TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Daniel 3:12

Konteks
3:12 Ada beberapa orang Yahudi, yang kepada mereka telah tuanku berikan pemerintahan atas wilayah Babel, yakni Sadrakh, Mesakh dan Abednego, d  orang-orang ini tidak mengindahkan e  titah tuanku, ya raja: mereka tidak memuja dewa tuanku 1  dan tidak menyembah patung emas yang telah tuanku dirikan. f "

Daniel 4:17

Konteks
4:17 Titah ini adalah menurut putusan para penjaga dan hal ini menurut perkataan orang-orang kudus, supaya orang-orang yang hidup tahu, bahwa Yang Mahatinggi g  berkuasa 2  h  atas kerajaan manusia dan memberikannya kepada siapa yang dikehendaki-Nya, bahkan orang yang paling kecil i  sekalipun dapat diangkat-Nya untuk kedudukan itu.

Daniel 5:16

Konteks
5:16 Tetapi telah kudengar tentang engkau, bahwa engkau dapat memberikan makna dan dapat menguraikan kekusutan. k  Oleh sebab itu, jika engkau dapat membaca tulisan itu dan dapat memberitahukan maknanya kepadaku, maka kepadamu akan dikenakan pakaian dari kain ungu dan pada lehermu l  akan dikalungkan rantai emas, dan dalam kerajaan m  ini engkau akan mempunyai kekuasaan sebagai orang ketiga."

Daniel 5:19

Konteks
5:19 Dan oleh karena kebesaran yang telah diberikan-Nya kepadanya itu, maka takut dan gentarlah terhadap dia orang-orang dari segala bangsa, suku bangsa dan bahasa; dibunuhnya q  siapa yang dikehendakinya dan dibiarkannya hidup siapa yang dikehendakinya, ditinggikannya siapa yang dikehendakinya dan direndahkannya r  siapa yang dikehendakinya.

Daniel 5:21

Konteks
5:21 Ia dihalau dari antara manusia dan hatinya menjadi sama seperti hati binatang, dan tempat tinggalnya ada di antara keledai hutan; kepadanya diberikan makanan rumput seperti kepada lembu, dan tubuhnya basah oleh embun dari langit, sampai ia mengakui, bahwa Allah, Yang Mahatinggi, berkuasa w  atas kerajaan manusia dan mengangkat siapa yang dikehendaki-Nya x  untuk kedudukan itu.

Daniel 6:24

Konteks
6:24 (6-25) Raja memberi perintah, lalu diambillah orang-orang yang telah menuduh Daniel dan mereka dilemparkan ke dalam gua singa, x  baik mereka maupun anak-anak y  dan isteri-isteri mereka. Belum lagi mereka sampai ke dasar gua itu, singa-singa itu telah menerkam mereka, bahkan meremukkan tulang-tulang z  mereka.

Daniel 6:26

Konteks
6:26 (6-27) Bersama ini kuberikan perintah, bahwa di seluruh kerajaan yang kukuasai orang harus takut dan gentar c  kepada Allahnya Daniel, d  sebab Dialah Allah e  yang hidup, yang kekal untuk selama-lamanya; f  pemerintahan-Nya tidak akan binasa dan kekuasaan-Nya tidak akan berakhir. g 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:12]  1 Full Life : TIDAK MEMUJA DEWA TUANKU.

Nas : Dan 3:12

Sekalipun Alkitab mengajarkan kita untuk menaati, menghormati, dan mendoakan mereka yang memerintah di atas kita (Rom 13:1-7; 1Tim 2:1-2; 1Pet 2:13-17), kewajiban terutama kita adalah kepada Allah sendiri. Jikalau kita menaati hukum terbesar yang terutama -- mengasihi Allah esa dan benar sejati dengan segenap hati, jiwa, pikiran, dan kekuatan kita (Ul 6:5; Mat 22:37-38) -- kita tidak boleh menyembah atau memberi penghormatan ilahi kepada dewa palsu manapun atau patung apa pun yang melambangkan dewa.

[4:17]  2 Full Life : YANG MAHATINGGI BERKUASA.

Nas : Dan 4:17

Raja perlu belajar bahwa Tuhan Allah itu mahakuasa dan dapat menempatkan siapa saja yang diinginkan-Nya untuk memerintah kerajaan-kerajaan dunia.



TIP #05: Coba klik dua kali sembarang kata untuk melakukan pencarian instan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA