TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Keluaran 32:27

Konteks
32:27 Berkatalah ia kepada mereka: "Beginilah firman TUHAN, Allah Israel: Baiklah kamu masing-masing mengikatkan pedangnya pada pinggangnya dan berjalanlah kian ke mari melalui perkemahan itu dari pintu gerbang ke pintu gerbang, dan biarlah masing-masing membunuh saudaranya dan temannya dan tetangganya. p "

Ulangan 13:6-11

Konteks
13:6 Apabila saudaramu laki-laki, anak ibumu, atau anakmu laki-laki atau anakmu perempuan atau isterimu sendiri atau sahabat karibmu membujuk p  engkau diam-diam, katanya: Mari kita berbakti kepada allah q  lain yang tidak dikenal olehmu ataupun oleh nenek moyangmu, 13:7 salah satu allah bangsa-bangsa sekelilingmu, baik yang dekat kepadamu maupun yang jauh dari padamu, dari ujung bumi ke ujung bumi, 13:8 maka janganlah engkau mengalah r  kepadanya dan janganlah mendengarkan dia. Janganlah engkau merasa sayang s  kepadanya, janganlah mengasihani dia dan janganlah menutupi salahnya, 13:9 tetapi bunuhlah t  dia! Pertama-tama tanganmu u  sendirilah yang bergerak untuk membunuh dia, kemudian seluruh rakyat. 13:10 Engkau harus melempari dia dengan batu, sehingga mati, karena ia telah berikhtiar menyesatkan v  engkau dari pada TUHAN, Allahmu, yang telah membawa engkau keluar dari tanah Mesir, dari rumah perbudakan. 13:11 Maka seluruh orang Israel akan mendengar dan menjadi takut, w  sehingga mereka tidak akan melakukan lagi perbuatan jahat seperti itu di tengah-tengahmu.

Yehezkiel 9:5-7

Konteks
9:5 Dan kepada yang lain-lain aku mendengar Dia berfirman: "Ikutilah dia dari belakang melalui kota itu dan pukullah sampai mati! Janganlah merasa sayang m  dan jangan kenal belas kasihan. n  9:6 Orang-orang tua, teruna-teruna dan dara-dara, anak-anak o  kecil dan perempuan-perempuan, bunuh p  dan musnahkan! Tetapi semua orang yang ditandai dengan huruf q  T itu, jangan singgung! Dan mulailah dari tempat kudus-Ku!" Lalu mereka mulai dengan tua-tua 1  r  yang berada di hadapan Bait Suci. s  9:7 Kemudian firman-Nya kepada mereka: "Najiskanlah Bait Suci itu dan penuhilah pelataran-pelatarannya dengan orang-orang yang terbunuh. t  Pergilah!" Mereka pergi ke luar dan memukuli orang-orang sampai mati di dalam kota.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[9:6]  1 Full Life : MULAILAH DARI TEMPAT KUDUS-KU ... DENGAN TUA-TUA.

Nas : Yeh 9:6

Hukuman Allah dimulai dengan umat-Nya sendiri (lih. 1Pet 4:17), khususnya para pemimpin rohani jemaat. Para pemimpin dan penilik jemaat bertanggung jawab secara khusus kepada Allah untuk kesetiaan mereka kepada Firman-Nya dan ketekunan mereka dalam hidup yang benar dan kudus (Yak 3:1); apabila mereka gagal menjadi teladan yang baik, mereka akan menyesatkan banyak orang dari Allah dan Firman-Nya.



TIP #22: Untuk membuka tautan pada Boks Temuan di jendela baru, gunakan klik kanan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA