TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 37:28

Konteks
37:28 Maka bangsa-bangsa akan mengetahui bahwa Aku, TUHAN, menguduskan y  Israel, pada waktu tempat kudus-Ku berada di tengah-tengah mereka untuk selama-lamanya. z  a "

Keluaran 19:5-6

Konteks
19:5 Jadi sekarang, jika kamu sungguh-sungguh j  mendengarkan firman-Ku 1  dan berpegang pada perjanjian-Ku, k  maka kamu akan menjadi harta l  kesayangan-Ku 2  sendiri dari antara segala bangsa, sebab Akulah yang empunya seluruh bumi. m  19:6 Kamu akan menjadi bagi-Ku kerajaan imam n  dan bangsa o  yang kudus 3 . Inilah semuanya firman yang harus kaukatakan kepada orang Israel."

Imamat 20:8

Konteks
20:8 Demikianlah kamu harus berpegang pada ketetapan-Ku o  dan melakukannya; Akulah TUHAN yang menguduskan p  kamu.

Imamat 21:8

Konteks
21:8 Dan kamu harus menganggap dia kudus, s  karena dialah yang mempersembahkan santapan Allahmu. t  Ia harus kudus bagimu, sebab Aku, TUHAN, yang menguduskan kamu adalah kudus. u 

Imamat 21:15

Konteks
21:15 supaya jangan ia melanggar kekudusan keturunannya di antara orang-orang sebangsanya, sebab Akulah TUHAN, yang menguduskan dia."

Imamat 21:23

Konteks
21:23 Hanya janganlah ia datang sampai ke tabir dan janganlah ia datang ke mezbah, karena badannya bercacat, p  supaya jangan dilanggarnya kekudusan seluruh tempat kudus-Ku, q  sebab Akulah TUHAN, yang menguduskan r  mereka."

Yohanes 17:17-19

Konteks
17:17 Kuduskanlah mereka dalam kebenaran 4 ; firman-Mu adalah kebenaran. s  17:18 Sama seperti Engkau telah mengutus Aku ke dalam dunia, t  demikian pula Aku telah mengutus mereka ke dalam dunia; u  17:19 dan Aku menguduskan diri-Ku 5  bagi mereka, supaya merekapun dikuduskan v  dalam kebenaran.

Yohanes 17:1

Konteks
Doa Yesus untuk murid-murid-Nya
17:1 6 Demikianlah kata Yesus. Lalu Ia menengadah ke langit k  dan berkata: "Bapa, telah tiba saatnya; l  permuliakanlah Anak-Mu, supaya Anak-Mu mempermuliakan Engkau. m 

Yohanes 5:23

Konteks
5:23 supaya semua orang menghormati Anak sama seperti mereka menghormati Bapa. Barangsiapa tidak menghormati Anak, ia juga tidak menghormati Bapa, yang mengutus Dia. p 

Yudas 1:1

Konteks
Salam
1:1 Dari Yudas, a  hamba Yesus Kristus b  dan saudara Yakobus, kepada mereka, yang terpanggil, c  yang dikasihi dalam Allah Bapa, dan yang dipelihara untuk Yesus Kristus. d 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[19:5]  1 Full Life : JIKA KAMU SUNGGUH-SUNGGUH MENDENGARKAN FIRMAN-KU

Nas : Kel 19:5

(versi Inggris NIV -- sungguh-sungguh menaati Aku). Kesinambungan pemilihan Israel sebagai umat Allah tergantung pada ketaatan mereka kepada-Nya sebagai Tuhan; hal ini ditunjukkan oleh susunan "jika ... maka" dalam ayat ini. Allah mengharapkan agar ketaatan ini, yang begitu penting dalam mewujudkan maksud-maksud-Nya kelak bagi mereka (ayat Kel 19:5-6), akan terbit dari hati yang bersyukur yang menanggapi kasih dan perhatian-Nya yang secara khusus ditunjukkan dalam kelepasan mereka dari Mesir

(lihat cat. --> Kel 19:4 sebelumnya;

[atau ref. Kel 19:4]

lih. Ul 6:5). Demikian pula, prinsip ketaatan adalah unsur penting

dalam hubungan kita dengan Kristus di bawah perjanjian baru (lih. Yoh 8:31; 14:21; Rom 4:12; Ibr 3:7-19).

[19:5]  2 Full Life : HARTA KESAYANGAN-KU.

Nas : Kel 19:5

Israel harus menjadi harta kesayangan Allah (bd. Ul 4:10; Am 3:2; Am 9:7). Sekalipun semua bangsa harus memberi pertanggungjawaban kepada Allah karena Dia adalah Pencipta mereka, Israel harus memiliki hubungan yang unik dengan Allah karena Dia adalah Penebus mereka. Maksud bagi Israel ini melambangkan maksud Allah bagi gereja (1Kor 3:16; Tit 2:14; 1Pet 2:5,9).

[19:6]  3 Full Life : KERAJAAN IMAM DAN BANGSA YANG KUDUS.

Nas : Kel 19:6

Sebagai bagian dari maksud Allah bagi Israel ketika mengeluarkan mereka dari Mesir, mereka harus menjadi "kerajaan imam" (yaitu, dipisahkan dan dikhususkan untuk pelayanan Allah) dan suatu "bangsa yang kudus." Demikian pula, orang percaya di bawah perjanjian yang baru harus menjadi kerajaan imam (1Pet 2:5-9; Wahy 1:6; 5:10; 20:6) dan bangsa yang kudus, yaitu bangsa yang terpisah dari cara-cara fasik dunia ini sambil berjalan di jalan kebenaran dan kehendak kudus Allah

(lihat cat. --> Kis 9:13

[atau ref. Kis 9:13]

mengenai arti orang kudus;

lihat art. PENGUDUSAN).

[17:17]  4 Full Life : KUDUSKANLAH MEREKA DALAM KEBENARAN.

Nas : Yoh 17:17

"Menguduskan" artinya menjadikan kudus atau mengasingkan. Pada malam sebelum disalibkan Yesus berdoa supaya umat-Nya menjadi kudus, terpisah dari dunia dan dosa dengan maksud melayani dan menyembah Allah. Mereka harus terpisah agar dekat dengan Allah, hidup bagi Allah dan meneladani Allah. Pengudusan ini tercapai melalui pengabdian kepada kebenaran yang dinyatakan kepada mereka oleh Roh Kebenaran itu (bd. Yoh 14:17; 16:13). Kebenaran itu adalah baik Firman Allah yang hidup (lih. Yoh 1:1) maupun penyataan Firman Allah yang tertulis

(lihat art. PENGUDUSAN).

[17:19]  5 Full Life : AKU MENGUDUSKAN DIRI-KU.

Nas : Yoh 17:19

Yesus menguduskan diri-Nya dengan memisahkan diri untuk melakukan kehendak Allah, yaitu mati di kayu salib. Yesus menderita di atas kayu salib supaya para pengikut-Nya dapat dipisahkan dari dunia dan diasingkan bagi Allah (lih. Ibr 13:12).

[17:1]  6 Full Life : DOA SYAFAAT KRISTUS UNTUK SEMUA ORANG PERCAYA.

Nas : Yoh 17:1

Doa Yesus yang terakhir untuk para murid-Nya menunjukkan keinginan-Nya yang mendalam bagi semua orang percaya, baik dahulu maupun sekarang. Doa ini juga merupakan suatu teladan yang diilhamkan Roh tentang bagaimana semua gembala sidang harus mendoakan jemaat mereka, dan bagaimana orang-tua harus mendoakan anak-anak mereka. Dengan berdoa untuk mereka yang berada di bawah pengawasan kita, perhatian terbesar haruslah:

  1. (1) supaya mereka dapat mengenal Kristus dan Firman-Nya secara mendalam (ayat Yoh 17:2-3,17,19;

    lihat cat. --> Yoh 17:3);

    [atau ref. Yoh 17:3]

  2. (2) supaya Allah melindungi mereka dari dunia, agar mereka tidak tersesat oleh tipu daya Iblis dan ajaran palsu (ayat Yoh 17:6,11,14-17);
  3. (3) supaya mereka senantiasa memiliki sukacita penuh di dalam Kristus (ayat Yoh 17:13);
  4. (4) supaya mereka kudus dalam pikiran, perbuatan, dan tabiat

    (lihat cat. --> Yoh 17:17);

    [atau ref. Yoh 17:17]

  5. (5) supaya mereka menjadi satu dalam tujuan dan persekutuan sebagaimana halnya Yesus dengan Bapa (ayat Yoh 17:11,21-22;

    lihat cat. --> Yoh 17:21);

    [atau ref. Yoh 17:21]

  6. (6) supaya mereka dapat menuntun orang lain kepada Kristus (ayat Yoh 17:21,23);
  7. (7) supaya mereka dapat bertekun dalam iman dan akhirnya bersama dengan Kristus di sorga (ayat Yoh 17:24); dan
  8. (8) supaya mereka senantiasa hidup di dalam kasih dan kehadiran Allah (ayat Yoh 17:26).



TIP #20: Untuk penyelidikan lebih dalam, silakan baca artikel-artikel terkait melalui Tab Artikel. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA