TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Daniel 1:2

Konteks
1:2 Tuhan menyerahkan Yoyakim, raja Yehuda, dan sebagian dari perkakas-perkakas di rumah Allah ke dalam tangannya. Semuanya itu dibawanya e  ke tanah Sinear, ke dalam rumah dewanya; perkakas-perkakas itu dibawanya ke dalam perbendaharaan dewanya. f 

Daniel 1:4

Konteks
1:4 yakni orang-orang muda yang tidak ada sesuatu cela, yang berperawakan h  baik, yang memahami berbagai-bagai hikmat, i  berpengetahuan banyak dan yang mempunyai pengertian tentang ilmu, yakni orang-orang yang cakap untuk bekerja dalam istana raja 1 , supaya mereka diajarkan tulisan dan bahasa j  orang Kasdim.

Daniel 1:17

Konteks
1:17 Kepada keempat orang muda itu Allah memberikan pengetahuan dan kepandaian 2  b  tentang berbagai-bagai tulisan dan hikmat, c  sedang Daniel juga mempunyai pengertian tentang berbagai-bagai penglihatan dan mimpi. d 

Daniel 2:18

Konteks
2:18 dengan maksud supaya mereka memohon kasih sayang g  kepada Allah semesta langit h  mengenai rahasia i  itu, supaya Daniel dan teman-temannya jangan dilenyapkan bersama-sama orang-orang bijaksana yang lain di Babel.

Daniel 2:21

Konteks
2:21 Dia mengubah saat dan waktu, o  Dia memecat p  raja q  dan mengangkat raja, Dia memberi hikmat r  kepada orang bijaksana dan pengetahuan kepada orang yang berpengertian; s 

Daniel 2:29

Konteks
2:29 Sedang tuanku ada di tempat tidur, ya tuanku raja, timbul pada tuanku pikiran-pikiran tentang apa yang akan terjadi di kemudian hari, dan Dia yang menyingkapkan rahasia-rahasia telah memberitahukan kepada tuanku apa yang akan terjadi. j 

Daniel 3:3

Konteks
3:3 Lalu berkumpullah para wakil raja, para penguasa, para bupati, para penasihat negara, para bendahara, para hakim, para ahli hukum dan semua kepala daerah, untuk menghadiri pentahbisan patung yang telah didirikan raja Nebukadnezar itu.

Daniel 4:3

Konteks
4:3 Betapa besarnya tanda-tanda-Nya dan betapa hebatnya mujizat-mujizat-Nya! i  Kerajaan-Nya adalah kerajaan yang kekal j  dan pemerintahan-Nya turun-temurun!

Daniel 9:8

Konteks
9:8 Ya TUHAN, kami, raja-raja kami, pemimpin-pemimpin kami dan bapa-bapa kami patutlah malu, sebab kami telah berbuat dosa terhadap Engkau. n 

Daniel 12:3

Konteks
12:3 Dan orang-orang bijaksana s  akan bercahaya 3  t  seperti cahaya cakrawala, dan yang telah menuntun banyak orang kepada kebenaran u  seperti bintang-bintang, tetap untuk selama-lamanya. v 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:4]  1 Full Life : YANG CAKAP UNTUK BEKERJA DALAM ISTANA RAJA.

Nas : Dan 1:4

Ketika Allah memberikan kemenangan atas Yoyakim kepada Nebukadnezar pada tahun 605 SM, raja Babel ini membawa beberapa perkakas rumah Allah dan juga beberapa bangsawan pilihan. Sejak kehancuran Niniwe 7 tahun sebelumnya, kerajaan Babel berkembang demikian pesat sehingga mereka kekurangan tenaga terpelajar dari bangsanya sendiri untuk menjalankan pemerintahan; karena itu Nebukadnezar memilih pemuda-pemuda tampan, sehat, dan terpelajar dan membawa mereka ke Babel untuk mengajarkan kebudayaan dan bahasa Babel kepada mereka sehingga dapat dipakai dalam melayani kerajaan. Di antaranya terdapat Daniel dan ketiga kawannya.

[1:17]  2 Full Life : ALLAH MEMBERIKAN PENGETAHUAN DAN KEPANDAIAN.

Nas : Dan 1:17

Karena keempat pemuda itu mengabdi kepada Allah, Allah mewajibkan diri-Nya untuk menolong mereka. Jikalau saudara sungguh-sungguh berusaha untuk menaati Allah dan jalan-jalan-Nya, dapat dipastikan bahwa Ia akan tetap bersama saudara dan memberikan bantuan dan anugerah yang diperlukan untuk melaksanakan kehendak-Nya.

[12:3]  3 Full Life : ORANG-ORANG BIJAKSANA AKAN BERCAHAYA.

Nas : Dan 12:3

Orang bijaksana, sebagaimana diuraikan dalam PL, adalah orang saleh. Mereka menunjukkan hikmat mereka bukan hanya dengan cara hidup mereka, tetapi dengan efek kehidupan dan kesaksian mereka, karena mereka menuntun banyak orang kepada hidup yang benar. Cahaya mereka berarti bahwa mereka akan diubah, dan kemuliaan Allah akan terpancar di dalam dan melalui mereka.



TIP #28: Arahkan mouse pada tautan catatan yang terdapat pada teks alkitab untuk melihat catatan ayat tersebut dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA