TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Daniel 2:11

Konteks
2:11 Apa yang diminta tuanku raja adalah terlalu berat, dan tidak ada seorangpun yang dapat memberitahukannya kepada tuanku raja, selain dari dewa-dewa b  yang tidak berdiam di antara manusia."

Daniel 8:23

Konteks
8:23 Dan pada akhir kerajaan mereka, apabila orang-orang fasik telah penuh kejahatannya, maka akan muncul seorang raja dengan muka yang garang 1  dan yang pandai menipu.

Daniel 10:3

Konteks
10:3 makanan yang sedap tidak kumakan, daging dan anggur tidak masuk ke dalam mulutku t  dan aku tidak berurap sampai berlalu tiga minggu penuh.

Daniel 10:7

Konteks
10:7 Hanya aku, Daniel, melihat penglihatan itu, tetapi orang-orang yang bersama-sama dengan aku, tidak melihatnya; e  tetapi mereka ditimpa oleh ketakutan yang besar, sehingga mereka lari bersembunyi;

Daniel 11:16

Konteks
11:16 sehingga raja yang menyerangnya akan berbuat sekehendak hati, w  dan tidak ada seorangpun yang dapat bertahan menghadapinya; x  ia akan menduduki Tanah Permai 2  dan seluruhnya akan ada dalam kekuasaannya. y 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[8:23]  1 Full Life : RAJA DENGAN MUKA YANG GARANG.

Nas : Dan 8:23

Karena disebutkan "pada akhir kerajaan," beberapa orang beranggapan bahwa di sini Gabriel berbicara tentang antikristus; akan tetapi, tampaknya kemungkinan besar ia mengacu kepada masa akhir dari empat kerajaan yang muncul dari kerajaan Aleksander

(lihat cat. --> Dan 8:5).

[atau ref. Dan 8:5]

Jadi, raja bermuka garang ini adalah Antiokhus Epifanes yang melambangkan antikristus; acuan kepada "petang dan pagi" (ayat Dan 8:26;

lihat cat. --> Dan 8:14)

[atau ref. Dan 8:14]

menunjukkan bahwa waktu itu masih di zaman Anthiokhus.

[11:16]  2 Full Life : TANAH PERMAI.

Nas : Dan 11:16

Antiokhus III menyerang Mesir pada tahun 200 SM, tetapi dikalahkan oleh raja Selatan, Ptolemeus V Epifanes (203-181 SM); Antiokhus kemudian memperoleh kekuatan baru dan menaklukkan kota Sidon yang pertahanannya amat kuat (ayat Dan 11:15). Pada tahun 197 SM, Antiokhus berhasil menguasai "Tanah Permai," yaitu Palestina.



TIP #19: Centang "Pencarian Tepat" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab tanpa keluarga katanya. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA