TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ester 3:8

Konteks
3:8 Maka sembah Haman kepada raja Ahasyweros: "Ada suatu bangsa yang hidup tercerai-berai dan terasing di antara bangsa-bangsa di dalam seluruh daerah kerajaan tuanku, dan hukum h  mereka berlainan 1  dengan hukum segala bangsa, dan hukum raja tidak dilakukan i  mereka, sehingga tidak patut bagi raja membiarkan mereka leluasa. j 

Ester 3:15

Konteks
3:15 Maka dengan tergesa-gesa berangkatlah pesuruh-pesuruh cepat itu, atas titah raja, dan undang-undang itu dikeluarkan di dalam benteng Susan. s  Sementara itu raja serta Haman duduk minum-minum, t  tetapi kota Susan menjadi gempar. u 

Ester 4:8

Konteks
4:8 Juga salinan surat undang-undang, yang dikeluarkan di Susan untuk memunahkan mereka itu, diserahkannya kepada Hatah, supaya diperlihatkan dan diberitahukan kepada Ester. Lagipula Hatah disuruh menyampaikan pesan kepada Ester, supaya pergi menghadap raja untuk memohon karunianya dan untuk membela bangsanya di hadapan baginda.

Ester 8:15

Konteks
8:15 Dan Mordekhai b  keluar dari hadapan raja dengan memakai pakaian kerajaan dari pada kain ungu tua dan kain lenan, dengan memakai tajuk emas c  yang mengagumkan serta jubah dari pada kain lenan d  halus dan kain ungu muda. Maka kota Susanpun bertempiksoraklah dan bersukaria: e 

Ester 9:1

Konteks
Tindakan orang Yahudi terhadap musuhnya
9:1 Dalam bulan yang kedua belas--yakni bulan Adar k --,pada hari yang ketiga belas, ketika titah serta undang-undang raja akan dilaksanakan, pada hari musuh-musuh orang Yahudi berharap mengalahkan orang Yahudi, terjadilah yang sebaliknya: l  orang Yahudi mengalahkan pembenci-pembenci mereka. m 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:8]  1 Full Life : HUKUM MEREKA BERLAINAN

Nas : Est 3:8

(versi Inggris NIV -- adat istiadat mereka berbeda). Salah satu maksud Allah dalam memberikan taurat kepada Israel ialah membuat mereka berbeda dari bangsa lainnya. Haman melihat sesuatu yang berbeda di dalam orang Yahudi dan karena itu ia membenci mereka. Di bawah perjanjian yang baru, Allah masih ingin umat-Nya terpisah dan berbeda dari dunia, suatu umat kudus yang menjadi milik-Nya (bd. 1Pet 2:9). Demikian pula sekarang ini, dunia akan membenci umat Allah karena mereka berbeda, kudus, dan benar (bd. Yoh 15:18-25).



TIP #35: Beritahu teman untuk menjadi rekan pelayanan dengan gunakan Alkitab SABDA™ di situs Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA