bahwa penglihatan itu mengenai akhir masa! a "

Daniel 8:8

Konteks
8:8 Kambing jantan itu sangat membesarkan dirinya, tetapi ketika ia sampai pada puncak kuasanya, patahlah e  tanduk yang besar itu, lalu pada tempatnya tumbuh empat tanduk yang aneh, sejajar dengan keempat mata angin yang dari langit. f 

Daniel 10:11

Konteks
10:11 Katanya kepadaku: "Daniel, engkau orang yang dikasihi 2 , m  camkanlah firman yang kukatakan kepadamu, dan berdirilah n  pada kakimu, sebab sekarang aku diutus kepadamu." Ketika hal ini dikatakannya kepadaku, berdirilah aku dengan gemetar.

Daniel 8:18

Konteks
8:18 Sementara ia berbicara dengan aku, jatuh pingsanlah aku tertelungkup ke tanah; b  tetapi ia menyentuh aku dan membuat aku berdiri kembali. c 

Daniel 6:14

Konteks
6:14 (6-15) Setelah raja mendengar hal itu, maka sangat sedihlah j  ia, dan ia mencari jalan untuk melepaskan Daniel, bahkan sampai matahari masuk, ia masih berusaha untuk menolongnya.

Daniel 3:6

Konteks
3:6 siapa yang tidak sujud menyembah, akan dicampakkan seketika itu juga ke dalam perapian x  yang menyala-nyala!"

Daniel 10:9

Konteks
10:9 Lalu kudengar suara ucapannya, dan ketika aku mendengar suara ucapannya itu, jatuh pingsanlah aku tertelungkup dengan mukaku ke tanah. j 

Daniel 4:29

Konteks
4:29 sebab setelah lewat dua belas bulan, ketika ia sedang berjalan-jalan di atas istana raja di Babel,

Daniel 4:13

Konteks
4:13 Kemudian dalam penglihatan yang kudapat di tempat tidurku b  itu tampak seorang penjaga, seorang kudus, c  turun dari langit;

Daniel 7:12

Konteks
7:12 Juga kekuasaan binatang-binatang yang lain dicabut, dan jangka hidup mereka ditentukan sampai pada waktu dan saatnya.

Daniel 7:21

Konteks
7:21 Dan aku melihat tanduk itu berperang melawan orang-orang kudus dan mengalahkan mereka, d 

Daniel 10:2

Konteks
10:2 Pada waktu itu aku, Daniel, berkabung s  tiga minggu penuh:

Daniel 9:23

Konteks
9:23 Ketika engkau mulai menyampaikan permohonan a  keluarlah suatu firman, maka aku datang untuk memberitahukannya kepadamu, sebab engkau sangat dikasihi. b  Jadi camkanlah firman itu dan perhatikanlah penglihatan c  itu!

Daniel 10:8

Konteks
10:8 demikianlah aku tinggal seorang diri. f  Ketika aku melihat penglihatan yang besar itu, hilanglah kekuatanku; g  aku menjadi pucat h  sama sekali, dan tidak ada lagi kekuatan i  padaku.

Daniel 2:3

Konteks
2:3 Kata raja kepada mereka: "Aku bermimpi, dan hatiku gelisah, q  karena ingin mengetahui mimpi itu."

Daniel 6:19

Konteks
6:19 (6-20) Pagi-pagi sekali ketika fajar menyingsing, bangunlah raja dan pergi dengan buru-buru ke gua singa;

Daniel 3:15

Konteks
3:15 Sekarang, jika kamu bersedia, demi kamu mendengar bunyi sangkakala, seruling, kecapi, rebab, gambus, serdam dan berbagai-bagai jenis bunyi-bunyian, sujudlah menyembah patung yang kubuat itu! Tetapi jika kamu tidak menyembah, kamu akan dicampakkan seketika itu juga ke dalam perapian yang menyala-nyala. Dan dewa j  manakah yang dapat melepaskan k  kamu dari dalam tanganku?"

Daniel 2:16

Konteks
2:16 Maka Daniel menghadap raja dan meminta kepadanya, supaya ia diberi waktu 3  untuk memberitahukan makna itu kepada raja.

Daniel 4:5

Konteks
4:5 lalu aku mendapat mimpi l  yang mengejutkan aku, dan khayalanku di tempat tidurku m  serta penglihatan-penglihatan yang kulihat n  menggelisahkan aku. o 

Daniel 4:10

Konteks
4:10 Adapun penglihatan yang kudapat di tempat tidurku x  itu, demikian: di tengah-tengah bumi ada sebatang pohon 4  yang sangat tinggi; y 

Daniel 5:8

Konteks
5:8 Tetapi semua orang bijaksana u  dari raja, yang telah datang menghadap, tidak sanggup membaca tulisan itu dan tidak sanggup memberitahukan maknanya v  kepada raja.

Daniel 6:11

Konteks
6:11 (6-12) Lalu orang-orang itu bergegas-gegas masuk dan mendapati Daniel sedang berdoa dan bermohon f  kepada Allahnya.

Daniel 12:13

Konteks
12:13 Tetapi engkau, pergilah sampai tiba akhir zaman, r  dan engkau akan beristirahat, s  dan akan bangkit untuk mendapat bagianmu t  u  pada kesudahan zaman."

Daniel 4:33

Konteks
4:33 Pada saat itu juga terlaksanalah perkataan itu atas Nebukadnezar, dan ia dihalau dari antara manusia dan makan rumput seperti lembu, dan tubuhnya basah j  oleh embun dari langit, sampai rambutnya menjadi panjang seperti bulu burung rajawali dan kukunya seperti kuku burung. k 

Daniel 4:36

Konteks
4:36 Pada waktu akal budiku kembali kepadaku, kembalilah juga kepadaku kebesaran dan kemuliaanku untuk kemasyhuran kerajaanku. u  Para menteriku dan para pembesarku menjemput aku lagi; aku dikembalikan kepada kerajaanku, bahkan kemuliaan yang lebih besar dari dahulu diberikan kepadaku.

Daniel 6:10

Konteks
6:10 (6-11) Demi didengar Daniel, bahwa surat perintah itu telah dibuat, pergilah ia ke rumahnya. Dalam kamar atasnya ada tingkap-tingkap yang terbuka ke arah c  Yerusalem; tiga kali sehari ia berlutut, d  berdoa serta memuji Allahnya 5 , seperti yang biasa dilakukannya. e 

Daniel 1:1

Konteks
Di istana Babel
1:1 Pada tahun yang ketiga pemerintahan Yoyakim, a  raja Yehuda, datanglah Nebukadnezar, b  raja Babel, c  ke Yerusalem, lalu mengepung d  kota itu.

Daniel 1:18

Konteks
1:18 Setelah lewat waktu e  yang ditetapkan raja, bahwa mereka sekalian harus dibawa menghadap, maka dibawalah mereka oleh pemimpin pegawai istana itu ke hadapan Nebukadnezar.

Daniel 2:14

Konteks
2:14 Lalu berkatalah Daniel dengan cerdik dan bijaksana kepada Ariokh, pemimpin pengawal raja yang telah pergi untuk membunuh orang-orang bijaksana di Babel itu,

Daniel 2:21

Konteks
2:21 Dia mengubah saat dan waktu, o  Dia memecat p  raja q  dan mengangkat raja, Dia memberi hikmat r  kepada orang bijaksana dan pengetahuan kepada orang yang berpengertian; s 

Daniel 2:29

Konteks
2:29 Sedang tuanku ada di tempat tidur, ya tuanku raja, timbul pada tuanku pikiran-pikiran tentang apa yang akan terjadi di kemudian hari, dan Dia yang menyingkapkan rahasia-rahasia telah memberitahukan kepada tuanku apa yang akan terjadi. j 

Daniel 2:34

Konteks
2:34 Sementara tuanku melihatnya, terungkit lepas sebuah batu tanpa perbuatan tangan manusia, n  lalu menimpa patung itu, tepat pada kakinya yang dari besi dan tanah liat itu, sehingga remuk. o  p 

Daniel 3:3

Konteks
3:3 Lalu berkumpullah para wakil raja, para penguasa, para bupati, para penasihat negara, para bendahara, para hakim, para ahli hukum dan semua kepala daerah, untuk menghadiri pentahbisan patung yang telah didirikan raja Nebukadnezar itu.

Daniel 3:7

Konteks
3:7 Sebab itu demi segala bangsa mendengar bunyi sangkakala, seruling, kecapi, rebab, gambus dan berbagai-bagai jenis bunyi-bunyian, maka sujudlah orang-orang dari segala bangsa, suku bangsa dan bahasa, dan menyembah patung emas yang telah didirikan y  raja Nebukadnezar itu.

Daniel 4:7

Konteks
4:7 Kemudian orang-orang berilmu, q  ahli jampi, para Kasdim dan ahli nujum r  datang menghadap dan aku menceritakan kepada mereka mimpi itu, tetapi mereka tidak dapat memberitahukan maknanya kepadaku. s 

Daniel 5:5

Konteks
5:5 Pada waktu itu juga tampaklah jari-jari tangan manusia menulis pada kapur dinding istana raja, di depan kaki dian, dan raja melihat punggung tangan yang sedang menulis itu.

Daniel 5:10

Konteks
5:10 Karena perkataan raja dan para pembesarnya itu masuklah permaisuri ke dalam ruang perjamuan; berkatalah ia: "Ya raja, kekallah hidup x  tuanku! Janganlah pikiran-pikiran tuanku menggelisahkan tuanku dan janganlah menjadi pucat;

Daniel 6:15

Konteks
6:15 (6-16) Lalu bergegas-gegaslah orang-orang itu menghadap raja serta berkata kepadanya: "Ketahuilah, ya raja, bahwa menurut undang-undang orang Media dan Persia tidak ada larangan atau penetapan yang dikeluarkan raja yang dapat diubah! k "

Daniel 7:6

Konteks
7:6 Kemudian aku melihat, tampak seekor binatang yang lain, rupanya seperti macan tutul; w  ada empat sayap burung pada punggungnya, lagipula binatang itu berkepala empat, dan kepadanya diberikan kekuasaan.

Daniel 7:11

Konteks
7:11 Aku terus melihatnya, karena perkataan sombong yang diucapkan n  tanduk itu; aku terus melihatnya, sampai binatang itu dibunuh, tubuhnya dibinasakan dan diserahkan ke dalam api o  yang membakar.

Daniel 7:28

Konteks
7:28 Sekianlah berita itu. Adapun aku, Daniel, pikiran-pikiranku r  sangat menggelisahkan s  aku, sehingga aku menjadi pucat; t  dan aku menyimpan hal itu dalam ingatanku."

Daniel 8:22-23

Konteks
8:22 Dan bahwa tanduk itu patah dan pada tempatnya itu muncul empat buah, berarti: empat kerajaan akan muncul dari bangsa itu, tetapi tidak sekuat yang terdahulu. 8:23 Dan pada akhir kerajaan mereka, apabila orang-orang fasik telah penuh kejahatannya, maka akan muncul seorang raja dengan muka yang garang 6  dan yang pandai menipu.

Daniel 9:10

Konteks
9:10 dan tidak mendengarkan suara TUHAN, Allah kami, yang menyuruh kami hidup menurut hukum yang telah diberikan-Nya kepada kami dengan perantaraan para nabi, q  hamba-hamba-Nya.

Daniel 2:1

Konteks
Mimpi Nebukadnezar
2:1 Pada tahun yang kedua pemerintahan Nebukadnezar bermimpilah j  Nebukadnezar 7 ; karena itu hatinya gelisah k  dan ia tidak dapat tidur. l 

Daniel 2:9

Konteks
2:9 yakni jika kamu tidak dapat memberitahukan kepadaku mimpi itu, maka kamu akan kena hukuman x  yang sama; dan aku tahu bahwa kamu telah bermufakat untuk mengatakan kepadaku hal-hal yang bohong dan busuk, sampai keadaan berubah. Oleh sebab itu ceriterakanlah kepadaku mimpi itu, supaya aku tahu, bahwa kamu dapat memberitahukan maknanya juga kepadaku. y "

Daniel 3:24

Konteks
3:24 Kemudian terkejutlah raja Nebukadnezar lalu bangun dengan segera; berkatalah ia kepada para menterinya: "Bukankah tiga orang yang telah kita campakkan dengan terikat ke dalam api itu?" Jawab mereka kepada raja: "Benar, ya raja!"

Daniel 3:28

Konteks
3:28 Berkatalah Nebukadnezar: "Terpujilah Allahnya Sadrakh, Mesakh dan Abednego! Ia telah mengutus malaikat-Nya w  dan melepaskan x  hamba-hamba-Nya, yang telah menaruh percaya y  kepada-Nya, dan melanggar titah raja, dan yang menyerahkan tubuh mereka, karena mereka tidak mau memuja dan menyembah allah manapun kecuali Allah z  mereka.

Daniel 4:19

Konteks
4:19 Lalu berdirilah Daniel yang namanya Beltsazar, tercengang beberapa saat, pikiran-pikirannya menggelisahkan n  dia. Berkatalah raja: "Beltsazar, janganlah mimpi dan maknanya itu menggelisahkan engkau! o " Beltsazar menjawab: "Tuanku, biarlah mimpi itu tertimpa atas musuh tuanku dan maknanya atas seteru tuanku!

Daniel 4:34

Konteks
4:34 Tetapi setelah lewat waktu yang ditentukan, aku, Nebukadnezar, menengadah ke langit, dan akal l  budiku kembali 9  lagi kepadaku. Lalu aku memuji Yang Mahatinggi dan membesarkan dan memuliakan Yang Hidup kekal m  itu, karena kekuasaan-Nya ialah kekuasaan yang kekal dan kerajaan-Nya n  turun-temurun. o 

Daniel 6:20

Konteks
6:20 (6-21) dan ketika ia sampai dekat gua itu, berserulah ia kepada Daniel dengan suara yang sayu. Berkatalah ia kepada Daniel: "Daniel, hamba Allah yang hidup, Allahmu yang kausembah dengan tekun, telah sanggupkah Ia melepaskan engkau dari singa-singa q  itu?"

Daniel 7:4

Konteks
7:4 Yang pertama rupanya seperti seekor singa, t  dan mempunyai sayap burung rajawali; u  aku terus melihatnya sampai sayapnya tercabut dan ia terangkat dari tanah dan ditegakkan pada dua kaki seperti manusia, dan kepadanya diberikan hati manusia.

Daniel 7:7

Konteks
7:7 Kemudian aku melihat dalam penglihatan x  malam itu, tampak seekor binatang yang keempat, yang menakutkan dan mendahsyatkan, dan ia sangat kuat. Ia bergigi besar dari besi; y  ia melahap dan meremukkan, dan sisanya z  diinjak-injaknya a  dengan kakinya; ia berbeda dengan segala binatang yang terdahulu; lagipula ia bertanduk b  sepuluh.

Daniel 8:3

Konteks
8:3 Aku mengangkat mukaku dan melihat, y  tampak seekor domba jantan z  berdiri di depan sungai itu; tanduknya dua 10  dan kedua tanduk itu tinggi, tetapi yang satu lebih tinggi dari yang lain, dan yang tinggi itu tumbuh terakhir.

Daniel 8:25

Konteks
8:25 Dan oleh karena akalnya, penipuan k  yang dilakukannya akan berhasil; ia akan membesarkan dirinya dalam hatinya, dan dengan tak disangka-sangka banyak orang akan dibinasakannya; juga ia akan bangkit melawan Raja segala raja. l  Tetapi tanpa perbuatan tangan manusia, m  ia akan dihancurkan.

Daniel 9:16

Konteks
9:16 Ya Tuhan, sesuai dengan belas kasihan-Mu, h  biarlah kiranya murka dan amarah-Mu i  berlalu j  dari Yerusalem, k  kota-Mu, gunung-Mu l  yang kudus; sebab oleh karena dosa kami dan oleh karena kesalahan nenek moyang kami maka Yerusalem dan umat-Mu telah menjadi cela m  bagi semua orang yang di sekeliling kami.

Daniel 10:1

Konteks
Penglihatan Daniel di tepi sungai Tigris
10:1 Pada tahun ketiga pemerintahan Koresh, p  raja orang Persia, suatu firman dinyatakan kepada Daniel yang diberi nama Beltsazar; q  firman itu benar r  dan mengenai kesusahan yang besar. Maka dicamkannyalah firman itu dan diperhatikannyalah penglihatan itu.

Daniel 10:19

Konteks
10:19 dan berkata: "Hai engkau yang dikasihi, d  janganlah takut, sejahteralah e  engkau, jadilah kuat, f  ya, jadilah kuat!" Sementara ia berbicara dengan aku, aku merasa kuat lagi dan berkata: "Berbicaralah kiranya tuanku, sebab engkau telah memberikan aku kekuatan. g "

Daniel 11:8

Konteks
11:8 Bahkan dewa-dewa r  mereka dan patung-patung tuangan mereka dan barang-barang mereka yang berharga dari perak dan emas akan diangkutnya sebagai jarahan ke Mesir, s  lalu beberapa tahun lamanya ia akan berhenti berperang melawan raja negeri Utara.

Daniel 5:7

Konteks
5:7 Kemudian berserulah raja dengan keras, supaya para ahli jampi, n  para Kasdim o  dan para ahli nujum p  dibawa menghadap. Berkatalah raja kepada para orang bijaksana q  di Babel itu: "Setiap orang yang dapat membaca tulisan ini dan dapat memberitahukan maknanya kepadaku, kepadanya akan dikenakan pakaian dari kain ungu, dan lehernya r  akan dikalungkan rantai emas, dan di dalam kerajaanku s  ia akan mempunyai kekuasaan sebagai orang ketiga. t "

Daniel 11:24

Konteks
11:24 Dengan tak disangka-sangka ia akan memasuki daerah-daerah yang paling subur dari negeri itu, dan melakukan apa yang belum pernah dilakukan oleh para bapa dan nenek moyangnya, yakni menghamburkan rampasan dan jarahan dan harta di antara orang-orangnya; k  juga terhadap tempat-tempat yang berbenteng ia membuat siasat, tetapi hanya untuk sementara waktu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:31]  1 Full Life : DARIUS, ORANG MEDIA, MENERIMA PEMERINTAHAN.

Nas : Dan 6:1

Mungkin sekali "Darius" merupakan gelar yang dipakai Koresy ketika mengalahkan Babel; nama ini bisa juga menjadi nama lain dari Gubaru yang ditunjuk Koresy sebagai bawahan dan yang memerintah di Babel beberapa lama sesudah Koresy wafat.

[10:11]  2 Full Life : ENGKAU ORANG YANG DIKASIHI.

Nas : Dan 10:11

Kemuliaan dan semarak penglihatan ini menyedot kekuatan Daniel; kemudian tangan seorang malaikat menyentuh dan mengangkatnya sampai bertumpu pada tangan dan lututnya. Semangat Daniel dibangkitkan ketika malaikat itu menyebut dia sebagai "orang yang dikasihi" dan mengatakan padanya, "Janganlah takut" (ayat Dan 10:12). Allah mengasihi dunia (Yoh 3:16), tetapi Ia menanggapi secara khusus kasih dan kesetiaan umat yang, seperti Daniel, adalah hamba-hamba-Nya yang sejati. Umat Allah yang setia tidak perlu takut ketika Allah berbicara kepada mereka.

[2:16]  3 Full Life : SUPAYA IA DIBERI WAKTU.

Nas : Dan 2:16

Karena merupakan wisudawan baru, Daniel dan kawan-kawannya tidak dipanggil menghadap raja bersama dengan orang bijaksana lainnya, tetapi titah untuk membunuh semuanya juga mencakup mereka berempat. Karena itu Daniel menghadap raja dan meminta waktu untuk menafsirkan mimpi tersebut. Dia memerlukan waktu untuk berdoa dan menerima bantuan Allah; oleh karena itu keempat pemuda Ibrani itu mencari Tuhan dengan sungguh-sungguh dalam doa sambil menantikan penyataan dari-Nya.

[4:10]  4 Full Life : SEBATANG POHON.

Nas : Dan 4:10

Lih. ayat Dan 4:22 tentang apa yang dilambangkan pohon ini

menurut Daniel.

[6:10]  5 Full Life : DANIEL ... BERDOA SERTA MEMUJI ALLAHNYA.

Nas : Dan 6:11

Keputusan raja tidak menyebabkan Daniel menjadi gentar sehingga mengubah kebiasaannya berdoa; jendela-jendelanya tetap terbuka ke arah Yerusalem di mana Bait Suci pernah berdiri (bd. 2Taw 6:21). Sekalipun dia menyadari bahayanya, ia tidak membiarkan apa pun menghalangi dirinya memanjatkan permohonan-permohonannya kepada Allah (bd. Fili 4:6). Demikian pula, kita tidak boleh membiarkan apa pun menyebabkan kita mengabaikan doa dan ibadah kita kepada Allah setiap hari.

[8:23]  6 Full Life : RAJA DENGAN MUKA YANG GARANG.

Nas : Dan 8:23

Karena disebutkan "pada akhir kerajaan," beberapa orang beranggapan bahwa di sini Gabriel berbicara tentang antikristus; akan tetapi, tampaknya kemungkinan besar ia mengacu kepada masa akhir dari empat kerajaan yang muncul dari kerajaan Aleksander

(lihat cat. --> Dan 8:5).

[atau ref. Dan 8:5]

Jadi, raja bermuka garang ini adalah Antiokhus Epifanes yang melambangkan antikristus; acuan kepada "petang dan pagi" (ayat Dan 8:26;

lihat cat. --> Dan 8:14)

[atau ref. Dan 8:14]

menunjukkan bahwa waktu itu masih di zaman Anthiokhus.

[2:1]  7 Full Life : BERMIMPILAH NEBUKADNEZAR.

Nas : Dan 2:1

Raja sangat gelisah karena mimpinya dan tentu saja berpikir bahwa para dewa sedang berusaha menyampaikan sesuatu kepadanya; jadi dia memanggil para peramal untuk memberitahukan mimpi itu serta maknanya kepadanya.

[3:24]  8 Full Life : YANG KEEMPAT ITU RUPANYA SEPERTI ANAK DEWA.

Nas : Dan 3:24-25

Orang keempat itu mungkin saja malaikat atau manisfestasi prapenjelmaan dari Kristus yang diutus untuk melindungi ketiga sahabat Daniel dan mendampingi mereka pada saat cobaan yang hebat itu. Perhatikan bahwa makna nama Ibrani ketiga pemuda ini sesuai dengan kelepasan yang dikaruniakan Allah kepada mereka. "Tuhan menunjukkan kasih karunia" (Hananya) kepada mereka dan "Tuhan menolong" (Azarya) mereka. Rupa orang keempat di dalam perapian itu adalah seperti oknum "yang setara dengan Allah" (Misael;

lihat cat. --> Dan 1:7).

[atau ref. Dan 1:7]

[4:34]  9 Full Life : AKAL BUDIKU KEMBALI.

Nas : Dan 4:34-37

Tujuh merupakan angka kesempurnaan, karena itu pada akhir tujuh masa, akal budi Nebukadnezar dipulihkan. Dia bukan saja mengerti apa yang telah terjadi atas dirinya, tetapi juga mengakui kuasa, kebesaran, dan kedaulatan Allah Daniel, Tuhan Allah Israel.

[8:3]  10 Full Life : SEEKOR DOMBA JANTAN ... TANDUKNYA DUA.

Nas : Dan 8:3

Domba jantan ini menggambarkan kerajaan Media-Persia (lih. ayat Dan 8:20).



TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA