Daniel 2:32
Konteks2:32 Adapun patung itu, kepalanya dari emas tua, dada dan lengannya dari perak, perut dan pinggangnya dari tembaga,
Daniel 2:39
Konteks2:39 Tetapi sesudah tuanku akan muncul suatu kerajaan lain, yang kurang besar dari kerajaan tuanku 1 ; kemudian suatu kerajaan lagi, yakni yang ketiga, dari tembaga, yang akan berkuasa atas seluruh bumi. x


[2:39] 1 Full Life : KURANG BESAR DARI KERAJAAN TUANKU.
Nas : Dan 2:39
Kerajaan Nebukadnezar akan diikuti oleh kerajaan yang lebih rendah mutunya, dilambangkan dengan dada dan tangan yang terbuat dari perak (ayat Dan 2:32); kerajaan itu adalah Media-Persia yang didirikan Koresy (539 SM). Kerajaan yang ketiga, dilambangkan dengan perut dan pinggang dari tembaga, melambangkan kerajaan Yunani yang didirikan oleh Aleksander Agung (330 SM).