TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ulangan 8:13-14

Konteks
8:13 dan apabila lembu sapimu dan kambing dombamu bertambah banyak dan emas serta perakmu bertambah banyak, dan segala yang ada padamu bertambah banyak, 8:14 jangan engkau tinggi hati, sehingga engkau melupakan t  TUHAN, Allahmu, yang membawa engkau keluar dari tanah Mesir, dari rumah perbudakan,

Ulangan 32:15

Konteks
32:15 Lalu menjadi gemuklah 1  o  Yesyurun, p  dan menendang ke belakang, --bertambah gemuk engkau, gendut dan tambun--dan ia meninggalkan q  Allah yang telah menjadikan dia, ia memandang rendah gunung batu r  keselamatannya.

Ester 3:1

Konteks
Muslihat Haman untuk memunahkan orang Yahudi
3:1 Sesudah peristiwa-peristiwa ini maka Haman bin Hamedata, orang Agag, x  dikaruniailah kebesaran oleh raja Ahasyweros, dan pangkatnya dinaikkan serta kedudukannya ditetapkan di atas semua pembesar yang ada di hadapan baginda.

Ester 3:5-6

Konteks
3:5 Ketika Haman melihat, bahwa Mordekhai tidak berlutut dan sujud kepadanya, maka sangat panaslah a  hati Haman, 3:6 tetapi ia menganggap dirinya terlalu hina untuk membunuh hanya Mordekhai saja, karena orang telah memberitahukan kepadanya kebangsaan Mordekhai itu. Jadi Haman mencari ikhtiar b  memunahkan c  semua orang Yahudi 2 , d  yakni bangsa Mordekhai itu, di seluruh kerajaan Ahasyweros.

Ester 5:9-11

Konteks
Haman menyuruh mendirikan tiang penyulaan untuk Mordekhai
5:9 Pada hari itu keluarlah Haman dengan hati riang dan gembira; tetapi ketika Haman melihat Mordekhai ada di pintu gerbang istana raja, tidak bangkit dan tidak bergerak menghormati dia, maka sangat panaslah s  hati Haman kepada Mordekhai. t  5:10 Tetapi Haman menahan hatinya, lalu pulanglah ia ke rumahnya dan menyuruh datang sahabat-sahabatnya dan Zeresh, u  isterinya. 5:11 Maka Haman menceriterakan v  kepada mereka itu besarnya kekayaannya, banyaknya anaknya laki-laki, w  dan segala kebesaran yang diberikan raja kepadanya serta kenaikan pangkatnya di atas para pembesar dan pegawai raja.

Ayub 21:7-15

Konteks
21:7 Mengapa orang fasik tetap hidup 3 , menjadi tua, bahkan menjadi bertambah-tambah kuat? g  21:8 Keturunan mereka tetap bersama mereka, dan anak cucu diperhatikan h  mereka. 21:9 Rumah-rumah mereka aman, tak ada ketakutan, i  pentung Allah tidak menimpa mereka. j  21:10 Lembu jantan mereka memacek dan tidak gagal, lembu betina mereka beranak dan tidak keguguran. k  21:11 Kanak-kanak mereka dibiarkan keluar seperti kambing domba, l  anak-anak mereka melompat-lompat. 21:12 Mereka bernyanyi-nyanyi dengan iringan rebana dan kecapi, m  dan bersukaria menurut lagu seruling. n  21:13 Mereka menghabiskan hari-hari mereka dalam kemujuran, o  dan dengan tenang p  mereka turun ke dalam dunia orang mati. q  21:14 Tetapi kata mereka kepada Allah: Pergilah r  dari kami! Kami tidak suka mengetahui jalan-jalan-Mu. s  21:15 Yang Mahakuasa itu apa, sehingga kami harus beribadah kepada-Nya, dan apa manfaatnya bagi kami, kalau kami memohon kepada-Nya? t 

Pengkhotbah 8:11

Konteks
8:11 Oleh karena hukuman terhadap perbuatan jahat tidak segera dilaksanakan, maka hati manusia penuh niat untuk berbuat jahat.

Yeremia 48:11

Konteks
48:11 Moab hidup aman x  dari sejak masa mudanya, dia hidup tenang seperti anggur di atas endapannya, y  tidak dituangkan dari tempayan yang satu ke tempayan yang lain, tidak pernah masuk ke dalam pembuangan; sebab itu rasanya tetap padanya, dan baunya tidak berubah.

Yeremia 48:29

Konteks
48:29 Kami telah mendengar tentang keangkuhan n  Moab, alangkah angkuhnya dia, tentang kesombongannya, keangkuhannya dan kecongkakannya, o  tentang tinggi hatinya.

Yehezkiel 28:2-5

Konteks
28:2 "Hai anak manusia, u  katakanlah kepada raja Tirus: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Karena engkau menjadi tinggi hati, dan berkata: Aku adalah Allah! Aku duduk di takhta v  Allah di tengah-tengah lautan. w  Padahal engkau adalah manusia, bukanlah Allah, walau hatimu menempatkan diri sama dengan Allah. x  28:3 Memang hikmatmu melebihi hikmat Daniel; y  tiada rahasia yang terlindung bagimu. 28:4 Dengan hikmatmu dan pengertianmu engkau memperoleh kekayaan. Emas dan perak kaukumpulkan dalam perbendaharaanmu. z  28:5 Karena engkau sangat pandai berdagang a  engkau memperbanyak kekayaanmu, b  dan karena itu engkau jadi sombong. c 

Daniel 4:30

Konteks
4:30 berkatalah raja: "Bukankah itu Babel yang besar itu, yang dengan kekuatan kuasaku dan untuk kemuliaan f  kebesaranku g  telah kubangun menjadi kota kerajaan?"
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[32:15]  1 Full Life : MENJADI GEMUKLAH.

Nas : Ul 32:15

Kemakmuran menjadi faktor utama yang mengakibatkan Israel melupakan Allah dan melakukan penyembahan berhala (bd. Ul 8:7-20). Sejarah telah menunjukkan berkali-kali bahwa pada saat-saat senang dan makmur, umat Allah paling mudah melupakan Allah dan berhenti mencari wajah-Nya. Akan tetapi, selama keadaan yang buruk dan tidak menguntungkan, umat Allah lebih mungkin menghampiri Allah dengan sungguh-sungguh serta memohon pertolongan-Nya (bd. kitab Hakim-Hakim).

[3:6]  2 Full Life : MENCARI IKHTIAR MEMUNAHKAN ... ORANG YAHUDI.

Nas : Est 3:6

Haman, perdana menteri Persia, adalah tokoh politik pertama dalam Alkitab yang merancang sebuah rencana jahat untuk memusnahkan semua orang Yahudi yang berada di bawah kuasa politiknya. Komplotan untuk memusnahkan bangsa Yahudi ini serupa dengan persekongkolan Anthiokhus Epifanes pada abad kedua SM

(lihat cat. --> Dan 11:28),

[atau ref. Dan 11:28]

rencana Adolf Hitler pada abad ke-20 di Eropa, dan antikristus pada akhir sejarah yang akan berusaha memusnahkan semua orang Yahudi dan orang Kristen (Wahy 13:15-18).

[21:7]  3 Full Life : MENGAPA ORANG FASIK TETAP HIDUP.

Nas : Ayub 21:7

Ayub mempersoalkan ketidakadilan hidup ini, khususnya kemakmuran, keberhasilan, dan kebahagiaan banyak orang fasik. Mazm 73:1-28 membahas masalah teologi ini. Kadang-kadang yang "murni hatinya" justru "kena tulah" (Mazm 73:1,14), sedangkan yang fasik makmur dan "kesakitan tidak ada pada mereka" (Mazm 73:3-5). Allah menanggapinya dengan menyatakan kesudahan hidup orang benar dan orang jahat (Mazm 73:16-28). Pada akhirnya, Allah akan dengan adil memperbaiki segala hal dan memberikan kepada setiap orang sesuai dengan perbuatannya dan kasihnya akan kebenaran (Rom 2:5-11). Yang fasik tidak akan luput dari hukuman, dan yang benar pasti akan dibenarkan dan diberi pahala (Rom 2:5-11; Wahy 2:10).



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA