Ulangan 30:9
Konteks30:9 TUHAN, Allahmu, akan melimpahi engkau dengan kebaikan dalam segala pekerjaanmu, dalam buah kandunganmu, dalam hasil ternakmu dan dalam hasil bumimu, o sebab TUHAN, Allahmu, akan bergirang p kembali karena engkau dalam keberuntunganmu, seperti Ia bergirang karena nenek moyangmu dahulu--
Yesaya 62:5
Konteks62:5 Sebab seperti seorang muda belia menjadi suami seorang anak dara, demikianlah Dia yang membangun engkau akan menjadi suamimu, dan seperti girang hatinya seorang mempelai g melihat pengantin perempuan, demikianlah Allahmu akan girang h hati atasmu.
Yeremia 32:41
Konteks32:41 Aku akan bergirang t karena mereka untuk berbuat baik u kepada mereka dan Aku akan membuat mereka tumbuh v di negeri ini dengan kesetiaan, dengan segenap hati-Ku dan dengan segenap jiwa-Ku. w
Mikha 7:18
Konteks7:18 Siapakah Allah v seperti Engkau yang mengampuni dosa, w dan yang memaafkan x pelanggaran dari sisa-sisa y milik-Nya z sendiri; yang tidak bertahan dalam murka-Nya a untuk seterusnya, melainkan berkenan kepada kasih setia? b
Zefanya 3:17
Konteks3:17 TUHAN Allahmu ada di antaramu sebagai pahlawan yang memberi kemenangan r . Ia bergirang s karena engkau dengan sukacita, Ia membaharui engkau dalam kasih-Nya, t Ia bersorak-sorak karena engkau dengan sorak-sorai, u
Lukas 15:6-10
Konteks15:6 dan setibanya di rumah ia memanggil sahabat-sahabat dan tetangga-tetangganya serta berkata kepada mereka: Bersukacitalah bersama-sama dengan aku, sebab dombaku w yang hilang itu telah kutemukan. 15:7 Aku berkata kepadamu: Demikian juga akan ada sukacita di sorga 1 karena satu orang berdosa yang bertobat, lebih dari pada sukacita karena sembilan puluh sembilan orang benar yang tidak memerlukan pertobatan. x "
Lukas 15:23-24
Konteks15:23 Dan ambillah anak lembu tambun itu, sembelihlah dia dan marilah kita makan dan bersukacita. 15:24 Sebab anakku ini telah mati dan menjadi hidup kembali, k ia telah hilang 3 dan didapat kembali. Maka mulailah mereka bersukaria. l
Lukas 15:32
Konteks15:32 Kita patut bersukacita dan bergembira karena adikmu telah mati dan menjadi hidup kembali, ia telah hilang dan didapat kembali. p "


[15:7] 1 Full Life : SUKACITA DI SORGA.
Nas : Luk 15:7
Allah dan para malaikat di sorga memiliki kasih, belas kasihan, dan rasa sedih yang begitu besar terhadap mereka yang jatuh ke dalam dosa dan mati secara rohani, sehingga pada waktu seorang berdosa bertobat, maka mereka dengan terang-terangan bersukacita. Untuk memahami kasih Allah bagi orang berdosa lih. Yes 62:5; Yer 32:41; Yeh 18:23,32; Hos 11:8; Yoh 3:16; Rom 5:6-11; 2Pet 3:9.
[15:8] 1 Full Life : MENCARINYA DENGAN CERMAT SAMPAI IA MENEMUKANNYA.
Nas : Luk 15:8
Kita harus berdoa supaya Roh Kudus memenuhi hati kita dengan kerinduan yang tulus untuk membawa orang berdosa kepada keselamatan.
[15:24] 1 Full Life : ANAKKU INI ... TELAH HILANG.
Nas : Luk 15:24
"Hilang" dipakai dalam arti terhilang bagi Allah, seperti "domba yang sesat" (1Pet 2:25; bd. Yes 53:6). Hidup terpisah dari persekutuan Allah adalah kematian rohani (Ef 2:1; 1Yoh 3:14). Kembali kepada Allah membawa kehidupan yang sejati (Yoh 11:26).