TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Filipi 1:10

Konteks
1:10 sehingga kamu dapat memilih apa yang baik, supaya kamu suci dan tak bercacat 1  menjelang hari Kristus, t 

Filipi 1:28

Konteks
1:28 dengan tiada digentarkan sedikitpun oleh lawanmu. Bagi mereka semuanya itu adalah tanda kebinasaan, tetapi bagi kamu tanda keselamatan, dan itu datangnya dari Allah.

Filipi 2:22

Konteks
2:22 Kamu tahu bahwa kesetiaannya telah teruji dan bahwa ia telah menolong aku dalam pelayanan Injil sama seperti seorang anak menolong bapanya. f 

Filipi 4:1

Konteks
4:1 Karena itu, saudara-saudara yang kukasihi dan yang kurindukan, j  sukacitaku dan mahkotaku, berdirilah juga dengan teguh k  dalam Tuhan, hai saudara-saudaraku yang kekasih!
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:10]  1 Full Life : SUCI DAN TAK BERCACAT.

Nas : Fili 1:10

"Suci" berarti "tanpa campuran dosa"; "tak bercacat" berarti "tidak menyakiti hati" Allah atau orang lain. Kesucian seperti itu hendaknya menjadi tujuan utama semua orang percaya karena mengingat bahwa kedatangan Kristus kembali sudah dekat. Hanya dengan kasih berlimpah-limpah yang dicurahkan ke dalam hati kita oleh Roh Kudus (Rom 5:5; bd. Tit 3:5-6) dan komitmen penuh kepada Firman Allah kita akan menjadi "suci dan tak bercacat menjelang hari Kristus."



TIP #35: Beritahu teman untuk menjadi rekan pelayanan dengan gunakan Alkitab SABDA™ di situs Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA