Daniel 5:10
Konteks5:10 Karena perkataan raja dan para pembesarnya itu masuklah permaisuri ke dalam ruang perjamuan; berkatalah ia: "Ya raja, kekallah hidup x tuanku! Janganlah pikiran-pikiran tuanku menggelisahkan tuanku dan janganlah menjadi pucat;
Daniel 7:1
KonteksDaniel 11:45
Konteks11:45 Ia akan mendirikan kemah kebesarannya di antara laut dan gunung l Permai yang kudus itu, tetapi kemudian ia akan menemui ajalnya 2 dan tidak ada seorangpun yang menolongnya."
[7:1] 1 Full Life : BERMIMPILAH DANIEL DAN MENDAPAT PENGLIHATAN-PENGLIHATAN.
Nas : Dan 7:1
Kata-kata "mimpi" dan "penglihatan" kadang-kadang dipakai secara bertukar-tukar dalam Alkitab. Daniel menafsirkan mimpi yang bersifat nubuat dari orang lain; Allah juga memberi Daniel beberapa mimpi dan penglihatan yang luar biasa. Saat itu mungkin usianya hampir 70 tahun. Mimpi dan penglihatan bersifat nubuat termasuk berbagai manifestasi yang akan merupakan ciri umat Allah pada hari-hari terakhir apabila pelayanan dan kegiatan Roh Kudus akan terwujud secara penuh di dalam diri orang percaya (bd. Yoel 2:28;
lihat cat. --> Kis 2:16;
[atau ref. Kis 2:16]
lihat art. KARUNIA-KARUNIA ROHANI ORANG PERCAYA).
[11:45] 2 Full Life : IA AKAN MENEMUI AJALNYA.
Nas : Dan 11:45
Sekalipun antikristus akan berhasil untuk sesaat, masih akan terjadi beberapa pertempuran dengan raja lain dari Utara dan seorang raja lagi dari Selatan, yang memuncak dalam perang Harmagedon, di mana antikristus akhirnya akan dikalahkan oleh pedang yang keluar dari mulut Kristus (yaitu oleh firman-Nya) dan dicampakkan ke dalam lautan api (Wahy 19:20).