TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ulangan 28:59

Konteks
28:59 maka TUHAN akan menimpakan pukulan-pukulan yang ajaib kepadamu, dan kepada keturunanmu, yakni pukulan-pukulan yang keras lagi lama dan penyakit-penyakit yang jahat lagi lama.

Ulangan 29:22-28

Konteks
29:22 Maka keturunan yang akan datang, yakni anak-anakmu yang bangkit sesudah kamu, dan orang asing yang datang dari negeri jauh akan berkata--apabila mereka melihat hajaran dan penyakit yang dijatuhkan k  TUHAN ke negeri itu, 29:23 seluruh tanahnya yang telah hangus l  oleh belerang dan garam, m  yang tidak ditaburi, tidak menumbuhkan apa-apa dan tidak ada tumbuh-tumbuhan apapun yang timbul dari padanya, seperti pada waktu ditunggangbalikkan-Nya Sodom, Gomora, n  Adma dan Zeboim, yakni yang ditunggangbalikkan TUHAN dalam murka dan kepanasan amarah-Nya o -- 29:24 bahkan segala bangsa akan berkata: Apakah sebabnya TUHAN berbuat demikian kepada negeri p  ini? Apakah artinya murka yang hebat bernyala-nyala ini? 29:25 Maka orang akan menjawab: Sebab mereka itu telah melalaikan perjanjian TUHAN, Allah nenek moyang mereka, yakni perjanjian yang diikat-Nya dengan mereka ketika mereka dibawa-Nya keluar dari tanah Mesir, q  29:26 dan sebab mereka itu sudah pergi berbakti kepada allah lain dan sujud menyembah kepadanya, yakni allah yang tidak dikenal mereka dan yang tidak diberikan TUHAN kepada mereka sebagai bagiannya. 29:27 Itulah sebabnya murka TUHAN bangkit terhadap negeri ini, sehingga didatangkan ke atasnya segala kutuk yang tertulis dalam kitab ini: r  29:28 TUHAN telah menyentakkan s  mereka dari tanah mereka dalam murka dan kepanasan amarah t  dan gusar-Nya yang hebat, lalu melemparkan mereka ke negeri lain, seperti yang terjadi sekarang ini.

Yesaya 65:12-15

Konteks
65:12 Aku akan menentukan kamu bagi pedang 1 , u  dan kamu sekalian akan menekuk lutut untuk dibantai! v  Oleh karena ketika Aku memanggil, kamu tidak menjawab, w  ketika Aku berbicara, kamu tidak mendengar, x  tetapi kamu melakukan apa yang jahat di mata-Ku y  dan lebih menyukai apa yang tidak berkenan kepada-Ku." 65:13 Sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: "Sesungguhnya, hamba-hamba-Ku akan makan, z  tetapi kamu akan menderita kelaparan; a  sesungguhnya, hamba-hamba-Ku akan minum, b  tetapi kamu akan menderita kehausan; c  sesungguhnya, hamba-hamba-Ku akan bersukacita, d  tetapi kamu akan mendapat malu; e  65:14 sesungguhnya, hamba-hamba-Ku akan bersorak-sorai f  karena gembira hatinya, tetapi kamu akan mengerang g  karena sedih hati, dan kamu akan menangis karena patah semangat. 65:15 Kamu harus meninggalkan namamu kepada orang-orang pilihan-Ku untuk dipakai sebagai sumpah kutuk h  ini: Tuhan ALLAH kiranya membuat engkau seperti mereka! Tetapi hamba-hamba-Ku akan disebut dengan nama i  lain,

Ratapan 1:12

Konteks
1:12 Acuh tak acuhkah kamu sekalian yang berlalu? k  Pandanglah dan lihatlah, apakah ada kesedihan 2  seperti kesedihan l  yang ditimpakan TUHAN kepadaku, untuk membuat aku merana tatkala murka-Nya m  menyala-nyala 3 !

Ratapan 2:13

Konteks
2:13 Apa yang dapat kunyatakan kepadamu, v  dengan apa aku dapat menyamakan engkau, ya puteri w  Yerusalem? Dengan apa aku dapat membandingkan engkau untuk dihibur, ya dara, puteri Sion? x  Karena luas bagaikan laut y  reruntuhanmu; siapa yang akan memulihkan engkau?

Ratapan 4:6

Konteks
4:6 Kedurjanaan puteri bangsaku melebihi dosa Sodom, i  yang sekejap mata dibongkar-bangkir tanpa ada tangan yang memukulnya.

Daniel 9:12

Konteks
9:12 Dan telah ditetapkan-Nya w  firman-Nya, yang diucapkan-Nya terhadap kami dan terhadap orang-orang yang telah memerintah kami, yakni bahwa akan didatangkan-Nya kepada kami malapetaka x  yang besar, yang belum pernah terjadi di bawah semesta langit, seperti y  di Yerusalem. z 

Daniel 9:26

Konteks
9:26 Sesudah keenam puluh dua kali tujuh masa itu akan disingkirkan k  seorang yang telah diurapi 4 , padahal tidak ada salahnya apa-apa. Maka datanglah rakyat seorang raja memusnahkan kota dan tempat kudus itu, tetapi raja itu akan menemui ajalnya dalam air bah; l  dan sampai pada akhir zaman akan ada peperangan dan pemusnahan, m  seperti yang telah ditetapkan. n 

Daniel 12:1

Konteks
Akhir zaman
12:1 "Pada waktu itu juga akan muncul Mikhael, m  pemimpin besar itu, yang akan mendampingi anak-anak bangsamu; dan akan ada suatu waktu kesesakan n  yang besar 5 , seperti yang belum pernah terjadi sejak ada bangsa-bangsa sampai pada waktu itu. Tetapi pada waktu itu bangsamu akan terluput, o  yakni barangsiapa yang didapati namanya tertulis dalam Kitab p  itu.

Yoel 2:2

Konteks
2:2 suatu hari gelap gulita e  dan kelam kabut, f  g  suatu hari berawan h  dan kelam pekat; i  seperti fajar di atas gunung-gunung terbentang suatu bangsa j  yang banyak dan kuat, yang serupa itu tidak pernah ada sejak purbakala, k  dan tidak akan ada lagi sesudah itu turun-temurun, pada masa yang akan datang.

Matius 24:21

Konteks
24:21 Sebab pada masa itu akan terjadi siksaan yang dahsyat seperti yang belum pernah terjadi sejak awal dunia sampai sekarang dan yang tidak akan terjadi lagi. a 

Lukas 21:22-24

Konteks
21:22 sebab itulah masa pembalasan x  di mana akan genap y  semua yang ada tertulis. 21:23 Celakalah ibu-ibu yang sedang hamil atau yang menyusukan bayi pada masa itu! Sebab akan datang kesesakan yang dahsyat atas seluruh negeri dan murka atas bangsa ini, 21:24 dan mereka akan tewas oleh mata pedang dan dibawa sebagai tawanan ke segala bangsa, dan Yerusalem akan diinjak-injak z  oleh bangsa-bangsa yang tidak mengenal Allah, sampai genaplah zaman bangsa-bangsa itu 6 ."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[65:12]  1 Full Life : MENENTUKAN KAMU BAGI PEDANG.

Nas : Yes 65:12

Mereka di antara umat Allah yang menolak untuk mendengarkan Allah dan berbuat dosa terus ditentukan untuk dibantai, menderita lapar, dan dibinasakan.

[1:12]  2 Full Life : KESEDIHAN.

Nas : Rat 1:12

Dalam sebelas ayat pertama Yeremia sendiri yang meratap; dalam ayat Rat 1:12-22 Yerusalem diwujudkan sebagai peratap.

[1:12]  3 Full Life : TATKALA MURKA-NYA MENYALA-NYALA.

Nas : Rat 1:12

Beberapa orang percaya menekankan kasih dan pengampunan Allah dan mengabaikan murka-Nya yang menyala-nyala terhadap semua orang yang menolak untuk memperhatikan panggilan-Nya kepada kebenaran. Pandangan bahwa Kristus membiarkan dosa dan kebejatan karena kasih-Nya tidak didukung oleh Alkitab

(lihat cat. --> Wahy 19:15;

lihat cat. --> Wahy 19:17).

[atau ref. Wahy 19:15-17]

Untuk memahami murka Allah yang akan datang, bacalah dan mempelajari Kitab Wahyu.

[9:26]  4 Full Life : AKAN DISINGKIRKAN SEORANG YANG TELAH DIURAPI.

Nas : Dan 9:26

Setelah "tujuh kali tujuh masa" (ayat Dan 9:25) dan setelah "enam puluh dua kali tujuh masa," yaitu sejumlah 69 "tujuh masa" (483 tahun) dua hal akan terjadi:

  1. 1) Mesias akan "disingkirkan" atau disalibkan (bd. Yes 53:8).
  2. 2) "Rakyat seorang raja" akan memusnahkan Yerusalem dan Bait Suci. "Rakyat itu" adalah pasukan Roma yang membinasakan Yerusalem pada tahun 70 M

    (lihat cat. --> Luk 21:20);

    [atau ref. Luk 21:20]

    "raja" mengacu kepada antikristus akhir zaman.
  3. 3) Perhatikan bahwa kebinasaan Yerusalem tidak langsung menyusul penyaliban Kristus; jadi, akhir dari 69 "tujuh masa" terpisah oleh suatu jarak waktu dari awal "tujuh masa" ke-70. Banyak penafsir mengatakan bahwa zaman gereja adalah jarak waktu di antara "tujuh masa" ke-69 dengan yang ke-70.

[12:1]  5 Full Life : WAKTU KESESAKAN BESAR.

Nas : Dan 12:1

Daniel menubuatkan suatu masa penuh kesulitan bagi Israel, yang menggenapi Yer 30:7 (juga lih. Mat 24:15,21; Wahy 6:17), tetapi maksud Allah masih untuk melepaskan umat Daniel yang namanya tertulis "dalam Kitab itu" (yaitu, "kitab kehidupan"; lih. Fili 4:3; Wahy 3:5; Wahy 21:27). Mereka akhirnya akan mempercayai Yesus sebagai Mesias, Juruselamat, dan Tuhan mereka.

[21:24]  6 Full Life : SAMPAI GENAPLAH ZAMAN BANGSA-BANGSA ITU.

Nas : Luk 21:24

"Zaman bangsa-bangsa itu" menunjuk kepada waktu Israel akan berada di bawah penguasaan atau penindasan orang bukan Yahudi. Zaman itu mulai ketika sebagian orang Israel ditawan ke Babel pada tahun 586 SM (2Taw 36:1-21; Dan 1:1-2). Itu tidak akan berakhir sebelum zaman itu digenapi, yang mungkin dimaksudkan ketika Kristus datang dalam kemuliaan dan kuasa untuk menegakkan pemerintahan-Nya atas segala bangsa (Luk 1:32-33; Yer 23:5-6; Za 6:13; 9:10; Rom 11:25-26; Wahy 20:4).



TIP #34: Tip apa yang ingin Anda lihat di sini? Beritahu kami dengan klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA